Berita Ragam

Niat, Bacaan, Waktu Pelaksanaan, dan Tata Cara Sholat Tasbih. Dilengkapi Manfaatnya Sekaligus!

2 menit

Laksanakan ibadah sunah secara baik dan benar dengan panduan tata cara sholat tasbih di bawah ini. Jangan sampai salah doa!

Di dalam agama Islam terdapat dua jenis salat, yaitu salat fardu dan sunah.

Salah satu salat sunah yang amalannya berlimpah adalah salat tasbih.

Salat tasbih adalah salat berjumlah 4 rakaat, di mana sepanjang ibadah kita wajib mengucapkan tasbih sebanyak 300 kali.

Salatnya dikerjakan di siang dan malam hari, serta dianjurkan untuk dilakukan setidaknya sekali dalam seumur hidup.

Untuk lebih lengkapnya, berikut adalah panduan tata cara sholat tasbih yang baik dan benar.

Tata Cara Sholat Tasbih

1. Jumlah Rakaat dan Tasbih

tata cara sholat tasbih

Seperti yang sudah kita bahas sebelumnya, salat tasbih berjumlah 4 rakaat dengan 300 bacaan tasbih.

Walaupun pengerjaannya bisa di siang dan malam hari, ada beberapa ulama yang menyarankan kita untuk membedakan rakaat tergantung waktu pelaksanaannya.

Imam Nawawi dalam kitab Al-Adzkar menyatakan salat tasbih bisa kamu kerjakan dengan dua metode.

Metode pertama berjumlah 4 rakaat sekali atau dua salam.

Sementara untuk salat tasbih malam, jumlahnya terbagi menjadi 2, yaitu 2 rakaat demi 2 rakaat.

Tata cara sholat tasbih yang perlu kamu perhatikan selanjutnya adalah jumlah tasbih.

Tiga ratus tasbih yang diucapkan dibagi menjadi 4 rakaat, sehingga 1 rakaatnya berjumlah 75 tasbih.

Jumlah 75 itu pun dipecah untuk setiap gerakan salat.

Dalam satu gerakan salat, tasbih yang diucapkan sebanyak 10 sampai 15 kali.

2. Niat Sholat Tasbih

Tata cara sholat tasbih yang perlu diingat selanjutnya adalah lafalan niatnya.

Niat sholat tasbih tentu saja berbeda dari salat fardu atau salat sunah lainnya.

Berikut adalah niat sholat tasbih berdasarkan perbedaan rakaat, siang, dan malam.

Niat sholat tasbih 4 rakaat dengan 1 kali salam:

أُصَلِّيْ سُنَّةَ التَسْبِيْحِ أَرْبَعَ رَكَعَاتٍ لِلهِ تَعَالَى

Ushaolli sunnat tasbihi arba‘a rak‘atin lillahi ta‘ala

“Aku berniat salat sunah tasbih, empat rakaat karena Allah ta’ala

Niat sholat tasbih 4 rakaat dengan 2 kali salam:

أُصَلِّيْ سُنَّةَ التَسْبِيْحِ رَكْعَتَيْنِ لِلهِ تَعَالَى

Usholli sunnat tasbihi rak‘ataini lillahi ta’ala

“Aku berniat salat sunah tasbih dua rakaat karena Allah ta’ala



3. Langkah dan Rukun Salat Tasbih

tata cara sholat tasbih

Setelah menghafal bacaan niat salat tasbih, kini saatnya kita mempelajari rukun dan langkah-langkahnya.

Bacaan salat tasbih tidak jauh dari salat fardu.

Hal yang membedakan adalah bacaan tasbih yang pengucapannya setiap selesai gerakan salat.

Bacaan tasbih berbunyi,

سُبْحَانَ اللهِ وَالْحَمْدُ لِلَّهِ وَلاَ إِلَهَ إِلاَّ اللهُ وَاللهُ أَكْبَرُ

Subhanallah walhamdulillah wala ilaha illallohu allohu akbar.

Adapun, urutan tata cara sholat tasbih dalah sebagai berikut:

  • 15 kali membaca tasbih setelah mengucapkan surat pendek
  • Membaca tasbih 10 kali setelah bacaan ruku selesai
  • 10 kali membaca tasbih setelah bacaan iktidal selesai
  • Membaca tasbih 10 kali setelah bacaan sujud selesai
  • 10 kali membaca tasbih setelah bacaan iftirasy selesai
  • Membaca tasbih 10 kali setelah bacaan sujud selesai
  • 10 kali membaca tasbih setelah bacaan atahiyat atau sebelum salam

Ketentuan di atas perlu kamu lakukan setiap rakaat dengan total 4 rakaat untuk menginjak 300 tasbih.

Manfaat Sholat Tasbih

Setelah mempelajari tata cara sholat tasbih, kini kita akan membahas apa saja sih manfaatnya bagi dunia dan akhirat?

Salat tasbih ajarannya konon berasal dari Rasulullah saw.

Menurut Beliau, pahala salat tasbih akan semakin bertambah bila pengerjaannya setiap malam.

Apabila tidak bisa rutin setiap malam, boleh menguranginya jadi sekali seminggu atau setahun sekali.

Ada banyak keutamaan dan manfaat sholat tasbih yang bisa kita dapatkan.

Berikut adalah contohnya:

  • Memberikan kita tabungan berupa buah kurma di surga
  • Sebagai senjata menghadapi permasalahan besar
  • Sebagai senjata untuk melawan krisis saat hari kiamat
  • Memberatkan timbangan pahala ketika di akhirat
  • Menghapus dosa kecil dan berat yang pernah seseorang lakukan
  • Mengikuti jejak dan ajaran Nabi Muhammad saw.
  • Terhindar dari beragam penyakit kronis

***

Semoga panduan di atas bermanfaat ya, Sahabat 99!

Simak juga artikel menarik lainnya di Berita 99.co Indonesia.

Sedang mencari hunian impian di Kota Bandung?

Temukan beragam pilihan perumahan seperti di Dago Village hanya di 99.co/id dan Rumah123.com, karena kami memang #AdaBuatKamu.



Samala Mahadi

Editor 99 Group
Lulusan Sastra Inggris Maranatha Christian University, Samala adalah seorang editor di 99 Group dari tahun 2021. Berpengalaman menulis di bidang properti, lifestyle, dan fashion. Hobi termasuk menulis dan segala hal berbau literatur dan Paleontologi.

Related Posts