Sekolah partai PDIP yang berlokasi di Lenteng Agung, Jakarta Selatan, memiliki fasilitas lengkap dengan bentuk bangunan yang khas. Seperti apa potretnya? Yuk, simak di sini!
Sahabat 99, pada mulanya bangunan ini merupakan kantor PDIP, tetapi kemudian beralih fungsi menjadi sekolah partai usai diresmikan pada 2021 lalu.
Nantinya, sekolah dengan dominasi warna merah dan putih tersebut bakal menjadi pusat pendidikan dan pelatihan tingkat pusat untuk anggota dan para kader.
Para calon pemimpin dan pelayan masyarakat ini didik dan dilatih sesuai dengan ideologi partai.
Untuk kamu ketahui, sekolah partai PDIP adalah bagian dari sistem kaderisasi yang dibangun guna menghasilkan calon pemimpin yang berproses dari bawah.
“Ibu Megawati Soekarnoputri sering berpesan bahwa sekolah partai harus jadi bagian dari sistem kaderisasi yang dibangun demi menghasilkan calon pemimpin yang berproses dari bawah,” ucap Hasto Kristiyanto dikutip beritasatu.com.
Penasaran potret sekolah partai tersebut?
8 Potret Sekolah Partai PDIP
1. Tampak Depan
Warna merah, putih, serta sentuhan hitam yang jadi ciri khas PDIP terlihat jelas ketika melihat bangunan sekolah tersebut dari area depan.
Tak hanya luas, sekolah ini juga dekat dengan jalan raya yang tentunya mempermudah siapa pun ketika hendak berkunjung.
Masih di area depan, adanya pohon berukuran besar membuat tempat tersebut cukup asri.
2. Aula
Memasuki area dalam, terdapat banyak ruangan dengan fungsi yang berbeda-beda.
Salah satunya adalah aula yang diprediksi berkapasitas 100 orang lebih.
Ketinggian plafon sangat ideal sehingga mengurangi rasa pengap di dalam ruangan.
Sementara itu, lampu tengah yang menerangi seisi aula berfungsi sebagai focal point karena desainnya yang unik dan menarik.
3. Ruang Kelas
Beralih ke ruangan lainnya, kamu akan mendapati ruang kelas cukup lapang dilengkapi kursi berwarna merah.
Tak hanya satu, ada 3 ruang kelas yang ada dalam bangunan tersebut, lo.
Pada dinding tiap-tiap kelas terpampang unsur-unsur yang mencerminkan ciri khas partai, salah satunya foto sang Ketua Umum, Megawati Soekarnoputri.
4. Kantin
Mustika Rasa, begitulah nama kantin di sekolah partai PDIP.
Kawasan kantin ini terbilang lega dengan tetap mempertahankan unsur warna merah dan putih.
5. Ruang Makan
Kenyamanan menjadi salah satu faktor yang ditekankan pada tiap area, tidak terkecuali ruang makan.
Pasalnya, terdapat space antara meja satu dan meja lainnya sehingga bisa membuat para kader merasa nyaman.
Selain meja melingkar, tersaji pula meja memanjang berbahan kayu jati yang khas dan terlihat kuat.
6. Tempat Tidur
Bagi para “siswa” yang sedang menyerap ilmu perpolitikan di sini, disediakan kamar tidur dalam jumlah banyak.
Tak tanggung-tanggung, kapasitas tempat tidur bisa memuat 200 orang.
Bentuk dari kasur tersebut dibuat bertingkat untuk lebih mengedepankan efisiensi.
7. Ruang Medis
Tidak jauh dari kamar tempat tidur, para kader atau anggota bisa mendatangi ruang medis.
Apabila ada orang yang sakit atau tidak enak badan, ruangan inilah yang akan membantu mereka kembali sehat.
8. Soekarno Corner
Tempat ini menjadi area layaknya perpustakaan dengan banyak ragam buku yang tersusun rapi.
Biasanya, banyak orang memanfaatkannya untuk mencari informasi penting atau sekadar beristirahat.
***
Itulah potret sekolah partai PDIP yang cukup mewah dan memiliki fasilitas lengkap, Sahabat 99.
Semoga bermanfaat, ya.
Pantau terus ulasan menarik dan terbaru di Berita 99.co Indonesia.
Sedang mencari hunian di kawasan Jakarta Selatan? Bisa jadi L Avenue Office and Residence adalah jawabannya.
Cek ragam pilihan terbaik di 99.co/id dan rumah123.com, karena kami selalu #AdaBuatKamu.