Berita Berita Properti

Siap-Siap, Pemerintah Kebut Konstruksi Ruas Tol Baru di Awal Tahun 2021

2 menit

Di awal tahun 2021, Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) kebut pembangunan dua ruas tol baru, sedangkan ada delapan ruas tol baru lainnya yang sedang memasuki tahap lelang.

Kontrak pekerjaan dua tol baru ini, yakni Jalan Tol Cileunyi-Sumedang-Dawuan (Cisumdawu) Seksi 6B dan Jalan Tol Layang Ancol-Pluit, telah ditandatangani secara virtual pada Senin (4/1/2021).

Basuki Hadimuljono, Menteri PUPR, menyampaikan bahwa dua kontrak pembangunan tol ini kehadirannya sangatlah krusial dan telah ditunggu-tunggu oleh masyarakat.

Khusus Jalan Tol Cisumdawu, Presiden Joko Widodo memberikan prioritas pertama dengan target sudah bisa mulai beroperasi pada Desember 2021 nanti.

Menurut Basuki, pembangunan Jalan Tol Cisumdawu merupakan dukungan agar Bandara Internasional Jawa Barat (BJIB) Kertajati dapat diakses beroperasi secara maksimal.

Pemerintah Kebut Dua Ruas Tol baru

pembangunan jalan tol

Foto Ilustrasi | cnnindonesia.com

Jalan Tol Cisumdawu yang dibangun sepanjang 61 km melibatkan kerjasama antara pemerintah dan badan usaha (KPBU).

Sejak diterbitkannya surat perintah, Basuki memerintahkan PT Citra Karya Jabar Tol selaku badan usaha jalan tol (BUJT) dan kontraktor pelaksana PT Brantas Abipraya untuk segera mengerjakan pembangunan Jalan Tol Cisumdawu.

Sedangkan Jalan Tol Layang Ancol-Pluit dibangun sepanjang 9,6 km dengan nilai investasi Rp15,8 triliun.

Jalan Tol tersebut dibangun oleh PT Citra Marga Nusaphala Persada Tbk dan menjadi akses sambungan dari jalan tol dalam kota menuju kawasan Tanjung Priok.



Delapan Jalan Tol dalam Tahap Lelang

Pada periode 2020-2024, pemerintah melalui Kementerian PUPR menggenjot pembangunan jalan tol baru sepanjang 2.500 km.

Untuk mencapai target tersebut, Kementerian PUPR telah mempersiapkan tahap lelang delapan ruas tol baru tersebut.

Berikut adalah daftar jalan tol baru yang akan dipersiapkan memasuki tahap lelang:

  1. Jalan Tol Kamal-Teluk Naga-Nagreg sepanjang 40 km dan nilai investasi Rp23,16 triliun
  2. Jalan Tol Semanan-Balaraja sepanjang 31,9 km dan nilai investasi Rp16 triliun
  3. Jalan Tol Akses Patimban sepanjang 37,7 km dan nilai investasi Rp6,35 triliun
  4. Jalan Tol Cikunir-Karawaci sepanjang 40 km dan nilai investasi Rp26,15 triliun
  5. Jalan Tol Bogor-Serpong via Parung sepanjang 31,17 km dan nilai investasi Rp8,95 triliun
  6. Jalan Tol Sentul Selatan-Karawang Barat sepanjang 61,5 km dan nilai investasi Rp15,2 triliun
  7. Jalan Tol Jakarta Outer Ring Road Elevated sepanjang 22 km dan nilai investasi Rp21,57 triliun
  8. Jalan Tol Harbour-Semarang sepanjang 20,86 km dan nilai investasi Rp11,4 triliun

***

Semoga artikel ini bermanfaat ya, Sahabat 99!

Simak informasi menarik lainnya di Berita 99.co Indonesia.

Sedang mencari hunian di Apartemen Salemba Residence?

Kunjungi www.99.co/id dan temukan hunian impianmu dari sekarang!



Alya Zulfikar

Berkarier di dunia kepenulisan sejak 2018 sebagai penulis lepas. Kini menjadi penulis di 99 Group dengan fokus seputar gaya hidup, properti, hingga teknologi. Gemar menulis puisi, memanah, dan mendaki gunung.
Follow Me:

Related Posts