Berita Hiburan

5 Rumah Pelawak Opera van Java Jaman Dulu | Rumah Sultan Bintaro Paling Mewah?

4 menit

Berkat kesuksesan Opera van Java di layar kaca beberapa tahun lalu, pelawak Sule, Azis Gagap, Andre Taulany, Nunung, dan Parto, dapat mengumpulkan pundi-pundi kekayaan hingga membeli rumah mewah berukuran besar. Yuk, kita intip rumah mewah para bintang OVJ jaman dulu ini!

Opera van Java atau OVJ adalah sebuah acara komedi yang ditayangkan di sebuah stasiun televisi swasta di Indonesia.

Sebelum kemunculan Deni Cagur, Mpok Alfa, Rina Nose, dan Anwar, acara OVJ mencapai masa jayanya ketika digawangi Sule, Andre Taulany, Nunung, dan Parto pada tahun 2008 hingga tahun 2014.

Lawakan khas OVJ membuat para pemainnya mencapai puncak karier dan popularitas.

Berkat kesuksesan OVJ pula, Sule dan Andre bahkan bisa membeli sebuah rumah mewah bagaikan istana.

Seperti apa sih rumah yang kini dihuni para legenda hidup komedi Indonesia ini?

Nah, kali ini 99.co Indonesia akan merangkum sejumlah potret rumah mewah milik kelima bintang Opera van Java tersebut.

Rumah Pemain Opera van Java Jaman Dulu

1. Rumah Parto Patrio

ruang tamu Parto Patrio

sumber: Youtube Sule Channel

Pelawak senior Parto Patrio kini menempati sebuah rumah mewah di kawasan elite Kemang, Bekasi, Jawa Barat.

Kemewahan dapat terlihat begitu memasuki area parkir mobil dalang OVJ ini.

Sekira enam unit mobil dapat diparkir dalam area parkir ini.

Memasuki ke dalam rumah, kita akan melihat ruang tamu bernuansa putih yang sangat luas.

Rumah ini juga dilengkapi ruang karaoke untuk bersenang-senang bersama keluarga dan teman-teman.

ruang senjata Parto Patrio

sumber: Youtube Sule Channel

Ruang paling istimewa di rumah Parto adalah sebuah ruang khusus untuk menyimpan koleksi senjatanya.

Di ruang itu, beragam senjata semisal samurai, pedang, pistol, senapan angin, dan lain-lain, terpajang rapi dalam lemari berpintu kaca.

Kamu mau punya koleksi senjata seperti Parto Patrio?

2. Rumah Nunung, Mantan Pemain Opera van Java

penampakan depan rumah mantan pemain Opera van Java Nunung

sumber: Jawapos.com

Tidak seperti rumah artis lainnya yang sangat mewah, rumah Nunung tampak sederhana.

Rumah dua lantai milik Nunung ini menggunakan konsep minimalis.

Salah satu ciri desain minimalis adalah kesederhanaan bentuk dan minim dekorasi.

Di garasi, hanya terdapat satu unit mobil BMW yang biasa digunakan Nunung.

Sebenarnya ukuran garasi rumahnya cukup luas, mungkin dapat menampung sekira tiga unit mobil.

Ruang tamunya pun tidak semegah ruang tamu rumah artis lainnya.

ruang santai Nunung

sumber: Taulany TV

Dengan tampilan sederhana, Nunung mengutamakan kenyamanan tamu saat berkunjung ke rumahnya.

Sementara, aktivitas Nunung lebih banyak di lantai dua.

Area lantai dua yang tampak lebih luas dibanding lantai satu kerap digunakan Nunung untuk bermain dan beristirahat.

3. Rumah Azis Gagap

rumah pemain Opera van Java Azis Gagap

sumber: Instagram @ajis_gagap22

Tidak seperti rumah bintang Opera van Java lainnya, rumah Azis Gagap jarang terkekspos media.

Azis hanya sesekali memperlihatkan penampakan rumahnya melalui media sosial Instagram.

Berdasarkan foto yang diunggah ke akun Instagram pribadinya, rumah Azis Gagap tampak sederhana.

Di ruang tamu, tampak beberapa sofa berwarna merah untuk bersantai.

Ruang ini juga terlihat cantik dengan kehadiran dekorasi berupa akuarium.

dapur Azis Gagap

sumber: Instagram @ajis_gagap22

Begitu pula dengan penampakan dapur rumah Azis Gagap yang tampak sederhana.

Di dapur hanya terdapat beberapa lemari dan rak untuk menyimpan berbagai peralatan.

Di pojok dapur, terdapat tangga sebagai akses menuju lantai dua rumah.



Meski rumah tampak sederhana, Azis menginvestasikan pada bidang properti lainnya.

peternakan Azis Gagap

sumber: Instagram @ajis_gagap22

Diketahui Azis Gagap memiliki pesantren, kebun, TK, lahan budidaya jamur, rumah makan, dan rumah kontrakan.

Dengan aset sebanyak itu, tampaknya Azis Gagap tidak akan menemui banyak kesulitan di masa tuanya ya!

4. Rumah Sule, Mantan Pemain Opera van Java

rumah mantan pemain Opera van Java Sule

sumber: Youtube Atta Halilintar

Setelah namanya melejit lewat OVJ, Sule pun dapat membeli sebuah rumah mewah di Perumahan Dukuh Bima, Grand Wisata, Bekasi, Jawa Barat.

Rumah yang tampak seperti istana itu dibangun di atas lahan seluas 1.700 meter persegi dengan total ada 15 kamar tidur di dalamnya.

Nuansa klasik nan elegan begitu terasa ketika memasuki ruang tamu.

ruang tamu rumah Sule

sumber: Ricis Official

Dinding dari kayu tampak sangat cantik dikombinasikan dengan sofa panjang berwarna merah dan lampu gantung vintage.

Untuk menunjang aktivitasnya sebagai seniman, Sule juga membuat sebuah panggung mini berisikan berbagai alat musik tradisional dan wayang golek.

kolam renang rumah Sule

sumber: Ricis Official

Bagian paling menarik dari rumahnya adalah sebuah kolam renang yang cukup luas.

Kolam renang ini bahkan dilengkapi perosotan layaknya kolam renang di tempat wisata.

5. Rumah Andre Taulany, Mantan Pemain Opera van Java

fasad rumah mantan pemain Opera van Java Andre Taulany

sumber: Youtube Net Lifestyle

Mantan pemain Opera van Java yang mengawali karier sebagai vokalis band, Andre Taulany, mendapat julukan sebagai “Sultan Bintaro”.

Hal ini dikarenakan rumah Andre Taulany di Bintaro, Tangerang Selatan, sangat besar dan mewah layaknya sultan.

Kemewahan langsung terlihat begitu melihat fasad rumah Andre Taulany yang mengusung arsitektur Eropa klasik.

Untuk masuk ke dalam rumahnya, kita harus melewati anak tangga yang dibentuk menyamping di dua sisi pintu rumahnya.

ruang makan Andre Taulany berlapis emas

sumber: Youtube Net Lifestyle

Bagian paling menarik dan mewah terletak di bagian ruang makan Andre Taulany.

Dikabarkan plafon rumah di ruang tersebut dilapisi cat emas 22 karat.

Selain itu, layaknya rumah mewah artis lainnya, rumah Andre Taulany pun dilengkapi kolam renang dengan desain elegan.

kolam renang Andre Taulany

sumber: Youtube Net Lifestyle

Kolam ini terletak di halaman belakang rumah.

Area ini tampak sejuk karena di sekeliling kolam ditumbuh sejumlah pohon yang teduh dan rumput hijau.

***

Dari kelima rumah para pemain Opera van Java jaman dulu ini, mana favoritmu?

Semoga suatu hari Sahabat 99 bisa membeli rumah mewah seperti para bintang OVJ ya!

Jangan lewatkan informasi menarik lainnya di Portal Berita 99.co Indonesia.

Kamu sedang mencari rumah di Bandung?

Bisa jadi Podomoro Park Bandung adalah jawabannya!

Cek saja di 99.co/id untuk menemukan rumah idamanmu!



Theofilus Richard

Penulis konten | Semoga tulisanku berkesan buat kamu

Related Posts