Rumah Via Vallen yang berada di daerah Tanggulangin, Sidoarjo, Jawa Timur, bisa dibilang sederhana, Namun begitu berbagai isinya bisa dikatakan begitu mewah. Intip seperti apa hunian penyanyi dangdut ini, yuk!
Maulidia Octavia alias Via Vallen adalah seorang penyanyi dangdut yang sudah memulai karier bernyanyi sejak usia 15 tahun.
Berkat kerja kerasnya tersebut, Via berhasil memiliki sebuah rumah yang luas dan mewah di kota asalnya, Sidoarjo, Jawa Timur.
Ingin tahu seperti apa hunian perempuan kelahiran 1 Oktober 1991, ini?
Gabungkan Gaya Desain untuk Hunian
Rumah Via Vallen adalah penggabungan berbagai gaya desain.
Jika di bagian depan mengusung gaya modern mimalis, saat masuk ke dalam nampak berbegai desain berbeda.
Seperti ruang keluarga yang serba putih serta kamar berdesain shabby chic dan klasik.
Fasad Rumah Via Vallen
Pada tampilan rumah alias fasad rumah ini nampak cukup sederhana.
Menggunakan desain modern minimalis dengan nuansa cat berwarna abu-abu dan warna kuning di bagian atas.
Rumah dua tingkat ini juga terasa sejuk dan segar dengan hadirnya tanaman di area depan dan balkon rumah.
Baca Juga:
Potret Rumah Via Vallen
1. Bagian Teras Rumah Via Vallen
Pada bagian teras, hunian ini memiliki nuansa abu-abu dan putih.
Warna abu-abu dipilih sebagai cat dinding.
Sementara penggunaan warna putih nampak pada kursi dan teralis jendela.
Nampak juga tanaman menghiasi area tersebut, memberikan suasana yang sejuk dan segar di rumah.
2. Ruang Keluarga yang Serba Putih
Ruang keluarga nampak sederhana dengan dominasi warna putih.
Ruangan ini menggunakan dinding bata berwarna putih yang minimalis.
Untuk melengkapi kenyamanan, terdapat sofa dengan bantal bermotif dengan ukuran yang besar.
Pada dinding, terdapat pajangan, ambalan dan tanaman artifisial yang membuat ruangan ini terasa manis.
3. Kamar Shabby Chic Via Vallen
Penyanyi yang dikenal lewat lagu ‘Sayang’ ini memiliki ukuran kamar yang cukup luas dengan desain shabby chic.
Pada bagian kasur, terdapat beberapa boneka berbagai ukuran menghiasi.
Pada dinding, Via menggunakan wallpaper motif emas yang cantik dan motif bunga di sisi lainnya.
Kamar ini memiliki beberapa jendela yang lebar yang dilengkapi dengan gorden berwarna biru dan gorden bermotif.
4. Kamar Berdesain Klasik
Selain kamar shabby chic, Via juga memilki kamar dengan gaya desain klasik.
Kamar ini nampak didominasi oleh warna emas dan putih.
Semantara pada dinding, Via memilih warna ungu sebagai wallpaper.
Ranjang yang digunakan hadir ukiran-ukiran khas yang klasik dan memberikan kesan mewah pada ruangan.
Baca Juga:
Balkon Unik di Rumah Via Vallen
Apa yang biasanya terdapat pada balkon di rumahmu?
Umumnya balkon hanya menghadirkan beberapa kursi, meja dan tanaman.
Tetapi berbeda dengan balkon di rumah milik Via Vallen.
Di area ini, Via Vallen menyediakan alat olahraga, lho.
Selain itu, balkon ini juga dilengkapi beberapa kursi, foto dan hiasan lainnya.
Balkon tersebut juga menggunakan rumput sintetis, sehingga membuat area ini nampak seperti taman outdoor.
Intip Koleksi Boneka Via Vallen
Via memang dikenal sebagai sosok yang sangat menyukai boneka.
Di kamarnya, terdapat setumpukan boneka beraneka bentuk dan ukuran.
Semuanya dikumpulkan di salah satu sudut kamarnya.
***
Sederhana namun mewah, sepertinya cocok untuk menyebut hunian miliki Via Vallen ini, ya.
Kunjungi Blog 99.co Indonesia untuk baca berita properti lainnya.
Sedang mencari rumah idaman? Dapatkan hanya di 99.co/id.