Berita Ragam

10 Tarian Jawa Tengah Paling Populer dan Wajib Kamu Ketahui. Nomor 5 Paling Terkenal!

4 menit

Menjadi salah satu pusat peradaban, tak heran jika Jawa Tengah dipenuhi oleh tarian tradisional yang masih dilestarikan hingga saat ini. Simak beragam tarian Jawa Tengah yang paling populer di sini!

Jawa Tengah adalah salah satu kawasan yang kaya akan kesenian dan kebudayaan.

Ada banyak kesenian daerah yang bisa kamu temukan di tempat ini, salah satunya adalah tarian tradisional.

Meski sudah ada sejak ratusan hingga ribuan tahun yang lalu, tarian daerah ini ternyata masih dilestarikan hingga saat ini.

Simak beragam tarian Jawa Tengah yang paling populer sebagai berikut!

Pengertian Seni Tari

Seni tari adalah cabang seni yang diekspresikan melalui ungkapan gerak dan menjadi bentuk ekspresi sang penari untuk berkomunikasi dengan orang lain.

Gerakan yang dilakukan dalam seni tari bukanlah sembarang gerak dan juga bukan gerak yang biasa dilakukan di kehidupan sehari-hari.

Namun, gerakan yang dilakukan adalah gerak yang telah distrilir atau didistorsi sehingga membentuk sebuah gerakan berpola.

Beda dengan seni lainnya yang lebih “abadi”, seni tari tidak awet karena hanya dinikmati sesaat dan akan lenyap setelah tariannya selesai.

Fungsi Seni Tari

Ada banyak fungsi seni tari selain untuk mengekspresikan perasaan seorang penari.

Berikut adalah beragam fungsi seni tari:

  • Sebagai sarana keagamaan
  • Sebagai sarana hiburan
  • Sebagai seni pertunjukan
  • Sebagai media pendidikan
  • Sebagai sarana pergaulan

Tarian Jawa Tengah yang Paling Populer

Berikut adalah beragam tarian Jawa Tengah yang populer.

1. Tari Jathilan

tarian jawa tengah Tari Jathilan

sumber tarian jawa tengah atau tari jawa tengah: wikimedia.org

Tarian Jawa Tengah pertama adalah tari Jathilan atau tari jaran kepang.

Jathilan adalah tarian tertua di Pulau Jawa dan masih dilestarikan hingga saat ini.

Gerakan tari Jathilan menyimbolkan prajurit yang sedang berperang menggunakan kuda.

2. Tari Lengger Lanang

tarian jawa tengah Tari Lengger Lanang

sumber: phinemo.com

Tari yang berasal dari Jawa Tengah berikutnya adalah tari lengger lanang dari Banyumas.

Lengger lanang dimainkan oleh penari lelaki yang dirias menyerupai perempuan.

Tarian ini sering dipentaskan di tempat sakral ketika masa panen atau bersih desa.

3. Tari Kendalen

tarian jawa tengah Tari Kendalen

sumber: ytimg.com

Tarian dari Jawa Tengah selanjutnya adalah tari kendalen dari dusun Kendal.

Gerakan tari kendalen menggambarkan prajurit yang gagah berani.

Tari kendalen dikembangkan setelah Pangeran Sambernyawa memenangkan perang dengan VOC.

Sama seperti jathilan, penari kendalen akan menggunakan properti kuda dari anyaman bambu atau jarang kepang.

4. Tari Gambyong

tarian jawa tengah Tari Gambyong

sumber: pariwisatasolo.surakarta.go.id

Berikutnya, ada ari dari Jawa Tengah yang masih populer hingga sekarang, yaitu tari gambyong.

Gambyong adalah tarian yang berasal dari Surakarta dan dulunya sering dipentaskan sebagai hiburan rakyat.

Saking populernya, tarian ini pun kemudian dikembangkan menjadi tari istana dan digunakan untuk penyambutan tamu.

5. Tari Gambang Semarang

tarian jawa tengah Tari Gambang Semarang

sumber: pinimg.com

Berasal dari Semarang, tarian daerah Jawa Tengah ini biasa dipentaskan untuk menyambut sebuah acara.

Tari ini termasuk dalam tarian modern karena dikembangkan di tahun 1990-an oleh Bintang Hanggoro Putra dan Aloisius Agus.

Gerakan tari gambang semarang adalah perpaduan dari tarian budaya Jawa, Tionghoa, dan Arab.



Tarian ini merupakan salah satu tari tradisional terkenal di Indonesia.

6. Tari Beksan Wireng

tarian jawa tengah Tari Beksan Wireng

sumber: kikomunal-indonesia.dgip.go.id

Tarian Jawa Tengah selanjutnya adalah tari beksan wireng dari Surakarta atau Solo.

Beksan wireng berasal dari kata beksan yang berarti tari dan wireng yang berarti perwira atau prajurit yang unggul.

7. Tari Gambir Anom

tarian jawa tengah Tari Gambir Anom

sumber: kikomunal-indonesia.dgip.go.id

Gambir anom adalah tarian tradisional yang populer berikutnya.

Sama seperti beksan wireng, tarian ini berasal dari Kota Solo dan menjadi salah satu tarian tradisional yang sering ditampilkan di Keraton Solo.

Gerakan tari gambir anom menggambarkan sosok tokoh pewayangan bernama Irawan Putra Arjuna yang jatuh cinta pada wanita.

8. Tari Prawiroguno

tarian jawa tengah Tari Prawiroguno

sumber: kikomunal-indonesia.dgip.go.id

Tari yang berasal dari Jawa Tengah selanjutnya adalah tari prawiroguno.

Prawiroguno adalah tarian yang dikembangkan saat masa penjajahan dan peperangan.

Hal ini membuat gerakan tari prawiroguno tampak dinamis dengan properti tameng dan tombak.

9. Tari Serimpi

tarian jawa tengah Tari Serimpi

sumber: kratonjogja.id

Tarian Jawa Tengah paling populer berikutnya adalah tari serimpi.

Serimpi adalah tari Jawa klasik yang memiliki nuansa kerajaan dan ditampilkan di saat-saat tertentu saja.

Awalnya, tari serimpi hanya dipentaskan di depan raja dan kerabat kerajaan.

Kini, tarian ini berfungsi sebagai tari pengiring upacara kerajaan dan memiliki tugas sebagai pembawa benda-benda keramat milik kerajaan.

10. Tari Bedhaya

tarian jawa tengah Tari Bedhaya

sumber: kompasiana.com

Selanjutnya adalah tari bedhaya yang terkenal karena memiliki makna religius.

Tarian klasik asal Keraton Surakarta ini menggambarkan hubungan asmara antara Ratu Kidul dengan raja-raja Mataram.

Ketika menarikan tarian ini, para penari menggunakan busana sarung batik dengan atasan beludru serta selendang berwarna keemasan.

FAQ tentang Tarian Jawa Tengah

Apa nama tarian tradisional suku Jawa?

Ada banyak nama tarian tradisional suku Jawa, tetapi tarian yang paling populer dan dikenal banyak orang adalah tari Bedaya dan Srimpi.

Apa ciri khas tarian daerah Jawa Tengah?

Ada dua ciri khas tarian Jawa Tengah, yakni gerak Surakarta yang lebih dinamis dan komunikatif serta gerak Yogyakarta yang lebih angkuh, kaku, dan berwibawa.

Apa nama tari yang berasal dari Yogyakarta?

Tari Satrio Watang atau yang kerap dikenal dengan nama tari Prawiro Watang merupakan tarian tradisional Yogyakarta.

***

Semoga bermanfaat, Property People.

Baca artikel menarik lainnya di Berita.99.co.

Cek juga Google News kami untuk mendapatkan ulasan terbaru seputar properti.

Segera wujudkan hunian impianmu dengan mengunjungi www.99.co/id.

Yuk, temukan penawaran menarik yang #SegampangItu buat kamu.



Shafira Chairunnisa

Lulusan Hubungan Internasional di Universitas Katolik Parahyangan dan pernah bekerja sebagai jurnalis di media nasional. Sekarang fokus menulis tentang properti, gaya hidup, desain, dan politik luar negeri. Senang bermain game di waktu senggang.
Follow Me:

Related Posts