Demi dagangan yang laris, sejumlah pedagang diketahui melakukan beberapa ritual aneh. Mulai dari meludahi mangkuk sampai ada yang mencuri celana dalam!
Jagat maya kali ini dihebohkan oleh berita mengenai ritual-ritual aneh yang dilakukan beberapa pedagang.
Para penjual tersebut mengaku kalau ritual tidak masuk akal itu dilakukan untuk membuat dagangannya laris.
Apa saja ritual yang dilakukan tersebut?
Berikut 99.co Indonesia rangkum beberapa kasus penjual makanan dengan ritual aneh.
Baca Juga:
Kisah 2 Desa di Kabupaten Ponorogo yang Tidak Bisa Bersatu. Konon, Airnya pun Tak Bercampur!
5 Ritual Aneh Supaya Dagangan Laris
-
Ritual Aneh Meludahi Mangkuk
https://www.instagram.com/p/CBxo2NQH2y5/?utm_source=ig_web_copy_link
Kepolisian Sektor Kembangan Jakarta Barat menangkap seorang penjual bakso bernama Windra (21) yang ketahuan meludahi mangkuk pelanggan.
Windra mengatakan, hal itu ia lakukan mengikuti ajaran guru di kampung halamannya, Garut, Jawa Barat agar dagangannya laris.
-
Celana Dalam di Kuah Bakso
Sumber: detik.com
Sebuah warung bakso di Surabaya sangat laris manis, dalam sehari mampu terjual 400 mangkuk bakso.
Anehnya tak ada seorang pun dari delapan karyawannya yang boleh mellihat proses pembuatan kuah atau bagaimana menuangkan kuah bakso ke mangkuk.
Suatu hari, seorang karyawan menuangkan kuah saat pemilik sedang menerima telepon.
Saat diangkat kuah terasa berat, ternyata terdapat celana dalam di dalam kuah yang diduga merupakan ritual untuk membuat dagangan laris.
Duh, ada-ada saja ya!
-
Ritual Aneh Bongkar Makam Teman
Polisi juga berhasil menangkap Mohammad Irfan yang melakukan pembongkaran makam temannya sendiri di Ciputat, Tangerang Selatan, Banten.
Kasus pembongkaran tersebut sempat menghebohkan publik.
Irfan mengatakan kepada polisi kalau tujuan ia membongkar makam adalah mencuri tali pocong untuk penglaris angkot yang ia kemudikan.
-
Ritual Aneh Celana Dalam
Polisi di Gunungkidul, Yogyakarta menangkap TM (30), seorang penjual bakwan kawi.
Penangkapan yang dilakukan pada Desember 2017 itu dilakukan karena TM mencuri celana dalam yang tengah dijemur.
TM mengaku perbuatannya itu adalah perintah dari dukun agar dagangannya laku.
Sang dukun menyuruhnya untuk mencuri celana dalam yang sudah dipakai.
Akhirnya TM mencuri celana dalam seorang mahasiswi dan dipergoki korban.
TM mengaku menyesal, meminta maaf dan tak akan mengulangi perbuatannya.
Pihak kepolisian pun melepasnnya, namun jika ia tertangkap lagi, maka polisi akan menjebloskannya ke penjara.
Baca Juga:
-
Celupan Kaki hingga Kain Pocong
Dalam tayangan ‘Ini Baru Empat Mata’ pada November 2019 menghadirkan paranormal Om Hao untuk mendeteksi makanan yang pedagangnya menggunakan penglaris.
Ia menceritakan penglaris biasanya memang tidak masuk akal.
Ada yang memakai campuran kain dari pocong alias kain pembungkus jenazah.
Ada juga yang kuahnya dicelupkan kaki si penjual sebelum dipasarkan.
***
Semoga informasi ini membuat Sahabat 99.co Indonesia lebih berhati-hati dalam membeli makanan, ya!
Jangan lupa membaca artikel menarik lainnya di Berita Properti 99.co Indonesia.
Sedang mencari properti masa depan di Jakarta, Surabaya atau kota lainnya?
Temukan hunian impianmu hanya di 99.co/id.