Mau tahu seperti apa rumah Luna maya di Jakarta? Daripada penasaran, yuk kita intip 11 potret dari hunian selebriti kelahiran Pulau Dewata Bali ini.
Luna Maya adalah selebriti Indonesia yang memulai kariernya sebagai model pada tahun 1999.
Kini, ia menjelma menjadi salah satu bintang papan atas di dunia hiburan tanah air.
Selain dikenal sebagai model, Luna Maya adalah seorang aktris dan pebisnis.
Bisnisnya mulai dari kuliner hingga fesyen.
Ia juga mengoleksi sejumlah barang mewah, seperti tas dan sepatu branded yang tersimpan rapi di dalam rumahnya.
Saat ini, Luna Maya diketahui tinggal di sebuah hunian yang dilengkapi dengan fasilitas lengkap dan mewah.
Penasaran?
Yuk, kita lihat seperti apa hunian perempuan kelahiran 26 Agustus 1983 ini.
Modern Klasik Jadi Desain di Rumah Luna Maya
Luna Maya tinggal di sebuah rumah mewah bergaya desain modern klasik.
Modern klasik sendiri adalah desain yang memadukan elemen-elemen klasik dengan elemen modern.
Perpaduan gaya desain ini menghasilkan nuansa yang dramatis dan elegan.
Hal itu nampak pada pemilihan material, furnitur, dan elemen-elemen lainnya.
Ciri khas desain ini adalah penggunaan warna terang yang digunakan, seperti kuning, krem, putih, cokelat muda, emas, bahkan merah.
Baca Juga:
Mengintip Rumah Laudya Cynthia Bella di Jakarta yang Luas & Punya Fasilitas Mewah!
Intip Ruangan Rumah Luna Maya
Rumah Satu Lantai Serba Putih
Saat masuk ke dalam rumah, kita akan disambut dengan pintu berukuran besar berwarna putih.
Tak hanya itu saja, tiap sudut ruangan di rumah Luna Maya didominasi oleh warna putih.
Penggunaan warna putih membuat ruangan di hunian satu lantai ini terasa makin luas dan lapang.
Ruang Keluarga dan Ruang Makan
Ruangan pertama untuk menyambut pengunjung adalah ruang tamu dan area makan yang dirancang satu tempat tanpa sekat.
Di ruang keluarga terdapat satu sudut berisi pajangan beberapa lukisan karya sang ayah, Uut Bambang Sugeng.
Ruang Kerja yang Nyaman
Beralih ke ruang lainnya, ada area kerja yang cukup besar dan nyaman.
Di ruang kerja, nampak beberapa komputer yang ditempatkan pada meja built in yang menyantu dengan rak.
Di rak tersebut, Luna memajang koleksi penghargaan miliknya dari berbagai ajang.
Nampak juga boneka Disney kesukaannya.
Selain itu, di sana juga nampak peralatan Disk Jockey alias DJ.
Meski tidak memiliki keinginan untuk menjadi seorang DJ, ternyata Luna Maya sempat belajar DJ, lho!
Dapur Kombinasi Putih dan Toska
Untuk dapur, Luna Maya menggunakan kombinasi warna putih pada kabinet dan warna toska bermotif pada bagian backsplash.
Perpaduan warna tersebut, membuat dapur modern klasik ini terasa begitu cantik dan elegan.
Kamar Luna Maya
Sepertinya Luna Maya memang menyukai warna toska dan aksen geometrik.
Selain dapur, ia juga menghadirkan kombinasi tersebut pada ruangan kamarnya.
Kamarnya terlihat cantik dengan kombinasi warna putih pada dinding, coklat muda pada gorden dan toska pada ranjang.
Sementara aksen geometrik, ia hadirkan pada karpet di lantai kamar.
6. Koleksi Sepatu di Walk in Closet
Kamar Luna Maya tak hanya luas namun juga memiliki walk in closet yang cukup besar.
Buat kamu yang belum tahu nih, walk in closet adalah suatu ruangan yang khusus dirancang untuk menyimpan pakaian, sepatu dan aksesori.
Nampak lemari besar berwana putih dan deretan koleksi sepatu miliknya yang tertata rapi dipajang dalam walk in closet tersebut.
Serasa berada di dalam butik, ya!
Kamar Sang Mama
Kamar sang mama memang tak sebesar kamar miliknya, namun kenyamanan tetap terasa di kamar tersebut.
Berbeda dengan kamar Luna, kamar mama menggunakan ranjang minimallis berwarna putih.
Dinding dan gorden pun menggunakan warna putih.
Sementara pada lantai, menggunakan material kayu yang membuat ruangan terasa hangat dan nyaman.
Baca Juga:
Pernah Jadi Juragan Kosan Galak, Begini Potret Tempat Tinggal Marion Jola Sekarang
Halaman Belakang di Rumah Luna Maya
Di halaman belakang, terdapat kolam renang yang cukup besar.
Terdapat juga lahan kosong yang rencananya akan disulap menjadi sebuah taman.
***
Nyaman dan menyenangkan sekali ya rumah Luna Maya ini.
Baca juga berita properti lainnya di Blog 99.co Indonesia.
Dapatkan rumah impianmu hanya di www.99.co/id.