Berita Hiburan

7 Potret Rumah Mewah Tina Toon, Mantan Penyanyi Cilik yang Kini Jadi Politisi | Gajinya Fantastis & Rumahnya Bak Istana!

3 menit

Hasil kerja kerasnya sebagai seorang penyanyi dan politikus membuat Tina Toon bisa menikmati semua kenyamanan hidup, termasuk tinggal di rumah yang mewah. Lihat potret rumahnya di sini, yuk!

Kalau kamu anak generasi ’90-an, pastinya tidak asing lagi dengan Tina Toon, ‘kan?

Pemilik nama asli Agustina Hermanto ini merupakan mantan penyanyi cilik yang sangat populer di era ’90-an.

Namun pada 2019 lalu, ia memutuskan ikut berlaga di Pemilihan Legislasi (Pileg) dan akhirnya terpilih menjadi anggota DPRD DKI Jakarta 2019-2020.

Gaji Seorang Anggota DPRD

Ngomong-ngomong soal kiprahnya menjadi anggota DPRD, pastinya banyak yang penasaran dong dengan gaji yang diperoleh Tina dan anggota lainnya?

Dikutip dari kompas.com, Tina Toon dan 100 anggota DPRD DKI lainnya mendapat gaji dan tunjangan sebanyak Rp111 juta per bulan.

Gaji dan tunjangan tersebut sesuai dengan Peraturan Pemerintah Nomor 18 Tahun 2017 tentang Hak Keuangan dan Administratif Pimpinan dan Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah.

Wow, fantastis, bukan?

Dari keterangan gaji tersebut serta melihat kerja kerasnya sebagai penyanyi dan juga pebisnis, tak heran jika Tina berhasil membangun rumah yang mewah nan megah.

Nah, seperti apa sih penampakan rumah Tina Toon?

Dihimpun dari berbagai sumber, simak, yuk, penampakannya di bawah ini!

Potret Rumah Mewah Tina Toon

1. Tampak Depan

rumah tina toon

Pada tampilan depan rumahnya ini, tampak sebuah rumah klasik bertingkat bernuansa putih dan krem.

Selain itu, terlihat pagar besi bergaya Victorian juga dihiasi sejumlah tanaman pagar yang membuat rumah terlihat nyaman dan asri.

Terlihat adem ‘kan tampak depan rumahnya?

2. Ruang Tamu

rumah tina toon

Masuk ke dalam rumah, tampak ruang tamu yang luas bernuansa kuning dan krem.

Ruangan tersebut dihasi oleh sofa berwarna kuning yang memberikan kesan ceria dan hangat.

Namun yang mengherankan, terdapat alat gim yang diletakkan di tengah ruangan.

Tampak terlihat berpadu atau malah jadi berantakan?

3. Ruang Tengah

rumah tina toon

Sama seperti ruang tamu, ruang tengah pun didominasi cat rumah warna kuning yang dipadukan dengan ornamen cokelat.

Bisa dilihat dari foto di atas, terdapat beberapa furnitur vintage dan bingkai foto keluarga tempampang di ruangan tersebut.

Cat rumah, furnitur, dan ornamen pendukungnya begitu berharmoni, menciptakan nuansa hangat dan ceria.



Terlihat sama seperti kepribadian Tina sendiri, bukan?

4. Ruang Makan

rumah tina toon

Masih mengusung gaya klasik, ruangan ini pun memiliki pilar tinggi berwarna putih.

Pilar-pilar tersebut melengkapi cat warna ruangan yang didominasi warna krem dengan model klasik.

Dalam foto tersebut, Tina Toon dan sang nenek tampak sedang membuat minuman pelepas dahaga di meja makan set bergaya lawas.

5. Dapur

rumah tina toon

Dapur yang didominasi oleh cat warna putih ini membuat ruangan tampak lebih elegan dan mewah.

Tak lupa, terdapat kitchen set kayu berwarna krem yang berpadu dengan baik bersama perabotan berwarna abu-abu dan putih.

Dapur jadi terlihat kontras, bernuansa klasik, dan eye catchy!

6. Kamar Minimalis

rumah tina toon

Uniknya, di dalam rumah megahnya itu, Tina Toon memiliki kamar minimalis yang jauh dari kesan mewah.

Terlihat wallpaper dinding motif bunga yang simpel dan menyatu dengan furnitur berwarna cokelat.

Ranjangnya pun diselimuti seprai berwarna putih dengan sarung bantal berwarna peach yang memberikan nuansa netral nan hangat.

7. Walk-in Closet

rumah tina toon

Walk-in closet merupakan ruangan ekstra untuk menyimpan pakaian, sepatu, atau aksesori favorit.

Nah, ternyata Tina Toon punya juga di rumahnya, lo!

Namun, ruangan ini hanya digunakan Tina untuk menyimpan koleksi sepatu mahalnya.

Asyiknya lagi, Tina menaruh kursi refleksi di sana, sehingga memberi sentuhan kontras yang selaras dengan warna ruangan.

***

Semoga informasi ini bermanfaat untuk Sahabat 99!

Jangan lupa untuk membaca artikel menarik lainnya di Berita Properti 99.co Indonesia.

Sedang mencari rumah impian di Bekasi?

Kunjungi 99.co/id dan temukan pilihan menarik, seperti Olive Residence!

***sumber foto: brilio.net



Gadis Saktika

Gadis Saktika adalah Content Writer di 99 Group yang sudah berkarier sebagai penulis dan wartawan sejak tahun 2019. Lulusan Bahasa dan Sastra Indonesia UPI ini senang menulis tentang etnolinguistik, politik, HAM, gaya hidup, properti, dan arsitektur.
Follow Me:

Related Posts