Rekomendasi Produk

7 Rekomendasi Shampo Penghitam Rambut Terbaik (2024). Efektif untuk Menutupi Uban!

4 menit

Ingin mengembalikan warna hitam alami pada rambut? Coba gunakan shampo penghitam rambut terbaik berikut ini, yuk!

Rambut beruban di usia muda bisa terjadi akibat beberapa faktor, mulai dari pertambahan usia, genetik, kekurangan vitamin, hingga kebiasaan tidak sehat seperti merokok. 

Ketika rambut beruban, sebagian orang merasa hal tersebut dapat menurunkan kepercayaan diri. 

Meski begitu, kamu tak perlu khawatir karena ada cara ampuh yang bisa dilakukan untuk mengatasi rambut beruban, yakni dengan menggunakan shampo penghitam rambut. 

Menemukan shampoo penghitam rambut tidaklah sulit karena saat ini telah tersedia banyak produk dari merek terbaik yang bisa kamu pilih sesuai kebutuhan. 

Langsung saja intip rekomendasi shampo penghitam rambut terbaik di bawah ini!

Rekomendasi Shampo Penghitam Rambut Terbaik

Dilansir dari berbagai sumber, berikut shampo penghitam rambut di Indomaret dan Alfamart yang bagus dan dijual dengan harga terjangkau.

1. Sunsilk Black Shine

shampoo penghitam rambut terbaik

Sumber: Unileversolutions.com

Paparan sinar matahari berlebih dapat menyebabkan rambut berubah warna, bercabang, dan kusam. 

Untuk mengatasi hal tersebut kamu dapat menggunakan Sunsilk Black Shine.

Pasalnya, produk yang satu ini dapat mengembalikan warna rambut secara alami dan membuatnya tampak lebih berkilau. 

Sampo penghitam rambut ini mengandung active infusion yang bermanfaat untuk menutrisi rambut.

Kemudian, terdapat juga kandungan urang-aring, kolagen, hingga ekstrak jeruk nipis untuk menjaga kesehatan rambut. 

Dijual mulai dari Rp37.000 produk ini merupakan pilihan tepat untuk memiliki rambut sehat. 

Kelebihan:

  • Mampu menghasilkan rambut yang kuat dan berkilau
  • Bisa digunakan untuk semua jenis rambut
  • Dapat membuat rambut lebih tebal

Kekurangan:

  • Kurang mampu menghasilkan warna hitam pekat

 

2. Implora Hair Color Shampoo

Implora Hair Color Shampoo

Sumber: Tokopedia.com

Penggunaan shampo tertentu memang dapat membantu untuk menghitamkan rambut.

Namun, sebagian orang khawatir penggunaannya dapat menyebabkan iritasi pada kulit kepala. 

Akan tetapi, hal tersebut tidak akan terjadi jika kamu menggunakan Implora Hair Color Shampoo.

Pasalnya, shampo untuk menghitamkan rambut terbaik ini diformulasikan dengan bahan-bahan alami seperti halnya argan oil, vitamin E, hingga keratin. 

Kandungan tersebut tidak akan menyebabkan iritasi pada kulit kepala, melainkan dapat membantu menjaga kesehatan rambut agar lebih sehat dan halus. 

Keunggulan lainnya, shampo penghitam rambut permanen yang dijual mulai Rp7.500 ini hasilnya diklaim awet dan dapat bertahan lama. 

Kelebihan:

  • Mudah digunakan
  • Harganya murah

Kekurangan:

  • Kurang cocok digunakan untuk rambut berminyak

 

3. Cultusia Coloring Shampoo

Cultusia Coloring Shampoo

Sumber: Shopee.co.id

Bagi kamu yang sedang mencari shampo penghitam rambut uban yang tidak mengandung amonia, Cultusia Coloring Shampoo bisa menjadi pilihan terbaik. 

Produk shampo untuk menghitamkan rambut beruban ini bukan hanya bisa menghitamkan rambut saja, melainkan juga dapat menutrisi rambut. 

Hal tersebut tak terlepas berkat kandungan ekstrak minyak zaitun dan jahe yang dimilikinya. 

Selain itu, untuk hasilnya tahan lama dan formulanya tidak akan menempel di kulit kepala ketika digunakan. 

Shampo penghitam uban permanen ini dijual mulai dari Rp70.000. 

Kelebihan:

  • Warnanya tahan lama
  • Dilengkapi dengan formula 3D colour untuk menghasilkan warna hitam alami

Kekurangan:

  • Harganya relatif mahal

 

4. Brasov Hair Color Shampoo

Brasov Hair Color Shampoo penghitam rambut yang bagus

Sumber: Hbhoz.id

Brasov Hair Color Shampoo juga bisa menjadi rekomendasi terbaik bagi kamu yang sedang mencari shampo penghitam rambut yang tidak berbau menyengat. 

Sebab, shampo penghitam uban permanen yang satu ini bebas kandungan amonia. 

Untuk kandungannya sendiri, shampo penghitam rambut uban ini mengandung ekstrak mengkudu yang dapat membantu mengembalikan kilau rambut dan menjaga kesehatan rambut. 

Dijual mulai dari Rp8.000, warna yang dihasilkan sangat alami dan pastinya dapat bertahan lama.

Kelebihan:

  • Mengandung ekstrak mengkudu sehingga rambut tetap berkilau
  • Mudah ditemukan di pasaran

Kekurangan:

  • Dapat menyebabkan rambut kering pada beberapa pengguna

 

5. Pantene Hitam Glow

shampo penghitam rambut di indomaret

Sumber: Pantene.co.id

Pantene menjadi salah satu brand terkenal yang selalu mengeluarkan produk berkualitas. 



Salah satu produk unggulannya adalah sampo penghitam rambut Pantene Hitam Glow Shampoo. 

Sesuai dengan namanya, produk yang satu ini memang dapat membuat rambut tampak lebih hitam dan berkilau berkat kandungan black essence dan rice oil essence yang terdapat di dalamnya. 

Keunggulan lainnya, shampo penghitam rambut halal yang dijual mulai dari Rp46.000 ini juga dapat membantu untuk menghilangkan kusam pada rambut. 

Ketika menggunakannya, rambut akan terasa lebih lembap, lembut, dan mudah diatur.

Kelebihan:

  • Membantu menjaga struktur protein rambut
  • Mengatasi rambut rusak
  • Penggunaannya sangat mudah

Kekurangan:

  • Warna hitam yang dihasilkan kurang pekat

 

6. Miranda Magic Hair Color Shampoo Black

shampo penghitam rambut halal

Sumber: Blibli.com

Rekomendasi shampoo penghitam rambut selanjutnya berasal dari merek Miranda.

Di pasaran, produk ini dijual mulai dari Rp17.000.

Harganya memang murah, tapi produk mampu menghasilkan warna hitam pekat dengan tampilan yang tetap natural.

Tak hanya menghitamkan saja, produk juga dikenal ampuh untuk melembutkan, mencegah kerusakan, sekaligus menutrisi rambut berkat ekstrak mengkudu yang ada di dalamnya.

Selain itu, produk juga bebas amonia sehingga tidak akan menimbulkan bau menyengat ketika digunakan.

Kelebihan:

  • Tidak akan menimbulkan bau menyengat saat digunakan
  • Warnanya dapat bertahan hingga 6 minggu

Kekurangan:

  • Kurang efektif membuat rambut berkilau

 

7. NYU Henna Shampoo Hair Colour

shampo penghitam rambut uban

Sumber: Shopee.co.id

NYU Henna merupakan shampoo penghitam rambut terbaik yang memiliki kandungan 10 ekstrak herbal.

Kandungan yang dimilikinya tersebut bermanfaat untuk menutrisi, mempercepat pertumbuhan, hingga melindungi rambut dari kerusakan.

Ekstrak herbal juga diklaim mampu memberikan warna hitam alami pada rambut.

Keunggulan lain dari shampoo penghitam rambut NYU adalah produk mampu menutupi uban dalam waktu singkat hanya 10 menit saja.

Harga NYU Henna Shampoo Hair Colour mulai dari Rp29.600.

Kelebihan:

  • Mengandung bahan alami yang aman digunakan
  • Dapat menutup uban dengan sempurna

Kekurangan:

  • Tidak cocok digunakan untuk rambut yang benar-benar kering

Review Tepercaya: Membantu banget, mempermudah aku untuk menghitamkan rambut. Cukup dioleskan, tunggu beberapa menit lalu bilas, dan jadi deh rambut hitam mewangi. Enak gitu rasanya, lembut ya di rambutku. – Radhiani, Pengguna (Sumber: Female Daily)

 

Kesimpulan

Memilih shampo penghitam rambut tentunya perlu dilakukan dengan cermat karena kamu harus menyesuaikannya dengan kebutuhanmu.

Jika kamu masing bingung memilih shampoo penghitam rambut, bisa menyimak rekomendasinya di bawah ini.

  • Shampoo penghitam yang mudah digunakan: Sunsilk Black Shine, Cultusia Coloring Shampoo, dan Pantene Hitam Glow
  • Shampoo penghitam dengan kandungan alami: Brasov Hair Color Shampoo, Miranda Magic Hair Color Shampoo Black, dan NYU Henna Shampoo Hair Colour
  • Shampoo penghitam yang mudah ditemukan di pasaran: Implora Hair Color Shampoo

***

Itulah rekomendasi shampo penghitam rambut terbaik yang bisa kamu pilih.

Temukan ulasan lain mengenai rekomendasi produk hanya di Berita.99.co.

Untuk mendapatkan berita terupdate, sekarang kamu bisa mengikuti Google News kami, lo.

Yuk, segera wujudkan keinginan untuk memiliki rumah impian bersama www.99.co/id dan dapatkan berbagai kemudahan karena semuanya #segampangitu!



Nik Nik Fadlah

Lulusan Ilmu Komunikasi Universitas Pasundan yang kini menjadi penulis di Rumah123 dan Berita 99. Memiliki pengalaman menulis di bidang kesehatan, gaya hidup, fashion, teknologi, pendidikan, hingga properti. Hobi membuat digital collage art.
Follow Me:

Related Posts