Presiden RI, Joko Widodo telah meresmikan Sirkuit Mandalika di Kabupaten Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat (NTB) pada Jumat (12/11/2021).
Nantinya, sirkuit ini akan menjadi tempat pertandingan untuk beragam ajang kelas dunia.
Seperti diketahui, Sirkuit Mandalika telah masuk dalam kalender MotoGP tahun 2022 dan akan menjadi tuan rumah pada seri balapan ke-2 pada 20 Maret 2022.
Kehadiran sirkuit ini membuat Indonesia turut berbangga hati karena di dalamnya memiliki fasilitas dan teknologi aspal berkualitas tinggi sehingga dapat bersaing dengan sirkuit kelas dunia lainnya.
Perlu diketahui, sebelum Sirkuit Mandalika ada, masyarakat Indonesia sering datang ke Sirkuit Sepang, Malaysia untuk menyaksikan pertandingan MotoGP.
Nah, kira-kira lebih bagus mana sih antara Sirkuit Mandalika dengan Sirkuit Sepang?
Melansir dari kompas.com, yuk lihat perbandingannya pada uraian di bawah ini!
Perbandingan Sirkuit Mandalika dengan Sirkuit Sepang Malaysia
1. Fasilitas
Sirkuit Mandalika memiliki beragam fasilitas kelas atas, seperti area pendaratan helikopter, pusat kontrol balapan, pusat kesehatan, serta terowongan.
Sementara untuk fasilitas Sirkuit Sepang, di sana jauh lebih lengkap.
Terdapat restoran, toko suvenir, museum otomotif, hingga heliped di samping landasan pacu bandara internasional.
2. Biaya Konstruksi
Pembangunan Sirkuit Mandalika diketahui memakan biaya sebesar Rp1,1 triliun.
Biaya ini dihabiskan untuk pekerjaan dasar sirkuit dan pembangunan sirkuit.
Kemudian untuk biaya pembuatan Sirkuit Sepang, dikabarkan telah memakan U$120 juta atau sekitar Rp300 miliar.
3. Aspal
Aspal Sirkuit Mandalika disebut jauh lebih baik dari apa yang ada di Sirkuit Sepang karena telah menggunakan teknologi aspal terbaru, yakni Stone Mastic Asphalt (SMA).
Aspal SMA ini tidak terlalu rapat atau terlalu jarang sehingga permukaannya sangat rata dan tak perlu dilakukan pelapisan ulang.
Untuk aspal di Sirkuit Sepang dibuat menggunakan senyawa aspal yang diformulasikan secara khusus sehingga terbentuklah trek yang halus dan tidak kasar.
Hal ini dibuat supaya lintasan bisa menyesuaikan dengan iklim Malaysia dan bisa digunakan sepanjang tahun.
4. Kapasitas Penonton
Kapasitas Sirkuit Mandalika dikabarkan bisa mencapai lebih dari 50.000 tempat duduk, sementara Non-Seated Area (tribune berdiri) dapat menampung 138.000 orang, lo.
Para penonton juga bisa menonton MotoGP di Hospitality Suites yang direncanakan akan berkapasitas 7.700 penonton.
Untuk Sirkuit Sepang di Malaysia, mampu menampung hingga 130.000 penonton sekaligus.
Grandstand Utama dan 18 Corporate Suites ber-AC memiliki kapasitas 32.000 penonton, sedangkan Grandstands K dan F dapat diisi hingga 18.500 penonton yang berhadapan, masing-masing pada belokan 1 dan 7.
***
Semoga informasi ini bermanfaat untuk Sahabat 99!
Jangan lupa untuk membaca berita dan informasi menarik lainnya hanya di portal Berita 99.co Indonesia.
Sedang mencari rumah di Karawang?
Kunjungi 99.co/id dan temukan pilihannya, seperti Grand Taruma Karawang!