Bukan cuma pandai memasak, 5 juri MasterChef Indonesia ini ternyata bergelimang harta dan punya rumah mewah, lo! Penasaran enggak sih dengan penampakan rumah mereka? Simak terus artikel ini sampai habis, ya!
Setiap tahun, kompetisi memasak MasterChef Indonesia selalu sukses mencuri perhatian masyarakat.
Terlebih, bukan hanya soal kompetisinya yang selalu mendulang popularitas, sosok para jurinyalah yang kerap menjadi sorotan khalayak ramai.
Berprofesi di dunia kuliner dan televisi, juri MasterChef Indonesia pun memiliki penghasilan yang lebih dari cukup.
Dari situlah mereka bisa memiliki rumah yang mewah khas artis papan atas.
Beberapa potret rumah mereka kerap dipamerkan melalui akun Instagram pribadinya.
Mau tahu seperti apa penampakannya?
Yuk, simak ulasannya di bawah ini!
Potret Rumah Mewah 5 Juri MasterChef Indonesia
1. Chef Renatta
Putri Renatta R. Moeloek yang dikenal sebagai Chef Renatta memiliki halaman belakang rumah yang sangat luas.
Terdapat pepohonan dan rumput-rumput hijau yang asri dan menyejukkan.
Tampilan halamannya tersebut sejalan dengan impian Renatta sejak kecil.
Ia menginginkan punya hunian asri yang dikelilingi pepohonan dan ayam.
Fasad rumah chef Renatta tampak mengusung gaya industrial yang sederhana.
Bagian dalam rumah yang memiliki luas 36 m2Â ini dibuat dengan konsep open space.
Adapun, hitam dan abu-abu merupakan warna yang paling mendominasi dari hunian mungil nan unik ini.
Mengintip bagian dapur, Chef Renatta tampak memajang peralatan masaknya di rak terbuka, sehingga tamu pun bisa bebas melihat perlengkapannya.
2. Chef Arnold
Bagian depan hunian chef Arnold tampak elegan dengan dominasi warna hitam, mulai dari pintu hingga lantainya.
Tampilan tersebut memberikan kesan asri dan nyaman bagi para tamu yang datang berkunjung ke rumahnya.
Masuk ke dalam, tampak adanya ruang keluarga yang bernuansa putih dengan perabot senada.
Penataan dan pemilihan perabot dilakukan dengan cermat sehingga ruangan terlihat luas dan apik.
Ruangan ini tampak menjadi spot favorit chef Arnold, sebab ia sering menggunakannya sebagai lokasi foto untuk diunggah ke media sosial.
Beralih ke bagian paling menarik dari rumah Chef Arnold, yaitu bagian dapur!
Dapur tersebut tampak sederhana dengan nuansa putih, mulai dari kitchen set hingga berbagai furniturnya.
Tampilannya pun tampak sangat bersih, karena setiap barang diletakkan sesuai dengan tempatnya.
Tak lupa, beberapa pot bunga segar hadir menghiasi meja dapur dan memberi sentuhan alami.
3. Chef Juna
Chef Juna tampak tertutup perihal kehidupan pribadi dan potret huniannya.
Di laman Instagram-nya, ia lebih sering membagikan tentang liburannya.
Salah satu bagian rumah yang sempat ia unggah di Instagram pribadinya adalah dapur yang menghadap ke halaman belakang.
Kitchen set yang digunakan didominasi batu alam keramik yang memancarkan kesan alami.
Ia pun mengunggah koleksi tanaman hiasnya yang didominasi oleh kaktus.
Tanaman tersebut disimpan di sudut balkon huniannya dengan penataan yang terorganisir.
4. Chef Marinka
Juri MasterChef Indonesia season pertama ini memiliki rumah yang mewah dan super nyaman.
Rumahnya terlihat begitu elegan dan minimalis, ya?
Pada ruang tamu, terdapat kursi set minimalis yang selaras dengan cat rumah warna putih.
Masih didominasi cat warna putih, dapurnya tampak begitu bersih dan nyaman dengan dihiasi perabotan dan kitchen set yang ciamik.
Eye catchy banget, deh!
5. Chef Matteo Guerinoni
Chef yang merupakan juri MasterChef Indonesia season 4 ini memiliki rumah dengan konsep industrial klasik yang elegan.
Tampak di depan rumah, Chef Matteo memasang batu alam dinding di berbagai sudut rumahnya.
Tak lupa, hunian tersebut didominasi dengan perpaduan putih dan cokelat serta sentuhan ornamen kayu sebagai pemanis.
***
Semoga informasi ini bermanfaat untuk Sahabat 99!
Jangan lupa untuk membaca artikel menarik lainnya di Berita Properti 99.co Indonesia.
Sedang mencari rumah impian di Bandung?
Kunjungi 99.co/id dan temukan pilihannya, seperti Podomoro Park Bandung!