Sebagai tempat staycation kekinian dengan gaya rumah tropis minimalis, White Cliff House menjadi contoh hunian idaman yang digemari banyak orang. Apakah Anda juga?
Tak salah memang bila Anda senang melihat atau bahkan menginap di rumah minimalis modern ini.
Bagi yang pernah menginap di White Cliff House, pasti sudah merasakan bagaimana nyamannya suasana dan sejuknya udara di dalamnya, ‘kan?
Ingin membuat model rumah minimalis yang sama seperti White Cliff House? Tak mustahil, kok!
Berikut ini tips membangun rumah tropis minimalis langsung dari Noerhadi, arsitek dari RDMA Design yang merancang dan mengelola White Cliff House
Tips Membangun Rumah Tropis Minimalis Ala White Cliff House
1. Rumah Tropis Minimalis Menggunakan Jendela Berukuran Besar
Jendela besar di halaman depan unit 2 BR White Cliff House
Rumah tropis minimalis memiliki tantangan sendiri utamanya dari segi suhu udara dan cuaca.
Seperti yang Anda ketahui, iklim tropis membuat udara bisa begitu panas suatu ketika dan begitu dingin di waktu lainnya.
Nah, solusi yang bisa ditiru yakni dengan memasang jendela-jendela dengan kaca berukuran besar.
Selain untuk mengatasi permasalahan cuaca, elemen jendela besar ini juga bisa sekaligus menjadi solusi untuk mengefektifkan cahaya alami.
Solusi pencahayaan dan sirkulasi udara alami di kamar tidur
2. Manfaatkan Kontur Tanah Jadi Kelebihan Rumah Tropis Minimalis
Balkon dilihat dari atas
White Cliff House kebetulan dibuat di lahan dengan kontur tanah miring sehingga cukup menyulitkan dari aspek pembangunannya.
Meskipun begitu, kekurangan ini dapat dimaksimalkan dengan baik oleh Noerhadi beserta tim dari RDMA Design.
Bahkan, kontur tanah yang miring dapat diubah menjadi sebuah nilai tambah dengan membangun balkon yang sekaligus menjadi atap bagi kamar di bawahnya.
Bonusnya, setiap kamar jadi punya ruang tambahan berupa balkon yang luas!
Balkon dilihat dari bawah
3. Rumah Tropis Minimalis Fokus Pada Kaca dan Kisi-Kisi
Ruang tamu unit 2BR di White Cliff House
Kaca dan kisi-kisi jendela adalah elemen tropicality yang sangat penting dalam arsitektur tropis.
Fungsi utamanya adalah untuk mengoptimalkan sirkulasi udara dan pencahayaan alami sehingga rumah bisa lebih hemat energi.
Oleh karena itu, menurut Noerhadi, bagian ini pun harus mendapatkan perhatian ekstra dalam hal perawatannya.
Baca Juga:
Inspirasi Hunian Compact Living Ala White Cliff House | Bikin Rumah Lega!
4. Manfaatkan Ruang Kosong Serupa Basemen
Ruang basemen di bawah unit 2BR
Salah satu kelebihan yang berhasil dimunculkan oleh arsitek White Cliff House ini adalah keberadaan ruang-ruang kosong layaknya basemen.
Ruang-ruang kosong ini dihasilkan oleh bentuk struktur bangunannya yang unik dan lebih menjorok karena berada di tebing.
Untuk hunian pribadi, ruangan kosong ini bahkan bisa diubah menjadi kamar atau ruang serbaguna!
5. Rumah Tropis Minimalis Mengombinasikan Unsur Kayu, Beton, dan Besi
Tangga dari kombinasi beton, kayu, dan besi
Seperti bisa dilihat pada banyak rumah tropis minimalis modern lainnya, White Cliff House juga menggunakan material yang sama dalam bangunannya.
Kombinasi beton, kayu, dan besi dapat dengan mudah ditemukan di berbagai sudut rumah.
Di tangga ini misalnya, bisa dilihat bagaimana ketiga elemen tersebut hadir dan saling melengkapi secara sederhana namun terlihat begitu sempurna.
6. Siasati Saluran Resapan Air dengan Membuat Gutter
Keberadaan White Cliff House di kontur tanah yang miring pasti akan memunculkan berbagai permasalahan dari alam, seperti misalnya berhubungan dengan air hujan.
Ketika hujan, air akan langsung mengalir dari bangunan teratas hingga ke ujung bawah.
Untuk menyiasatinya, Noerhadi beserta timnya membuat gutter yang berupa sekat-sekat kecil berisi batu kerikil di sepanjang lorong dan tangga.
Dengan demikian, ketika ada aliran air hujan, sekat-sekat tersebut bisa menjadi sumber resapan air agar air tak membahayakan atau merusak rumah.
7. Buat Balkon Jadi Ruang Keluarga Tambahan
Memiliki sisa bangunan yang cukup lapang seperti ini memang lebih baik dijadikan sebagai balkon saja.
Selain untuk bersantai dan menikmati hamparan pemandangan kota, area balkon yang cukup luas ini juga bisa jadi ruang tambahan yang memadai, lho!
8. Bonus Pemandangan Menakjubkan dari Kamar White Cliff House
Pemandangan kota dari balkon Loft
Membangun rumah tropis minimalis seperti White Cliff House, bonusnya Anda bisa mendapatkan pemandangan menakjubkan seperti ini!
Balkon serta pemandangan kota dilihat dari dalam kamar
Baca Juga:
White Cliff House, Tempat Staycation Masa Kini di Bandung Ala Santorini
Semoga artikel ini bermanfaat ya, Sahabat 99!
Daripada disimpan dan dibaca sendiri, mending share artikel ini ke media sosial yuk.
Jangan lupa, baca berita properti menarik lainnya hanya di 99.co Indonesia ya.
Ingin cari properti? Pastikan untuk mencarinya di www.99.co/id.