Sahabat 99, kamu pasti setuju jika Indonesia dikenal sebagai negara yang indah. Menyandang sebagai negara kepulauan terbesar di dunia dengan lebih dari 17 ribu pulau, menjadikan Indonesia sebagai salah satu tujuan wisata mancanegara. Tak heran, sejumlah lokasi wisata juga dijadikan sebagai tempat terbaik untuk melihat sunset.
Ada banyak spot terbaik di Indonesia untuk melihat sunset atau matahari tenggelam.
Misalnya di pantai, gunung, danau atau bukit.
Kamu bisa menikmati hal tersebut sambil berlibur bersama kekasih atau keluarga.
Namun, sebelumnya kamu juga harus tahu apa itu sunset.
Dikutip dari berbagai sumber, sunset atau swastamita adalah waktu di mana matahari menghilang di bawah garis cakrawala di sebelah barat.
Warna merah di langit pada waktu matahari terbenam dan terbit disebabkan oleh kombinasi hamburan Rayleigh warna biru dan tingkat kepadatan atmosfer bumi.
Sebagian orang bahkan menjadikan waktu liburannya hanya sekadar untuk berburu sunset.
Orang-orang biasanya mengabadikan momen tersebut melalui foto.
Ini akan menjadi kenang-kenangan yang berharga.
Lalu, di mana saja tempat terbaik untuk melihat sunset di Indonesia?
Berikut spot terbaik untuk melihat sunset seperti dikutip dari berbagai sumber.
19 Tempat Terbaik untuk Melihat Sunset di Indonesia
1. Sunset di Gili Trawangan, Nusa Tenggara Barat
Kamu pernah mendengar Gili Trawangan?
Yup, Gili Trawangan adalah salah satu lokasi wisata di Lombok yang memang sangat terkenal akan panorama matahari senjanya.
Dikutip dari tempatwisataunik.com, hal menarik dari sunset di Gili Trawangan adalah wisatawan bisa melihat siluet Gunung Agung yang berada di Pulau Bali.
Di tempat ini ada beberapa fasilitas menarik untuk dijadikan spot foto saat matahari mulai tenggelam.
Jadi, siapkan kamera untuk mengabadikan momen terbaik tersebut.
2. Sunset di Gunung Bromo, Jawa Timur
Sahabat 99, Gunung Bromo di Jawa Timur tidak hanya terkenal akan sunrisenya saja.
Pemandangan matahari terbenam di Bromo juga menawan dan menarik.
Gunung berapi yang masih aktif ini memang sudah mendunia.
Hal ini dikarenakan panorama gunung di Taman Nasional Bromo Tengger Semeru ini memang sangat indah.
Kawasan wisata Gunung Bromo memiliki ketinggian hampir 2.400 meter di atas permukaan laut.
Titik terbaik untuk menikmati pemandangan matahari terbenam adalah di Punjak Penanjakan Bromo.
3. Sunset di Labuan Bajo, Nusa Tenggara Timur
Sumber: tripadvisor
Masih dikutip situs yang sama, Labuan Bajo adalah salah satu tempat terbaik untuk menikmati sunset.
Di sana, ada sebuah kafe bernama Paradise Bar di sisi tebing dan langsung menghadap ke arah laut.
Pemandangan sunset terindah yang menawan bisa terlihat dari atas sana.
Wisatawan juga bisa menikmati suasana senja dan pemandangan beberapa pulau kecil serta perahu yang lalu lalang dari kafe tersebut.
4. Sunset di Pura Tanah Lot, Bali
Pura Tanah Lot merupakan salah satu wisata budaya di Indonesia.
Jika kamu ingin berkunjung ke sana, ada baiknya datanglah pada saat sore menjelang senja.
Di Tanah Lot, pura yang berada di tepi laut akan terlihat indah dengan pemandangan matahari senja.
Selain itu, objek wisata ini juga memiliki pantai indah dengan deburan ombak yang besar sehingga suasana matahari tenggelam akan lebih menarik lagi.
5. Sunset Pantai Losari, Makassar
Sumber: Netralnews
Pantai Losari memang merupakan salah satu ikon wisata khas Makassar yang ramai dikunjungi wisatawan setiap saat.
Pemandangan sunset terindah di Indonesia bisa didapatkan di sana.
Saat matahari mulai tenggelam, maka warna senja akan sangat menawan.
6. Sunset di Candi Ratu Boko, Yogyakarta
Sumber: antarejatour
Yogyakarta dikenal sebagai kota tujuan wisata budaya dan alam.
Salah satu lokasi terbaik di Yogyakarta untuk melihat sunset adalah di Candi Ratu Boko.
Meskipun jauh dari kota, namun semua akan terbayarkan saat melihat sunset di lokasi itu.
Apalagi, kawasan ini merupakan salah satu kawasan wisata sejarah bekas kerajaan Boko.
Tak hanya itu, juga ada pendopo dan candi serta Gapuro yang kuno dan memiliki nilai sejarah tinggi.
Kamu bisa sambil belajar sejarah dari lokasi terbaik ini.
7. Sunset di Pulau Derawan, Kalimantan Timur
Pulau dan Pantai Derawan yang berada di Kalimantan Timur adalah salah satu wisata bahari di Indonesia yang terbaik.
Rupanya, lokasi ini adalah salah satu lokasi terbaik untuk menikmati pemandangan matahari terbenam.
Untuk menikmati pemandangan matahari terbenam, kamu juga bisa datang ke tepi dermaga Derawan Fisheries.
Dermaga ini langsung menghadap ke lautan lepas dan merupakan salah satu lokasi terbaik untuk mengambil foto terbaik saat senja tiba.
8. Sunset di Kalibiru, Yogyakarta
Sumber: yogya-backpacker.com
Berada di kawasan Pegunungan Menoreh, Kalibiru ini memiliki pemandangan alam yang menawan dengan suhu udara yang sejuk.
Pemandangan matahari terbenam di Kalibiru juga semakin menarik dengan latar belakang Waduk Sermo yang akan terlihat berkilauan.
9. Danau Toba, Sumatera Utara
Sumber: tripelaketoba.com
Danau ini adalah salah satu danau di dataran tinggi yang menarik untuk didatangi.
Danau yang terbentuk akibat letusan vulkanik Gunung Toba Purba ini terkenal akan pemandangan sunset yang menawan.
10. Pantai Kuta, Bali
Pantai Kuta Bali tetap menjadi salah satu spot terbaik untuk menikmati sunset.
Pantai ini langsung menghadap ke arah barat sehingga menjadi sebuah pantai populer dengan aktivitas di sore hari.
Jika ada acara besar, maka pantai ini biasanya juga akan menjadi sangat ramai.
Jangan lupa, abadikan momen terbaik melalui foto.
11. Pantai Suluban, Bali
Sumber: detiktravel
Pantai Suluban, yang juga sering disebut sebagai Blue Point berada di sekitar Uluwatu Bali.
Pantai yang berada di bagian selatan Pulau Bali ini terkenal di mata para turis mancanegara karena ombaknya sering dijadikan lokasi surfing.
Pantai ini langsung menghadap ke arah barat sehingga saat matahari terbenam, pemandangan yang indah bisa didapatkan di sana.
12. Selat Lombok, NTB
Sumber: proleevo.com
Jika kamu seorang backpacker yang lebih suka dengan moda transportasi darat, cobalah untuk menyeberang ke Lombok dari Pulau Bali di saat matahari sudah hampir terbenam.
Di sana, kamu akan melihat pemandangan matahari terbenam yang cukup berbeda dengan pemandangan sunset pada umumnya.
Apalagi jika kamu memang sedang berlayar, maka pengalaman ini akan lebih menarik.
13. Pulau Umang, Banten
Lokasi Pulau Umang dekat dengan Pantai Tanjung Lesung dan cukup mudah dijangkau dari Jakarta.
Dengan luas pulau yang hanya sekitar 5 hektare, objek wisata ini bisa dijadikan referensi liburan akhir pekan.
Pulau kecil ini juga memiliki fasilitas wisata yang cukup lengkap.
14. Rawa Pening, Ambarawa
Sumber: Airyrooms
Danau yang berada di Kabupaten Semarang ini menyuguhkan panorama sunset yang menawan.
Salah satu spot terbaik untuk menikmati sunset adalah di Desa Sumurup.
15. Pantai Tegal Wangi, Bali
Sumber: pegipegi
Pantai Tegal Wangi memang tidak seramai Pantai Kuta saat matahari terbenam.
Pantai ini memiliki area pantai berpasir dan juga pantai tebing.
Selain itu, lokasi ini mulai sering dijadikan lokasi foto prewedding di Bali.
16. Embung Gunung Api Purba Nglanggeran, Yogyakarta
Berada di kawasan Gunung Kidul Yogyakarta, spot ini sering dituju wisatawan untuk menikmati pemandangan sunset.
Baca Juga:
Tak Perlu ke Maldives, Ini 5 Pantai di Indonesia yang Terkenal Indah
17. Bukit Gado-Gado, Padang
Sumber: Traveloka
Dari lokasi ini, kamu bisa melihat kota Padang di sisi timur dan panorama pantai Air Manis di sisi kanan yang terkenal akan batu Malin Kundang.
Bentang alamnya yang eksotis menjadikan tempat ini sebagai salah satu sunset terbaik di Indonesia.
18. Pelabuhan Sunda Kelapa, Jakarta
Sumber: traveloka
Sahabat 99, siapa sangka Jakarta juga memiliki spot untuk menikmati sunset terbaik.
Dikutip Traveloka, Pelabuhan Sunda Kelapa merupakan pelabuhan bersejarah di Jakarta yang telah ada sejak zaman kolonialisasi Belanda.
Menjelang sore hari, kamu bisa menyaksikan megahnya kapal-kapal pinisi yang bersandar di dermaga pelabuhan dengan latar belakang matahari terbenam yang sangat eksotis.
Pemandangan indah yang tentu jarang bisa kamu temukan di Jakarta
19. Bukit Moko, Bandung
Sumber: pegipegi
Bukit Moko masuk spot terbaik di Bandung dan berada di dekat objek wisata Tebing Keraton.
Hal menarik dari Bukit Moko ini adalah hutan pinusnya.
Dari atas bukit, kamu bisa menikmati suasana alam yang indah, ditambah citylight saat matahari sudah terbenam.
Baca Juga:
Rumah Sunset View Milik Artis Pemenang Oscar Ini Disewakan, Mau Lihat?
Sahabat 99, itulah tempat terbaik untuk melihat sunset di Indonesia.
Semoga artikel ini bermanfaat.
Simak terus tulisan lainnya di Berita Properti 99.co Indonesia.
Kamu sedang cari rumah? Cek saja dari sekarang di www.99.co/id.