Wow! Rumah-rumah bawah tanah di bawah ini bentuknya unik-unik, dari rumah hobbit sampai bangunan di dalam gua batu besar!
Tinggal di bawah tanah memang merupakan konsep yang masih asing, terutama di Indonesia.
Akan tetapi, ide ini sudah mulai diterapkan di berbagai negara maju dunia.
Ini merupakan pilihan alternatif dari rumah-rumah biasa yang konsepnya sudah mulai dinilai membosankan dan begitu-begitu saja.
Tak hanya itu, konsep rumah bawah tanah juga makin sini semakin banyak peminatnya, malahan sudah diterapkan menjadi bangunan besar seperti hotel dan lap penelitian!
Penasaran dengan penampakan rumah-rumah unik ini?
Ayo, langsung scroll ke bawah!
7 Rumah Bawah Tanah Terunik di Dunia
1. Rumah Bawah Tanah Pesebak Bola Terkenal, Gary Neville
Rumah unik milik bintang bola Gary Neville ini dibangun oleh sekumpulan arsitek ternama Make Architects.
Bangunan cantik yang terlihat seperti kelopak bunga dari atas ini memiliki luas sekitar 8.000 sq ft.
Bangunannya hanya dibangun satu lantai ke bawah tanah dengan konsep rumah minimalis mewah dan eco-friendly!
2. Rumah Bawah Tanah Elips di Pegunungan Alps
Rumah underground satu ini terletak di pedesaan Vals, Swiss, dan dirancang oleh SeARCH dan Christian Muller Architects.
Rumah yang dikonstruksi seperti mangkuk besar ini dibangun dari bebatuan yang menempel pada sisi bukit hijau nan asri.
Huniannya bertema modern industrialis yang dilengkapi banyak kaca besar sebagai sumber utama cahaya natural dan furnitur mulus yang futuristik banget.
Baca Juga:
3. Rumah Bawah Tanah Hobbit dari Lord of The Rings
Hayo, siapa disini yang sudah pernah menonton film Lord of The Rings atau The Hobbit, lalu menyangka bangunannya palsu?
Well, kamu salah besar!
Rumah hobbit ini terletak di Selandia Baru dan dibangun di bawah bukit-bukit kecil Matama.
Jika dilihat dari jauh, terlihat seperti lubang-lubang semut berwarna krem.
Desain interior rumahnya sangat jadul karena meniru konsep rumah pedesaan jamah dahulu kala dimana pencahayaan pun masih bergantung pada jendela dan lilin.
4. Rumah Bawah Tanah Gua Batu
Berbeda dengan rumah hobbit yang dibangun di bawah bukit, rumah satu ini dibangun di bawah gua di Missouri, Amerika Serikat.
Luas rumahnya hanya beberapa petak dan mengandalkan bebatuan serta kayu sebagai material dominan bangunan, sehingga interiornya terlihat hangat dan unik.
Karena ruangnya yang sempit, rumah ini mengandalkan konsep mezzanine di mana ruang utamanya dibelah oleh balkon dalam rumah yang dimanfaatkan sebagai ruangan tambahan.
5. Rumah Bawah Tanah Eco-Friendly
Rumah bawah tanah satu ini merupakan salah satu bangunan gabungan ‘terselendup’ paling besar dan ramah lingkungan di dunia.
Seluruh areanya dirancang oleh Peter Vetsch.
Kompleks hunian ramah lingkungan ini terdiri dari 9 rumah yang mana 3 di antaranya memiliki 6 kamar dan rumah lainnya yang memiliki minimal 3 kamar.
Rumah ini mengangkat tema alam, terlihat dari pekarangannya yang luas dan tetumbuhan dalam pot yang dipajang di dalam ruangan.
6. Rumah Bawah Tanah “Malator”
Berbeda dengan rumah underground lainnya yang mengandalkan bebatuan sebagai dinding…
…rumah satu ini memanfaatkan kaca transparan sehingga membuatnya terlihat modern.
Rumah yang dinamakan Malator ini terletak di pesisiran pantai Wales, UK.
Hunian bawah tanah ini terkenal dengan lokasinya yang susah ditemukan, cocok untuk orang-orang yang sedang mengincar privasi.
Desain interiornya terlihat modern berkat furnitur-furnitur canggih berwarna hijau dan konsep ruangan yang sederhana; menghasilkan rumah berkonsep minimalis yang indah.
7. Rumah Bawah Tanah “The Aloni”
The Aloni dibangun ditengah-tengah gurun Pulau Cyladic di Yunani, dan apabila dilihat dari atas, rumah ini terlihat masuk ke dalam bukit kering di atasnya.
Para arsitek menggunakan batu alam, beton, dan kayu sebagai komponen utama.
Selain membuat rumah lebih kokoh, ketiga material ini juga membuatnya terlihat lebih sleek dan menyatu dengan alam.
Luas rumahnya sekitar 240 m2 dan memiliki tema desain interior minimalis, terlihat dari warna putih yang menyelimuti ruangan, ditambah furnitur bergaya modern yang ditempatkan pada ruang lapang
Baca Juga:
Sebuah Rumah Aneh Dibangun di Gurun California, Seperti Apa Isinya?
Semoga artikelnya bermanfaat, ya, Sahabat 99!
Simak informasi menarik lainnya di Blog 99.co Indonesia.
Jangan lupa untuk mencari segala kebutuhan properti hanya di www.99.co/id.
***sumber: homedit.com