Produk Rekomendasi

Seri dan Spesifikasi ASUS ROG Zephyrus G14, Jagoannya para Gamers!

3 menit

ASUS ROG Zephyrus G14 jadi salah satu laptop gaming terbaik hingga saat ini. Simak seri dan spesifikasinya dalam artikel ini, yuk!

Berbicara soal laptop gaming, seri  Republic of Gamers (ROG) dari ASUS jadi brand top of mind.

Tak dapat dipungkiri, ROG berhasil memposisikan dirinya sebagai pemimpin pasar dalam kategori laptop gaming.

Hal ini karena ROG fokus total pada gaming dengan menyematkan komponen kelas atas dan membalut produknya dengan desain berorientasi gamer yang memikat.

Posisi ROG makin kuat di ranah laptop gaming dengan suksesnya seri Zephyrus G14.

Berikut ini seri dan spesifikasi ASUS ROG Zephyrus G14!

Seri dan Spesifikasi ASUS ROG Zephyrus G14

1. ROG Zephyrus G14 GA403UU-R745OL6G-O

ROG Zephyrus G14 GA403UV-R946OL7G-O

ASUS ROG Zephyrus G14 GA403UU-R745OL6G-O adalah laptop gaming ultra-slim yang dirancang untuk para gamer dan kreator konten yang menginginkan performa tinggi dalam perangkat yang portabel.

Dengan spesifikasi mumpuni dan desain menawan, laptop ini menawarkan pengalaman gaming yang imersif dan produktivitas optimal.

Kombinasi AMD Ryzen™ 7 dan NVIDIA® GeForce RTX™ 4050 Laptop GPU pada seri ini mampu memainkan game AAA (Triple A) seperti Grand Theft Auto V (GTA 5) dengan sangat lancar.

Kamu pun akan dimanjakan dengan layar OLED 3K refresh rate tinggi dengan warna yang akurat.

Untuk makin meningkatkan kenyamanan dalam bermain game, laptop ini sudah dilengkapi dengan sistem pendingin efisien dan canggih yang mampu menjaga suhu laptop tetap stabil.

 

Spesifikasi

Feature Specifications
Processor AMD Ryzenâ„¢ 7 8845HS Processor 3.8GHz (24MB Cache, up to 5.1 GHz, 8 cores, 16 Threads) AMD Ryzenâ„¢ AI up to 38 TOPs
Graphics NVIDIA® GeForce RTX™ 4050 Laptop GPU
Graphics Memory 6GB GDDR6
Display 14-inch 3K (2880 x 1800) OLED 16:10 aspect ratio 120Hz OLED 500nits Color Gamut 100% DCI-P3 Pantone Validated Glossy display
Memory 8GB*2 LPDDR5X 6400 on board
Storage 1TB PCIe® 4.0 NVMe™ M.2 SSD
Keyboard Backlit Chiclet Keyboard 1-Zone RGB
Audio 4-speaker (dual force woofer) system with Smart Amplifier Technology, 2 Tweeters
I/O Ports 1x Type C USB 4 support DisplayPortâ„¢ / power delivery, 1x USB 3.2 Gen 2 Type-C support DisplayPortâ„¢, 2x USB 3.2 Gen 2 Type-A, 1x card reader (microSD) (UHS-II), 1x HDMI 2.1 FRL, 1x 3.5mm Combo Audio Jack
Wireless Wi-Fi 6E(802.11ax) (Triple band) 2*2 + Bluetooth® 5.3 Wireless Card
Camera 1080P FHD IR Camera for Windows Hello
Battery 73WHrs, 4S1P, 4-cell Li-ion
Power Adapter Rectangle Conn, 180W AC Adapter, Output: 19V DC, 9.23A, 180W, Input: 100~240V AC, 50/60Hz universal
Dimensions (W x D x H) : 31.1 x 22.0 x 1.59 ~ 1.63 cm
Weight 1.50 Kg
Warranty 2 Years Global Warranty (with 1st year VIP Perfect Warranty)
Additional Features MUX Switch + NVIDIA® Advanced Optimus, Dolby Vision HDR, AI noise-canceling technology, Dolby Atmos, Hi-Res certification, Smart Amp Technology

2. ROG Zephyrus G14 GA403UV-R946OL7G-O

ROG Zephyrus G14 GA403UU-R745OL6G-O

Apabila seri GA403UU-R745OL6G-O terasa kurang bertenaga bagimu, ASUS ROG Zephyrus G14 menghadirkan seri yang lebih tinggi dengan kode GA403UV-R946OL7G-O.



Seri ini hadir dengan prosesor dan kartu grafis yang lebih bertenaga, yakni AMD Ryzen™ 9 8945HS dan NVIDIA® GeForce RTX™ 4060 Laptop GPU.

AMD Ryzenâ„¢ 9 8945HS menawarkan performa yang lebih tinggi karena memiliki jumlah core dan thread yang lebih banyak sehingga sangat cocok untuk tugas-tugas berat seperti gaming dan rendering.

Di samping itu, kehadiran NVIDIA® GeForce RTX™ 4060 Laptop GPU membuat performanya makin gahar karena memiliki lebih banyak CUDA Cores, frekuensi clock yang lebih tinggi, dan memori yang lebih besar.

 

Spesifikasi

Feature Specifications
Processor AMD Ryzenâ„¢ 9 8945HS Processor 4GHz (24MB Cache, up to 5.2 GHz, 8 cores, 16 Threads); AMD Ryzenâ„¢ AI up to 39 TOPs
Graphics NVIDIA® GeForce RTX™ 4060 Laptop GPU
Graphics Memory 8GB GDDR6
ROG Boost 1940MHz* at 90W (1890MHz Boost Clock+50MHz OC, 65W+25W Dynamic Boost)
Display 14-inch 3K (2880 x 1800) OLED 16:10 aspect ratio OLED, Glossy display, DCI-P3: 100%, Refresh Rate: 120Hz, Response Time: 0.2ms, G-Sync / Adaptive-Sync Pantone Validated
Memory 32GB LPDDR5X on board
Storage 1TB PCIe® 4.0 NVMe™ M.2 SSD
Keyboard Backlit Chiclet Keyboard 1-Zone RGB
Networking Wi-Fi 6E(802.11ax) (Triple band) 2*2 + Bluetooth® 5.3
Camera 1080P FHD IR Camera for Windows Hello
Audio 4-speaker (dual force woofer) system with Smart Amplifier Technology, 2 Tweeters
Battery 73WHrs, 4S1P, 4-cell Li-ion
Power Adapter 180W AC Adapter
Ports 1x 3.5mm Combo Audio Jack, 1x HDMI 2.1 FRL, 2x USB 3.2 Gen 2 Type-A, 1x USB 3.2 Gen 2 Type-C support display, 1x Type C USB 4 support DisplayPortâ„¢ / power delivery, 1x card reader (microSD)
Warranty 2 Years Global Warranty (with 1st year VIP Perfect Warranty)

***

Demikian penjelasan mengenai ASUS ROG Zephyrus G14.

Baca artikel informatif lainnya melalui www.99updates.id dan Google News.

Tak lupa, temukan hunian impian #SegampangItu hanya di www.99.co/id!



Alya Zulfikar

Berkarier di dunia kepenulisan sejak 2018 sebagai penulis lepas. Kini menjadi penulis di 99 Group dengan fokus seputar gaya hidup, properti, hingga teknologi. Gemar menulis puisi, memanah, dan mendaki gunung.
Follow Me:

Related Posts