Apakah kamu sedang mencari susunan upacara Sumpah Pemuda 2023 untuk di sekolah dan instansi lainnya? Di sini tersedia susunan upacara hari Sumpah Pemuda lengkap dengan tempat pelaksanaan serta aturan pakaiannya. Yuk, simak baik-baik!
Property People, tak terasa sebentar lagi bakal ada perayaan Hari Sumpah Pemuda tahun 2023.
Momentum Sumpah Pemuda diperingati setiap tahunnya untuk mengenang kembali Kongres Pemuda tanggal 27-28 Oktober 1928 yang menghasilkan putusan Sumpah Pemuda.Â
Hari Sumpah Pemuda biasanya diperingati dengan beragam acara mulai dari upacara bendera, lomba pidato sumpah pemuda, hingga lomba puisi sumpah pemuda.Â
Nah, upacara bendera Hari Sumpah Pemuda ini umumnya dilaksanakan oleh pemerintah pusat, pemerintah daerah, hingga lembaga pendidikan seperti sekolah.Â
Pelaksanaannya sendiri mengacu pada Pedoman Pelaksanaan Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda yang diterbitkan oleh Kementerian terkait seperti Kemenpora maupun Kemendikbud.Â
Dalam pedoman tersebut dipaparkan susunan upacara Hari Sumpah Pemuda dan juga teks MC upacara Sumpah Pemuda.Â
Sebagai informasi, tema peringatan Hari Sumpah Pemudah 2023 yang dirilis oleh Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) adalah “Bersama Majukan Indonesia”.
Susunan Upacara Sumpah Pemuda 2023Â Â
Umumnya, upacara peringatan Hari Sumpah Pemuda sama dengan upacara bendera tiap Senin atau 17 Agustus.
Akan tetapi, ada beberapa poin yang berbeda.
Biar nggak bingung, mending simak susunan upacara Hari Sumpah Pemuda pada 28 Oktober 2023:
- Upacara peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-95 hari Sabtu, tanggal 28 Oktober 2023, siap dimulai.
- Pemimpin Upacara memasuki lapangan upacara, pasukan diambil alih oleh Pemimpin Upacara.
- Pembina Upacara tiba di tempat upacara
- Penghormatan kepada Pembina upacara
- Laporan Pemimpin Upacara
- Pengibaran bendera merah putih diiringi lagu Kebangsaan Indonesia Raya
- Mengheningkan cipta dipimpin oleh Pembina Upacara
- Pembacaan teks Pancasila
- Pembacaan naskah Pembukaan UUD 1945
- Pembacaan teks Keputusan Kongres Pemuda Indonesia Tahun 1928
- Lagu Satu Nusa Satu Bangsa
- Amanat Pembina Upacara (Membacakan naskah pidato Menteri Pemuda dan Olahraga)
- Lagu Bangun Pemudi Pemuda
- Pembacaan doa
- Laporan Pemimpin Upacara
- Penghormatan kepada Pembina Upacara
- Upacara selesai.
Tempat Pelaksanaan Upacara Sumpah Pemuda 2023
Upacara peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-95 tahun 2023 dilaksanakan dengan ketentuan sebagai berikut:
Sifat upacara: Khidmat dan sederhana
Hari, tanggal: Sabtu, 28 Oktober 2023
Pukul: 08.00 WIB/WITA/WIT sampai selesai
Tempat: Lokasi masing-masing.
Sebagai catatan, apabila terjadi kendala upacara tidak bisa dilakukan di lapangan terbuka maka dapat dilaksanakan di ruangan tertutup dengan bendera merah putih terlebih dulu sudah berkibar di atas tiang.
Acara pokok dapat diikuti dengan penyesuaian acara seperlunya, atau sesuai keperluan daerah masing-masing.
Aturan Peserta Upacara Sumpah Pemuda 2023
Peserta upacara Hari Sumpah Pemuda 2023 harus memenuhi aturan berpakaian yang telah ditetapkan.Â
Berikut ketentuan peserta upacara Hari Sumpah Pemuda 28 Oktober 2023.Â
- Laki-laki: Pakaian Daerah/PSL/Seragam Instansi
- Perempuan: Pakaian Daerah/menyesuaikan
- TNI/POLRI: Pakaian Dinas Upacara (PDU) III
- Organisasi Kepemudaan: Almamater Organisasi.
Upacara Hari Sumpah Pemuda 2023 juga dapat diikuti oleh seluruh lapisan masyarakat Indonesia, seperti:
- ASN
- TNI
- Polri
- Pelajar
- Mahasiswa
- Pemuda
- Pramuka
- Pelajar
- PMR
- Unsur OPD
- Masyarakat
- Pemangku kepentingan kepemudaan.
***
Itulah susunan acara upacara Hari Sumpah Pemuda 2023 lengkap dengan aturannya.Â
Baca artikel lainnya seputar Sumpah Pemuda hanya di Berita 99.co Indonesia.
Jangan lupa buat follow Google News kami biar kamu selalu update dengan informasi yang lagi viral.Â
Kunjungi juga www.99.co/id jika berencana membeli atau menjual rumah baru maupun bekas.
Bersama 99.co rasakan #segampangitu transaksi jual beli rumah, kosan, tanah, dan properti lainnya.