Bingung memilih tablet yang cocok untuk kerja maupun belajar, tetapi harganya terjangkau? Tenang, simak rekomendasi tablet murah terbaik pada artikel ini!
Saat ini, tablet jadi salah satu pilihan gadget yang digunakan untuk produktivitas dan multimedia.
Dengan bentang layar yang luas dan bobotnya ringan, tak heran jika tablet mampu menggantikan sebagian fungsi laptop.
Kalau kamu berencana untuk membeli tablet murah, cek beberapa rekomendasinya sebagai berikut.
Rekomendasi Tablet Mudah dan Berkualitas
1. Apple iPad 10th Gen 2022
Kelebihan
- Desain modern dan premium
- Chip A13 Bionic yang kencang
- Daya tahan baterai yang sangat baik
- Harga terjangkau
Kekurangan
- Layar belum dilaminasi
- Tidak kompatibel dengan Magic Keyboard Folio
Rekomendasi tablet murah terbaik yang terjamin kualitasnya adalah Apple iPad 10th Gen 2022.
iPad dengan layar Retina 10,2 inci beresolusi 2160×1620 pixel ini memiliki warna yang akurat dan sudut pandang yang luas.
Dengan demikian, kamu akan mendapatkan pengalaman menikmati multimedia yang sangat nyaman.
Meski begitu, layar iPad seri ini masih belum dilaminasi sepenuhnya yang membuatnya memiliki celah antara kaca dan layar sentuh sehingga kurang nyaman ketika menggunakan stylus.
Namun, hal tersebut sebenarnya tidak terlalu menjadi deal-breaker karena tablet murah dari Apple ini masih menawarkan sederet fitur yang menarik perhatian, salah satunya dapur pacunya yang kencang.
Tablet ini sangat direkomendasikan bagi pengguna yang ingin menggunakan tablet untuk bekerja dan belajar, sebab mendukung penggunaan keyboard dan mouse.
- Kisaran harga: Rp7.045.000 (64GB)
2. Xiaomi Pad 6
Kelebihan
- Desain modern dan elegan
- Layar 11 inci dengan refresh rate 144 Hz
- Performa cepat
- Daya tahan baterai sangat baik
- Harga terjangkau
Kekurangan
- Tidak ada port 3,5 mm jack audio dan slot MicroSD
- Tidak ada sensor sidik jari
- Tidak ada varian seluler
Dirilis pada 8 Agustus 2023 di Indonesia, Xiaomi Pad 6 jadi salah tablet murah terbaru yang menawarkan banyak keunggulan.
Dibandingkan dengan seri sebelumnya, tablet besutan terbaru dari Xiaomi ini mengalami upgrade yang signifikan.
Tablet ini pun sudah menggunakan layar dengan refresh rate 144 Hz dan dirancang untuk mendukung produktivitas sekaligus hiburan.
Dapur pacunya pun jadi salah satu yang terkencang di kelasnya karena ditenagai dengan Snapdragon 870 dan diimbangi dengan baterai yang tahan lama.
- Kisaran harga: Rp4.999.000 (8/256GB)
3. Samsung Galaxy Tab A8
Kelebihan
- Desain modern dan elegan
- Layar luas dan berkualitas
- Performa cukup cepat
- Daya tahan baterai sangat baik
- Harga terjangkau
Kekurangan
- Chip yang digunakan tidak terlalu kencang
- Tidak kompatibel dengan S Pen
Samsung Galaxy Tab A8 adalah salah satu tablet murah entry-level dari Samsung yang layak dipertimbangkan.
Tablet ini mengusung layar TFT 10,5 inci beresolusi 1920×1200 piksel dengan warna akurat dan sudut pandang yang luas.
Menariknya, layar tersebut juga sudah dilengkapi dengan fitur Eye Comfort Shield untuk mengurangi blue light.
Dengan spesifikasi yang dimiliki, Galaxy Tab A8 ini cocok digunakan untuk pengguna yang mengutamakan hiburan.
- Kisaran harga: Rp4.499.000 (4/128GB)
4. Redmi Pad
Kelebihan
- Layar 10,61 inci dengan refresh rate 90 Hz
- Chipset yang cukup kencang
- Baterai 8.000 mAh
- Harga yang terjangkau
Kekurangan
- Layar belum dilaminasi
- Tidak kompatibel dengan Magic Keyboard Folio
Redmi Pad adalah salah satu pilihan tablet Android terjangkau yang menawarkan spesifikasi dan fitur menarik.
Salah satu fitur menariknya adalah layar seluas 10,61 inci beresolusi 2K dengan refresh rate 90 Hz.
Dengan layar yang diusung, tablet ini mampu memanjakan mata para penggunanya karena memberikan pengalaman visual yang smooth.
Dapur pacunya pun tergolong cukup kencang ditenagai dengan MediaTek Helio G99 yang dirancang sebagai gaming processor.
- Kisaran harga: Rp3.549.000 (6/128GB)
5. Redmi Pad SE
Kelebihan
- Layar 10,15 inci dengan refresh rate 90 Hz
- Baterai besar 8.000 mAh
- Harga terjangkau
Kekurangan
- Kamera tidak terlalu bagus
- Tidak ada sensor sidik jari
Sedang mencari tablet murah di bawah 2 juta yang nyaman digunakan untuk multimedia? Redmi Pad SE bisa jadi pertimbangan.
Tablet ini dirancang dengan desain modern yang simpel, tetapi menggunakan material plastik.
Meskipun harganya sangat murah, tablet ini sudah mengusung layar 2K dengan refresh rate 90 Hz.
Tak hanya itu saja, prosesor yang digunakan juga termasuk mumpun, yakni Snapdragon 680.
- Kisaran harga: Rp1.999.000 (4GB/128GB)
 6. Huawei MatePad SE 10.4″
Kelebihan
- Layar 2K
- Performa dapat diandalkan
- Baterai awet
- Fitur Kids Corner
Kekurangan
- Tidak ada Google Play Store
- Kamera resolusi rendah
- Tidak untuk gim berat
- Refresh rate 60Hz
Meskipun tidak lagi bisa menggunakan layanan Google, nyatanya Huawei tetap eksis hingga saat ini dengan sistem operasi HarmonyOS hasil rancangan sendiri.
Dengan sistem operasi tersebut, Huawei terus unjuk gigi mengeluarkan berbagai seri gawai canggih, salah satunya tablet.
Salah satu pilihan tablet murah yang ditawarkan oleh raksasa teknologi asal Tiongkok itu adalah Huawei MatePad SE 10.4″.
Huawei MatePad SE 10.4″ cocok untuk kamu yang mencari tablet dengan layar luas dan resolusi jernih, performa cukup untuk aktivitas sehari-hari, serta baterai awet.
- Kisaran harga: Rp2.999.000 (4GB/64GB)
7. Huawei MatePad 11.5″ PaperMatte Edition
Kelebihan
- Layar PaperMatte
- Aksesori lengkap
- Fitur produktivitas yang memudahkan
- Konektivitas multi-perangkat
- Chipset Snapdragon 7 Gen 1
- Baterai awet
- Harga terjangkau
Kekurangan
- Tidak ada Google Play Store
Di kelas mid-range, Huawei memiliki tablet dengan price-to-value yang sangat menarik, yakni Huawei MatePad 11.5″ PaperMatte Edition.
Huawei MatePad 11.5″ PaperMatte Edition tampil unggul dengan teknologi PaperMatte yang meminimalisir pantulan cahaya serta sidik jari sehingga memberikan sensasi layaknya kertas dan ramah untuk mata.
Performanya pun sangat tangguh karena dibekali dengan Snapdragon 7 Gen 1.
Menariknya, Huawei menawarkan paket penjualan yang sudah termasuk keyboard dan mouse.
- Kisaran harga: Rp6.899.000 (8GB/256GB)
***
Itulah beberapa rekomendasi tablet murah terbaik yang bisa dipertimbangkan.
Simak artikel informatif lainnya hanya di www.99updates.id.
Ikuti Google News Berita 99.co agar tidak ketinggalan informasi terbaru.
Jika sedang mencari hunian, dapatkan rekomendasi www.99.co/id.
Menemukan hunian yang sesuai kriteria kini #SegampangItu!
**sumber gambar: shopee