Buat kamu yang sedang mencari shampo untuk memanjangkan rambut, yuk, simak sejumlah produk yang bisa kamu pilih di bawah ini!
Saat ingin beralih dari gaya rambut pendek ke rambut panjang, butuh waktu yang lama untuk memanjangkannya.
Untuk mempercepat proses pertumbuhannya, menggunakan sampo khusus adalah salah satu cara yang jadi pilihan kebanyakan orang.
Meski begitu, tidak semua produk yang ada di pasaran terbukti efektif dalam menumbuhkan rambut.
Sebagai rujukan, berikut adalah beberapa rekomendasi produk sampo yang wajib masuk pertimbanganmu!
7 Rekomendasi Shampo untuk Memanjangkan Rambut
1. Erhair HairGrow Shampoo
Punya masalah kebotakan karena faktor keturunan?
Jika itu yang kamu alami, coba cegah dengan Erhair HairGrow Shampoo.
Pumpkin seed extract yang terkandung di dalamnya akan menghambat hormon penyebab rambut rontok.
Selain itu, ada juga ekstrak bahan seperti cucurbita pepo seed, ekstrak ginseng, dan niacinamide yang dapat membantu memperlancar peredaran darah pada kulit.
Pada sebuah ulasan, Erhair HairGrow Shampoo tidak beraroma dan bisa membuat rambut jadi lebih kering atau kasar.
- Kisaran harga: Rp61-68 ribu (100 ml)
2. HG Hair Growth Shampoo
Rekomendasi sampo terbaik berikutnya adalah HG Hair Growth Shampoo.
Sesuai namanya, produk ini diklaim bisa memanjangkan rambut dengan cepat.
Sampo tersebut juga dapat mengatasi kerontokan rambut yang bisa menyebabkan kebotakan.
Meski terbukti ampuh, beberapa ulasan menyebutkan produk ini bisa menimbulkan efek samping seperti gatal dan munculnya ketombe.
- Kisaran harga: Rp87-90 ribu
3. Unilever Love Beauty and Planet
Shampo untuk memanjangkan rambut berikutnya adalah Unilever Love Beauty and Planet.
Produk ini diklaim menggunakan bahan-bahan organik yang bebas dyes, parabens, dan silicones.
Kandungan bahan-bahan tersebut bisa membuat rambut jadi lebih sehat dan berkilau.
Ditambah lagi, terdapat kandungan vegan biotin yang dipercaya mampu merangsang pertumbuhan rambut.
Sayangnya, dalam beberapa ulasan, efektivitas produk ini dinilai masih kurang dibanding sampo penumbuh rambut yang ada di pasaran.
- Kisaran harga: Rp42-46 ribu
4. Kelaya Hair Treatment Shampoo
Apabila pertumbuhan rambut terasa lambat dan sering rontok, Kelaya Hair Treatment Shampoo layak untuk kamu pertimbangkan.
Produk ini memiliki sejumlah kandungan yang baik untuk menjaga kesehatan rambut seperti protein, vitamin B1, vitamin E, dan mineral.
Diformulasikan dengan bahan-bahan alami, sampo tersebut juga mampu meminimalisasi risiko iritasi.
Hanya saja, sebagian pengguna justru mengalami efek samping seperti kulit kepala kering setelah menggunakannya.
- Kisaran harga: Rp89-92 ribu
5. Sunsilk Thick & Long Shampoo
Sunsilk Thick & Long adalah sebuah produk yang memadukan lidah buaya dan biotin.
Perpaduan kedua bahan ini yang membuat sampo ini mampu merangsang pertumbuhan rambut.
Tak hanya membuat rambut cepat panjang, produk tersebut juga membuat rambut makin cepat tebal jika digunakan secara teratur.
Satu hal yang sangat disayangkan adalah beberapa pengguna mengalami efek samping seperti rambut lepek dan berketombe setelah menggunakannya.
- Kisaran harga: Rp15-27 ribu
6. Natur Natural Extract Shampoo
Natur terkenal sebagai produk sampo terbaik yang ada di pasaran.
Rangkaian produk yang dikeluarkan pun disesuaikan dengan kebutuhan pengguna, termasuk untuk membantu pertumbuhan rambut.
Untuk membantu pengguna, Natur merilis Natural Extract Shampoo.
Sampo ini mengandung ekstrak lidah buaya yang bermanfaat untuk memanjangkan rambut.
Tak hanya itu, produk tersebut juga diklaim mampu menutrisi dan membantu menjaga kesuburan rambut.
Namun, Natur Natural Extract Shampoo tak luput dari kekurangan.
Sebuah ulasan menerangkan produk ini menghasilkan busa yang sedikit dan membuat rambut lengket setelah selesai penggunaan.
- Kisaran harga: Rp16-23 ribu
7. Mane ‘n Tail Herbal Gro Shampoo
Rekomendasi shampo untuk memanjangkan rambut terakhir adalah Mane ‘n Tail Herbal Gro Shampoo.
Lebih populer dengan sebutan sampo kuda, produk ini dianggap cukup ampuh untuk membantu pertumbuhan rambut.
Hal ini karena produk tersebut mengandung micro-enriched protein yang mampu menguatkan tiap helai rambut dan mengurangi rambut bercabang.
Sayangnya, beberapa ulasan menyebutkan bahwa sampo ini bisa membuat rambut terasa lebih kering.
- Kisaran harga: Rp165-179 ribu
***
Semoga pembahasan shampo untuk memanjangkan rambut di atas dapat bermanfaat bagi Property People, ya!
Temukan beragam informasi teraktual hanya di laman Berita.99.co.
Dapatkan artikel rekomendasi produk sampo dengan mengakses laman Google News kami!
Yuk, wujudkan impian miliki rumah bersama www.99.co/id, karena prosesnya pasti #segampangitu.