Eksterior Rumah Anda

6 Tips Desain Kolam Renang Rumah Senyaman Nuansa Hotel Mewah

3 menit

Pernah berandai untuk menciptakan nuansa kolam renang yang nyaman layaknya hotel mewah? Sebaiknya kamu mempelajari tips desain kolam renang berikut ini!

Kolam renang adalah salah satu area hiburan di rumah yang juga berfungsi sebagai elemen yang mempercantik tampilan rumah.

Biasanya, kolam renang identik dengan rumah-rumah mewah. Padahal rumah dengan lahan terbatas pun juga bisa memiliki kolam renang.

Kalau kamu berencana membuat kolam renang di rumah, jangan ragu-ragu untuk membuat desain yang menarik layaknya hotel mewah.

Nah, kalau kamu berencana demikian, ikuti tips-tips desain kolam renang ala hotel mewah, yuk!

Tips Desain Kolam Renang ala Hotel Mewah

1. Buat Tempat Santai di Pinggir Kolam

gambar kolam renang

dee-muaythai.com

Kolam renang di rumah tidak hanya identik sebagai tempat untuk olahraga, tapi juga kerap dijadikan sebagai area bersantai.

Bisa digunakan sebagai tempat berbincang-bincang atau sekadar berjemur menikmati mentari pagi.

Supaya area kolam renang bisa memaksimalkan fungsi sebagai area santai, tentunya kamu harus memperhatikan desain kolam renangnya.

Salah satu caranya adalah mencontek desain-desain kolam renang hotel-hotel mewah, di mana di pinggirannya terdapat area santai.

Area santai tersebut biasanya diisi dengan kursi malas yang membuatmu bisa berbaring dan menikmati suasana kolam renang.

2. Biarkan Area Tetap Terbuka

area terbuka kolam renang

homedesignlover.com

Masalah yang sering dihadapi ketika ingin membuat kolam renang di rumah adalah ukuran lahannya, terutama untuk lahan terbatas dan sempit.

Kendati demikian, kondisi lahan terbatas bukanlah halangan untuk tetap membuat kolam renang di rumah.

Kamu bisa memilih desain kolam renang mini yang pas di bagian belakang rumah dengan catatan membuat area tersebut tetap terbuka untuk menciptakan kesan luas.

Misalnya dengan membiarkan dinding pemisah antara area kolam renang dan rumah tetap terbuka atau bisa menggunakan kaca transparan.

Dengan demikian, area kolam renang tersebut akan semakin terasa luas dan sekaligus mempercantik tampilan rumah.

3. Gunakan Pola dan Warna yang Konsisten

warna kolam renang

gresaragon.com

Sebelum membuat kolam renang di rumah, perhatikan keselarasan desain kolam tersebut dengan area sekitarnya.

Hal ini berlaku baik ketika kolam dibangun bersamaan dengan rumah atau kolam dibangun ketika rumah telah jadi.

Ada dua hal yang perlu kamu perhatikan untuk menyelaraskan konsep kolam renang dengan area sekitarnya, yakni pemilihan pola dan warna.



Dua hal tersebut sebaiknya dibuat konsisten agar nuansa yang tercipta pun nyaman dan tidak menganggu mata.

4. Gunakan Konsep Semi-Outdoor

kolam renang semi outdoor

chandrabalivillas.com

Kolam renang bisa dibuat dalam banyak konsep, misalnya konsep outdoor atau indoor.

Pemilihan konsep ini sebaiknya disesuaikan berdasarkan pertimbangan seperti ukuran lahan, keselarasan dengan bangunan rumah, dan sebagainya.

Kolam renang indoor kurang tepat dipilih untuk rumah dengan lahan terbatas, karena akan banyak memakan ruang dalam dan tidak efektif.

Sedangkan kolam renang outdoor, bagi sebagian orang, mungkin terkesan terlalu biasa dan monoton.

Sebagai alternatif, kamu bisa menggunakan kolam renang semi-outdoor. Konsep menawarkan sebagian area teduh pada area kolam renang.

5. Selaraskan Desain Kolam Renang

kolam renang

architecturartdesigns.com

Berbeda dengan pemilihan pola dan warna, desain kolam renang dalam hal ini mencakup seluruh area kolam renang.

Area kolam renang pasti bersinggungan dengan bangunan rumah, jadi desainnya harus diperhatikan dengan baik untuk menciptakan keselarasan.

Kalau misal kamu memiliki rumah dengan gaya industrial, kamu bisa menghias area sekitar kolam renang dengan bebatuan dan rumput untuk memberikan kesan natural.

6. Kelilingi dengan Tanaman Hijau

tanaman kolam renang

indiamart.com

Kolam renang akan terasa tidak hidup ketika tidak ada sentuhan tanaman hijau sebagai pelengkapnya.

Tanaman hijau yang ditempatkan mengelilingi kolam renang bisa memberikan kesan tropis yang membuat area kolam renang semakin nyaman.

Pun kebanyakan hotel-hotel sering menghias area kolam renangnya dengan aneka macam tumbuhan tropis.

***

Semoga artikel ini bermanfaat ya, Sahabat 99!

Simak informasi menarik lainnya di Berita 99.co Indonesia.

Sedang mencari hunian di Apartemen Salemba Residence?

Kunjungi www.99.co/id dan temukan hunian impianmu dari sekarang!



Alya Zulfikar

Berkarier di dunia kepenulisan sejak 2018 sebagai penulis lepas. Kini menjadi penulis di 99 Group dengan fokus seputar gaya hidup, properti, hingga teknologi. Gemar menulis puisi, memanah, dan mendaki gunung.
Follow Me:

Related Posts