Berita Berita Properti

7 Stadion Bola Tercanggih di Dunia. Ada yang Rumputnya Bisa Dilipat!

3 menit

Stadion bola adalah tempat paling mengasyikan untuk menonton pertandingan sepak bola.

Atmosfernya yang tidak mungkin bisa dirasakan oleh penonton layar kaca membuat orang berbondong-bondong untuk menonton pertandingan secara langsung.

Ternyata, setiap stadion tidak memiliki fasilitas yang sama, lho.

Malahan ada beberapa stadion di seluruh dunia yang menyandang predikat sebagai stadion tercanggih.

Mulai dari fitur rumput yang bisa dilipat hingga yang suhu yang bisa diatur, stadion-stadion ini memiliki teknologi yang bisa membuat terperangah.

Penasaran stadion mana saja yang difasilitasi fitur tercanggih?

Mari disimak ulasannya!

Stadion Bola Tercanggih di Dunia

1. Stamford Bridge, Inggris

stadion bola tercanggih

Kandang dari Chelsea, klub bola asal Inggris, ini hanya bisa menampung 42 ribu orang.

Namun, dibalik kapasitas yang tidak sebesar Camp Nou atau Old Traford ini, Stamford Bridge memiliki fasilitas kelas 1 seperti hotel bintang 4, restauran, pusat kebugaran, dan masih banyak lagi.

Selain itu, stadion ini juga dilengkapi dengan lampu LED berteknologi canggih yang belum dimiliki stadion ternama di seluruh dunia!

2. Veltins Area, Jerman

stadion bola tercanggih

Markas dari klub Schalke 04 asal Jerman ini memiliki atap yang bisa terbuka dan tertutup secara otomatis.

Selain itu, rumputnya yang bisa dilipat dan disimpan adalah fitur yang bisa mencegah rumput rusak karena hal yang tidak semestinya.

Terlebih, stadion yang sudah dilengkapi dengan reservasi tiket elektronik ini mempercepat proses mengantre yang membosankan.

3. Allianz Arena, Jerman

stadion bola tercanggih

Terletak di Munich, Jerman. stadion kebanggan milik Bayern Munchen ini bisa menampung hingga 75 ribu suporter.

Konstruksinya yang sangat unik membuat panel lampu pada eksterior stadion bola ini bisa menyala dan berubah dengan pola yang sangat rumit.

Selain, inilah beberapa fasilitas yang bisa ditemukan di Allianz Arena:

  • Restauran
  • Ruang konfrensi
  • Lapangan parkir yang luas
  • Akses langsung ke stasiun kereta

4. Santiago Bernabeu, Spanyol

stadion bola tercanggih

Hampir sama seperti Veltnis Area, markas Real Madrid ini memiliki atap yang bisa digeser, berfungsi untuk melindungi penonton dan pemain dari panas dan hujan.



Selain itu, stadion ini juga dilengkapi dengan fasilitas premium seperti club store, mal, hotel, dan masih banyak lagi.

Baca Juga:

11 Kota Terindah di Dunia Pada Malam Hari yang Wajib Dikunjungi

Jika berkunjung ke Madrid, jangan lupa untuk menyaksikan Los Blancos berlaga di sini, ya!

5. Juventus Arena, Italia

stadion bola tercanggih

Sebagai stadion yang menaungi klub besar asal Itali, Juventus Area menawarkan pengalaman menonton terbaik mengingat tempat ini dilengkapi dengan fasilitas kelas dunia.

Stadion ini dilengkapi dengan fasilitas gerbang pendeteksi logam yang akan mempercepat proses mengantre.

Selain itu, kebutuhan listriknya pun disuplai dari tenaga surya, lho.

Selain canggih, stadion ini ramah lingkungan juga!

6. Sapporo Dome, Jepang

stadion bola tercanggih

Stadion yang pernah menjadi tuan rumah kompetisi Piala Dunia 2002 ini melegenda karena desainnya yang terlihat sangat unik.

Selain tampilan, fasilitasnya pun tak kalah canggih rupanya.

Stadion ini memiliki lapangan yang bisa dibongkar-pasang dengan mudah.

Tentunya, teknologi yang lebih dikenal dengan naman retractable surface ini akan memudahkan penggunaan stadion jika dipakai untuk acara yang tidak berhubungan dengan sepak bola.

7. Doha Port Stadium, Qatar

stadion bola tercanggih

Diproyeksikan untuk menjadi tuan rumah kompetisi Piala Dunia 2022, Doha Port Stadium dibangun dengan segala kecanggihan teknologi terkini.

Stadion yang berlokasi di Qatar ini dikalim memiliki fitur canggih yang bisa membuat hawa panas di stadion berubah menjadi sejuk.

Baca Juga:

Mengintip 7 Desain Interior Masjid Terindah di Seluruh Dunia. Hati Adem!

Tentunya, fitur ini akan memanjakan para turis yang ingin menikmati tim favoritnya berlaga di sana.

***

Inilah beberapa stadion bola tercanggih di dunia.

Semoga artikel ini menghibur, Sahabat 99.

Simak informasi menarik lainnya di Blog 99.co Indonesia.

Jangan lupa, kunjungi 99.co/id untuk segala kebutuhan propertimu!



Mukhammad Iqbal

Lulusan Sastra Inggris UPI yang sudah bergelut di dunia kepenulisan sejak 2016. Sempat jadi Copy Editor dan Content Writer, sekarang Content Editor artikel properti hingga lifestyle. Senang menonton film, membaca, dan bermain game hingga larut malam.
Follow Me:

Related Posts