Berita Hiburan

Berada di Kawasan Elite Jakarta, Inilah 6 Potret Restoran Korea Milik Inul Daratista. Menunya Mahal-Mahal?

3 menit

Inul Daratista mempunyai restoran Korea di kawasan elite Jakarta dengan nuansa yang terlihat elegan. Penasaran dengan penampakannya? Yuk, simak potretnya di sini!

Tidak hanya dikenal sebagai pedangdut papan atas Indonesia, Inul Daratista juga diketahui memiliki beberapa bisnis.

Pelantun lagu “Arjuna Buaya” tersebut juga menjadi pemilik wahana hiburan bernama Saygon Waterpark yang berada di Pasuruan, Jawa Timur.

Di luar itu, ternyata Inul pun merambah bisnis kuliner dengan nuansa Korea, lo.

Ia merupakan pemilik restoran bernama Yongdaeri, salah satu resto cukup terkenal di Jakarta.

Adapun restoran Inul Daratista ini berada di kawasan elite, tepatnya di SCBD Kawasan Niaga Terpadu Sudirman, Jakarta.

Seperti apa, sih, potret restoran tersebut?

6 Potret Restoran Korea Milik Inul Daratista

1. Tampak Depan Restoran

fasad Yongdaeri

sumber: youtube.com/ken & grat

Kesan asri cukup kental terasa apabila meninjau penampakan restoran tampak depan.

Hal ini dilatari karena pada area tersebut ditanami berbagai tumbuhan yang membuat nyaman para pengunjung.

Tak hanya itu, nuansa resto Korea cukup terasa berkat adanya tulisan-tulisan khas yang dipasang di area strategis.

2. Terpasang Kanopi di Area Luar

kanopi di sekitar resto

sumber: youtube.com/ken & grat

Untuk menghindari penumpukan pengunjung di area dalam, restoran milik Inul Daratista ini pun memasang kanopi di area makan luar.

Tanaman rambat yang menempel pada kanopi tersebut juga cukup menarik sehingga menjadikannya sedap dipandang.

Untuk keamanannya, terlihat dari keberadaan pagar sehingga tidak serta merta sembarang orang bisa masuk ke area tersebut.

3. Pemasangan Nama Restoran di Area Dalam

nama restoran inul daratista

sumber: youtube.com/ken & grat

Pemasangan tulisan Yongdaeri sebagai nama restoran tak hanya berada di luar, melainkan juga terpampang di area dalam.



Tulisan tersebut dapat membuat pengunjung terngiang lantaran tulisannya yang simpel dan mudah diingat.

4. Interior Restoran

interior resto inul daratista

sumber: youtube.com/ken & grat

Kenyamanan customer ketika melahap menu makanan yang ada di Yongdaeri bisa dirasakan dari furnitur yang dipilih.

Ya, meja dan kursi menggunakan unsur kayu tanpa mengesampikan aura elegan.

Kursi dan meja tersebut berpadu dengan motif keramik yang sesuai.

Sementara itu, ketinggian plafon pun terbilang ideal dan membuat pengunjung tak akan merasa pengap.

5. Menu Makanan

menu makanan

sumber: youtube.com/ken & grat

Beberapa menu makanan yang tersedia seperti yangnyeom galbi atau cham seng galbi menjadi salah satu yang cukup digemari.

Peralatan yang digunakan pun terjaga kebersihannya sehingga membuat pelanggan tak perlu ragu ketika menyantap menu yang dipesan.

6. Meja Kasir

meja kasir

sumber: youtube.com/anak kuliner

Meja kasir dibuat sedikit memanjang guna menghindari penumpukan.

Terdapat ornamen berupa kuda di sekitar meja dan smart tv yang kerap dinyalakan pada momen-momen tertentu.

***

Itulah potret restoran Korea milik Inul Daratista, Sahabat 99.

Baca ulasan menarik dan teranyar di Berita 99.co Indonesia.

Kunjungi 99.co/id dan rumah123.com untuk menemukan rumah idaman, karena kami selalu #AdaBuatKamu.

Wujudkan memiliki hunian terbaik seperti The Parc yang berlokasi di Tangerang Selatan.



Hendi Abdurahman

Mengawali karier sebagai penulis lepas seputar tema olah raga di sejumlah media online. Sejak 2021 menjadi penulis konten di 99 Group dengan cakupan tema meliputi properti, marketing, dan gaya hidup. Senang menjelajah kota di akhir pekan.
Follow Me:

Related Posts