Pierce Brosnan dan istrinya dikabarkan tengah menjual rumah pantai Malibu miliknya dengan harga yang sangat fantastis, yakni $100 juta.
Rumah milik Brosnan yang disebut The Orchid House ini berdiri di lahan seluas 12.500 kaki dan langsung bersinggungan dengan tepi pantai Malibu.
Dengan luas dan lokasi tersebut, tentu rumah ini memiliki pemandangan pantai yang sangat indah serasa langsung dihadapkan pada lautan tak bertepi.
Menurut catatan, pada tahun 2000 Brosnan dan istrinya membeli lahan tersebut senilai $7 juta.
Sebelum membangun rumah pantai tersebut, Brosnan dan isterinya tinggal di sebuah rumah berkonsep modern.
Ingin tahu seperti apa potret rumahnya? Simak ulasan berikut ini, yuk!
Potret Rumah Pantai Pierce Brosnan
1. Tepi Pantai
Rumah besar atau mansion milik Pierce Brosnan ini terletak di Malibu, California, Amerika Serikat.
Malibu sendiri dikenal dunia sebagai wilayah pesisir pantai yang sangat terkenal dengan keindahan pantainya.
Selain itu, pantai Malibu juga dikenal sebagai tempat berselancar kelas dunia.
Melihat keindahan pantainya, tak heran jika banyak artis ternama yang memiliki properti di Malibu, tak terkecuali Brosnan.
2. Tampak Luar
Aktor legendaris pemeran karakter James Bond ini benar-benar memiliki rumah yang spektakuler dengan pemandangan langsung menghadap lautan lepas.
Melihat lokasi rumahnya, rumah ini didesain dengan unsur estetika bangunan khas Asia Selatan.
Tepatnya Brosnan terinspirasi dengan bentuk kuil Thailand ketika ia sedang syuting film di negeri seribu pagoda itu.
Salah satu karakteristik yang mencolok adalah penggunaan genting tanah liat berwarna hijau dan penggunaan material kayu.
3. Ruang Tengah
Ruang tengah atau ruang keluarga di rumah Brosnan memiliki ukuran yang tak tanggung-tanggung luasnya.
Dilihat dari desainnya, rumah ini nampak terlihat seperti sebuah resor mewah dengan pemilihan interior yang sangat berkelas.
Interiornya kental dengan nuansa kayu, mulai dari material lantai hingga furniturnya.
Dinding rumahnya pun banyak menggunakan panel kaca, sehingga mendapat pemandangan lautan yang tak bertepi.
4. Dapur
Kayu nampaknya menjadi material yang dititik beratkan pada rumah ini, bahkan dapurnya pun kental dengan nuansa kayu.
Tak hanya ruang tamu saja yang mendapat pemandangan lautan, tapi dapurnya juga didesain serupa dengan banyak kaca.
Meski banyak menggunakan material kayu, dapur ini terkesan sangat ringkas dengan hanya menggunakan sedikit kabinet.
5. Area Santai
Tentu tak lengkap rasanya jika sebuah rumah pantai tidak memiliki banyak fasilitas outdoor untuk menikmati angin pantai.
Di bagian luar rumahnya terdapat beberapa area duduk, salah satunya area duduk yang mengitari perapian.
Area duduk ini juga menggunakan material kayu berwarna cerah yang semakin menambah kesan hangat.
6. Kolam Renang Air Asin
Selain area duduk dengan perapian, di bagian luar rumah ini juga terdapat kolam renang air asin.
Fasilitasnya sangat lengkap, bukan? Padahal rumah ini sudah terletak di tepi pantai, tapi juga memiliki kolam renang air asin sendiri.
Ukuran kolam renang ini tidak terlalu besar dan di salah satu sisinya ditanami pohon tropis.
7. Area Makan Outdoor
Salah satu area outdoor yang menarik dari rumah ini adalah area makan outdoornya yang dibiarkan bebas tanpa peneduh.
Area makan ini hanya diisi dengan sebuah meja makan panjang dengan delapan kursi yang semuanya menggunakan material kayu.
Letaknya sendiri tepat bersebelahan dengan area santai yang memiliki perapian di tengahnya.
8. Rumah Tamu
Tepat di sebelah rumah inti, terdapat sebuah rumah tamu (guest house) dua lantai yang berukuran cukup besar.
Dengan desain dua lantai, tamu juga bisa menikmati indahnya pemandangan laut dari lantai dua.
Selain berfungsi sebagai rumah tamu, bangunan tersebut juga bisa berfungsi sebagai pool house.
***
Semoga artikel ini bermanfaat ya, Sahabat 99!
Simak informasi menarik lainnya di Berita Properti 99.co Indonesia.
Sedang mencari hunian di Grand Taruma Karawang?
Kunjungi www.99.co/id dan temukan hunian impianmu dari sekarang!
***Sumber Foto: Robbreport.com