Berita Berita Properti

Sertifikasi Green Building: Penjelasan, Manfaat, dan Daftar Bangunannya di Indonesia

2 menit

Meski tergolong belum banyak, sejumlah gedung atau bangunan di Indonesia telah memiliki sertifikasi green building alias sertifikasi bangunan hijau.

Mengutip laman kemenkeu.go.id, green building merupakan konsep bangunan yang dirancang untuk menjadi bangunan yang efisien dan ramah lingkungan.

Bangunan tersebut mesti mempertimbangkan dampak terhadap lingkungan yang seminimal mungkin, mulai dari tahap perencanaan sampai dengan pengoperasian dan pemeliharaan.

Tak berhenti sampai di situ, green building juga harus memaksimalkan sumber daya alam yang ada serta tidak memakai bahan bangunan dalam jumlah yang berlebihan.

Jika telah menerapkan konsep bangunan hijau dan berhasil melewati proses evaluasi, barulah suatu bangunan akan mendapatkan sertifikasi green building.

Menurut Satrio Dwi Prakoso selaku Ketua Umum International Society of Sutainability Professionals Indonesia, dari empat sertifikasi green building yang ada di Indonesia, yang paling banyak dipakai bernama Greenship.

Green Building Greenship adalah sistem sertifikasi bangunan hijau yang dikembangkan oleh organisasi nonprofit bernama Green Building Council Indonesia (GBCI).

Sejauh ini GBCI telah mengeluarkan 5 jenis Greenship, yaitu:

  • Greenship New Building
  • Greenship Existing Building
  • Greenship Interior Space
  • Greenship Homes
  • Greenship Neighbourhood

Manfaat Sertifikasi Green Building (Greenship)

sertifikasi green building

1. Keberlanjutan Lingkungan

Manfaat yang pertama dari sertifikasi Greenship terkait keberlanjutan lingkungan yang mempertimbangkan efisiensi energi, pengelolaan air, hingga penggunaan bahan berkelanjutan.

Bangunan yang telah memperoleh sertifikasi Greenship akan mengurangi dampak negatif terhadap lingkungan.

Bahkan, dengan Greenship, perusahaan bisa pula menambah nilai PROPER, yaitu penilaian kerja pengelolaan lingkungan suatu perusahaan dengan indikator terukur.

2. Menghemat Energi dan Biaya

Dibandingkan dengan bangunan pada umumnya, suatu gedung yang telah memenuhi kriteria Greenship umumnya memiliki efisiensi energi yang jauh lebih baik.

Dengan begitu, bangunan yang berdiri bisa mengurangi konsumsi energi dan biaya operasional jangka panjang.



3. Kualitas Udara dalam Ruangan yang Lebih Baik

Kepemilikan sertifikasi green building Greenship akan memberikan manfaat  perihal kualitas udara dalam ruangan menjadi lebih baik.

Pasalnya, penggunaan sistem ventilasi yang diterapkan sudah sangat diperhitungkan dengan memadai.

Di luar itu, penggunaan bahan bangunannya pun tak akan memberikan potensi berbahaya.

4. Peningkatan Nilai Properti

Dari sisi nilai properti, pemilik bangunan dengan sertifikasi green building (Greenship) relatif jauh lebih tinggi.

Bahkan, hal ini seolah menjadi bukti terkait adanya komitmen dari pemilik bangunan terhadap praktik keberlanjutan yang berperan pada peningkatan daya tarik dan investasi.

5. Kesesuaian dengan Regulasi

Manfaat yang terakhir berhubungan dengan pemenuhan persyaratan regulasi yang berhubungan dengan bangunan hijau berkelanjutan.

Jika telah sesuai dengan regulasi, bangunan pun bakal memiliki kekuatan hukum.

Green Building di Indonesia yang Punya Sertifikasi Greenship

Menukil laman gbcindonesia.org, terdapat beberapa gedung atau bangunan yang teleh memiliki sertifikasi Greenship.

  • Sampoerna Strategic Square
  • Wisma BCA Forest
  • Trinity Tower
  • RDTX Place
  • Altira Business Park
  • Terminal Joyoboyo
  • Pacific Century Place Jakarta
  • HDI Hive Menteng
  • AIA Central
  • Priority Private Center Standard Chartered Bank Pondok Indah
  • Alamanda Tower
  • Head Office PT KPI RU IV Cilacap
  • PT Principal Asset Management
  • Gedung Chairul Saleh Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral
  • Menara Bank Danamon
  • South Quarter Office Building
  • EightyEight@Kasablanka, Tower A dan Tower B
  • Bandar Udara Internasional Banyuwangi
  • Service Building PLTU PT PLN Nusantara Power Up Gresik
  • Bandar Udara Jenderal Ahmad Yani Semarang
  • Wisma Barito Pacific II
  • Plaza BNI
  • Kantor PT Jasamarga Ngawi Kertosono Kediri
  • U-Learn Center PHE

***

Semoga informasinya bermanfaat, ya.

Baca ulasan menarik lainnya dengan mengakses www.99updates.id dan Google News.

Kunjungi pula www.99.co/id guna memperoleh rekomendasi rumah atau apartemen dengan harga terbaik.

Dapatkan harga paling cocok disertai diskon dan promo menggiurkan karena beli hunian emang #SegampangItu.

**Gambar: altira.id, canva



Hendi Abdurahman

Mengawali karier sebagai penulis lepas seputar tema olah raga di sejumlah media online. Sejak 2021 menjadi penulis konten di 99 Group dengan cakupan tema meliputi properti, marketing, dan gaya hidup. Senang menjelajah kota di akhir pekan.
Follow Me:

Related Posts