Punya rumah dengan lahan terbatas membuatmu harus pintar mengatur tiap ruangan. Namun, bukan tidak mungkin kalau rumahmu bisa memiliki ruang sendiri untuk cuci dan jemur pakaian. Kamu bisa kok membuat ruang cuci jemur lantai 2 yang aman dan rapi.
Rumah mungil mengharuskan pemiliknya untuk berpikir lebih kreatif dalam pembagian setiap ruangan.
Penataan yang tepat tentunya akan membuat rumah semakin nyaman untuk ditempati.
Dapur, ruang tamu, kamar tidur dan kamar mandi adalah sebagian ruangan dalam hunian yang kerap menjadi fokus utama pemilik rumah.
Biasanya, para pemilik rumah akan benar-benar memikirkan desain dan penataan beberapa ruangan utama tersebut.
Akan tetapi, terkadang para pemilik rumah mengabaikan beberapa ruangan khusus yang sebenarnya tidak kalah penting, seperti ruang cuci jemur.
Meski terlihat sepele, jika didesain dengan baik, ruang cuci jemur ternyata dapat semakin menambah keindahan dan tentunya kenyamanan hunian itu sendiri.
Kalau kamu enggak punya lahan cukup untuk membuat ruang cuci jemur, bisa kok pakai lahan kosong di lantai 2 untuk menghadirkannya.
5 Inspirasi Ruang Cuci Jemur Lantai 2
Kalau kamu ingin mencari inspirasinya, yuk lihat deretan potret ruang cuci jemur lantai 2 pada uraian berikut.
1. Ruang Cuci Jemur Fungsional
Area cuci jemur ini didesain dengan fungsional sehingga memudahkan pekerjaan mencuci pakaian.
Seperti gambar di atas, kamu bisa menempatkan mesin cuci dan meja setrikaan dalam satu ruangan.
Tak lupa, kehadiran jemuran baju besi di sana juga bisa mengoptimalkan fungsi dari area servis tersebut.
2. Ruang Cuci Jemur Kecil
Untuk menghindari kesan sumpek, kamu bisa buat ruang cuci jemur dengan penggunaan furnitur bergaya minimalis, seperti potret di atas.
Perlu diperhatikan pula, jangan hadirkan terlalu banyak barang supaya area ini masih terasa lega.
Pada penataannya, kamu bisa meletakkan mesin cuci di lorong serta memadukannya dengan rak model tiga level dengan desain ramping,
Dengan begitu, peralatan mencuci akan terlihat rapi.
Tak lupa, pasang juga dua rak besi untuk jemuran di bagian yang terkena sinar matahari.
3. Ruang Cuci Jemur Lantai 2 Minimalis
Kunci ruangan yang rapi dan lega adalah menggunakan perabot fungsional dan penataan yang rapi.
Nah, hal itu tampak pada potret ruang cuci jemur lantai dua di atas.
Inspirasi ini cocok untuk kamu yang senang dengan dekorasi minim, tapi tetap memaksimalkan fungsi utama dari ruang cuci jemur lantai 2 itu sendiri.
Kamu hanya membutuhkan mesin cuci, wastafel, dan kabinet untuk menyimpan peralatan cuci, kok.
4. Ruang Cuci Jemur di Area Vertikal
Bukan jadi masalah bila rumah tingkat sederhana kamu memiliki lahan yang sempit.
Pasalnya, kamu bisa kok manfaatkan area vertikal yang ada menjadi ruang cuci jemur.
Gunakan saja rak jemuran gantung untuk membuat cucian pakaian bersih kamu kering sempurna.
5. Ruang Cuci Jemur dengan Atap Kaca
Inspirasi ruang cuci jemur yang satu ini juga bisa kamu coba!
Pada potret di atas, bagian teras lantai dua dibuat tertutup, tapi tetap menghadirkan bukaan berupa atap berbahan kaca dan ventilasi udara.
Jenis kaca dapat dipilih sesuai kebutuhan dan mampu membuat ruang cuci jemur berfungsi maksimal.
Tak lupa, tampilkan beberapa dekorasi di dalamnya seperti tanaman hias maupun tanaman merambat, agar ruangan tetap terlihat asri ya!
***
Semoga artikel ini bermanfaat, ya.
Simak terus informasi seputar inspirasi kombinasi warna hunian lainnya hanya di Berita 99.co Indonesia.
Sedang berburu rumah dijual seperti The Jasmine Boulevard di Parung, Bogor?
Wujudkan angan mempunyai hunian memukau hanya di 99.co/id dan rumah123.com, karena kami selalu #AdaBuatKamu.