Berita Hiburan

Rp12 M, Ini 8 Potret Rumah Baru Fadly Faisal. Hasil Jualan Baju Bekas!

2 menit

Fadly Faisal diketahui baru saja membeli rumah baru yang diduga seharga Rp12 miliar. Ingin tahu seperti apa potret rumahnya? Intip di sini, yuk!

Adik-adik ipar Vanessa Angel kini makin sukses.

Setelah Fuji Utami Putri membeli rumah baru, kini giliran Fadly memamerkan hunian mewah yang baru saja ia beli.

Nama Fadly pasti sudah tak asing lagi di telinga masyarakat Indonesia, sebab anak ketiga dari keluarga Haji Faisal itu kerap jadi sorotan publik.

Sebelum tenar seperti sekarang, sosok Fadly sudah lebih dulu terkenal di dunia modeling karena kepiawaiannya.

Berkat kesuksesannya di dunia hiburan, kini Fadly berhasil meraih kesuksesan di usianya yang masih sangat muda dengan membeli rumah seharga miliaran.

Menurut pengakuan Fadly, rumah baru tersebut merupakan hasil kerja kerasnya dari remaja, mulai dari menjual baju bekas hingga es kepal Milo.

Melansir dari kanal YouTube Fadly Faisal, berikut ini potret rumah barunya yang sangat mewah!

Potret Rumah Fadly Faisal

1. Bergaya Eropa

rumah baru fadly faisal

Melalui unggahan di kanal YouTube miliknya, Fadly Faisal memperlihatkan potret rumah barunya dengan melakukan house tour.

Tak sendiri, ia juga mengajak sang kekasih, Rebecca Klopper.

Rumah tersebut tampak berdiri megah dengan mengusung gaya arsitektur Eropa yang identik dengan rumah-rumah mewah di Indonesia.

Hunian barunya ini berdiri di lahan yang cukup luas dengan bangunan yang besar, bahkan terdiri dari tiga lantai.

2. Ruang Makan

desain ruangan open space mewah

Salah satu ruangan yang cukup mencuri perhatian dari rumah baru Fadly Faisal adalah area makan yang berukuran superluas.

Ruang makan ini mengusung konsep open space, yakni menjadi satu dengan dapur dan ruang keluarga tanpa terpisah sekat.



Dilihat dari desain interiornya, ruangan ini terlihat sangat mewah didominasi dengan warna putih yang menjadi ciri khas rumah bergaya Eropa.

3. Halaman Belakang

desain halaman belakang rumah

Rumah ini memiliki halaman belakang yang tidak terlalu luas, tetapi berbentuk memanjang.

Ke depannya, Fadly berencana akan menyulap lahan kosong di halaman belakangnya menjadi kolam renang.

4. Lantai Tiga

rumah fadly faisal

Di lantai atas, terdapat sebuah ruangan besar dengan bentuk langit-langit unik bak rumah Eropa asli.

Memiliki ukuran yang luas, ruangan di lantai tiga ini tampak seperti sebuah aula yang bisa difungsikan untuk berbagai aktivitas.

5. Walk in Closet

desain walk in closet minimalis

Sebagai seorang public figure, apalagi menggeluti dunia modeling, tentu tak lengkap jika rumah baru Fadly Faisal tidak dilengkapi dengan walk in closet.

Untuk menyimpan koleksi pakaiannya, ia pun memiliki walk in closet berukuran luas yang dilengkapi dengan banyak rak.

***

Bagaimana, rumah Fadly Faisal terlihat supermewah, ‘kan?

Simak artikel informatif lainnya hanya di www.99updates.id.

Agar tak ketinggalan informasi, ikuti Berita 99.co di Google News.

Kalau sedang mencari hunian, dapatkan rekomendasi terbaiknya di www.99.co/id.

Menemukan rumah impian kini jadi #SegampangItu!



Alya Zulfikar

Berkarier di dunia kepenulisan sejak 2018 sebagai penulis lepas. Kini menjadi penulis di 99 Group dengan fokus seputar gaya hidup, properti, hingga teknologi. Gemar menulis puisi, memanah, dan mendaki gunung.
Follow Me:

Related Posts