Supaya interior rumah tidak terlihat membosankan, kamu bisa memulainya dengan memilih tipe plafon yang unik. Sebagai referensi, kamu bisa memilih salah satu dari tipe bentuk plafon berikut ini!
Plafon atau langit-langit adalah bagian konstruksi bangunan yang berfungsi menutup atap bangunan.
Umumnya, di banyak rumah, langit-langit dibuat dengan bentuk seperti papan mendatar.
Namun, sebenarnya bentuk langit-langit rumah memiliki banyak variasi.
Setelah memilih tipe langit-langit yang sesuai dengan bentuk rumah dan selera, kamu bisa menyesuaikan desainnya dengan konsep interior rumah.
Paduan bentuk dan desain yang menarik, bakal membuat bagian dalam rumah kamu terlihat lebih impresif dan memukau.
Apakah Sahabat 99 sudah terbayang akan memilih tipe plafon seperti apa?
Kalau belum, kali ini 99.co Indonesia akan membagikan gambar dari berbagai tipe bentuk plafon yang bisa kamu pilih.
Yuk, cek gambar di bawah ini!
7 Tipe Bentuk Plafon Rumah yang Cocok di Semua Hunian
1. Bentuk Plafon Konvensional
Bentuk paling umum yang digunakan di banyak rumah adalah langit-langit konvensional.
Plafon ini berbentuk seperti papan mendatar yang menutupi atap rumah.
Namun, hal yang harus kamu perhatikan adalah ketinggian dari plafonnya.
Jika jarak dari lantai ke plafon terlalu rendah, rumah kamu bisa menjadi sangat sempit.
2. Plafon dengan Grid atau Kisi-Kisi
Plafon ini dibuat dengan cara memasang kisi-kisi yang biasa berupa rangka persegi panjang di bawah atap.
Tipe plafon ini membuat desainer dapat desainer mengatur tata letak pencahayaan yang dipasang di antara plafon.
Selain itu, tipe plafon ini, lebih umum digunakan di gedung perkantoran, toko, kafe, dan tempat komersil lainnya.
3. Tipe Plafon Baki
Bentuk plafon ini banyak digunakan di banyak rumah karena sederhana tapi cukup unik.
Ciri khas plafon baki adalah terdapat ceruk di bagian tengah plafon.
Biasanya, tinggi dimensi dari ceruk ini adalah sekira 12 cm sampai 30 cm.
Pada bagian tengah plafon ini biasanya dipasang kipas angin, lampu, dan lampu sorot.
4. Plafon Melengkung
Tipe plafon lainnya yang bisa kamu coba agar rumah terlihat semakin estetik adalah plafon melengkung.
Biasanya tipe langit-langit ini digunakan pada bangunan atau gereja tua.
Selain memiliki fungsi utamanya sebagai langit-langit rumah, tipe plafon ini juga bisa dijadikan sebagai penyekat atau penanda sebuah ruang.
5. Plafon V
Bentuk plafon seperti ini juga lumrah digunakan di banyak gedung gereja tua buatan Eropa.
Dengan membuat plafon berbentuk seperti huruf V atau mengikuti bentuk atap, akan membuat ruangan di dalamnya terasa lebih luas.
Langit-langit seperti ini cocoknya dibuat dari material kayu untuk memberikan nuansa klasik atau vintage.
6. Bentuk Plafon Miring
Tipe plafon ini biasa digunakan di loteng rumah.
Namun, bukan berarti tipe langit-langit rumah ini tidak bisa digunakan di ruang utama, ya!
Bentuk miring akan membuat tampilan berbeda pada rumah kamu.
Rumah akan terlihat tinggi pada satu sisi, kemudian secara perlahan ketinggiannya menurun menuju sisi lainnya.
7. Plafon Transparan
Kemudian, ada bentuk plafon transparan yang bisa membuat kita melihat indahnya langit saat siang dan sore hari.
Biasanya tipe pelafon ini digunakan pada sebuah ruang yang memang sengaja diatur sebagai ruang semi-terbuka seperti ruang tamu.
Kamu tertarik menggunakan tipe plafon seperti ini?
***
Itulah tujuh tipe bentuk plafon rumah yang bisa kamu pilih.
Semoga artikel ini bermanfaat untuk Sahabat 99, ya!
Jangan lewatkan informasi menarik lainnya di portal Berita 99.co Indonesia.
Jika sedang mencari rumah di Jakarta Utara, bisa jadi Manhattan Residence adalah jawabannya.
Cek saja di 99.co/id untuk menemukan rumah idamanmu!