Supaya menciptakan keseimbangan energi di dalam rumah, kamu perlu memperhatikan feng shui warna plafon dan lantai. Yuk, simak tips selengkapnya di bawah ini!
Seperti yang kita ketahui, fengsui adalah ilmu mengenai penataan bangunan dan benda agar membawa energi positif serta keberuntungan.
Maka dari itu, tidak heran jika semua elemen di dalam rumah terikat dengan aturan fengsui.
Salah satu yang tidak boleh kamu lewatkan dalam perhitungan fengsui di rumah adalah plafon dan lantai rumah.
Melansir fengshuied.com, plafon dan lantai rumah merepresentasikan surga dan bumi.
Maka dari itu, bentuk dan warna keduanya harus memiliki dekorasi yang harmonis, termasuk warnanya.
Apakah kamu sudah tahu harus menerapkan warna apa pada plafon dan lantai rumah?
Yuk, simak tips feng shui warna plafon dan lantai rumah berikut ini!
3 Tips Feng Shui Warna Plafon dan Lantai Rumah
Melansir laman fengshuied.com, berikut adalah sejumlah tips feng shui warna plafon dan lantai rumah yang dapat mengundang energi positif.
1. Langit-Langit Cerah, Lantai Gelap
Salah satu kombinasi yang bisa kamu terapkan di rumah adalah mengaplikasikan warna cerah pada plafon rumah dan warna gelap pada area lantai.
Ilmu fengsui sangat tidak merekomendasikan jika kamu menerapkan warna gelap pada langit-langit rumah.
Pasalnya, hal tersebut dapat menghalangi energi positif.
Warna gelap pada langit-langit juga merepresentasikan hidup yang tidak cerah.
Kemudian, jika langit-langit dan lantai sama-sama berwarna gelap akan membuat kesan seolah-olah tidak ada batas di antara keduanya.
Jadi, kamu bisa menerapkan warna cerah pada plafon semisal putih atau atau biru muda.
Sementara, untuk lantai, tidak berarti kamu harus menggunakan warna gelap.
Warna gelap pada bagian bawah rumah bisa diakali dengan melapisi lantai menggunakan karpet atau menaruh beberapa furnitur.
2. Mengekspos Warna Cerah pada Plafon Rumah
Tips feng shui warna plafon dan lantai rumah selanjutnya adalah kita harus mengekspos warna cerah pada langit-langit rumah.
Caranya adalah dengan meminimalisasi menaruh objek yang menghalangi langit-langit.
Sebagai contoh, beberapa rumah dipenuhi oleh lemari-lemari besar, hiasan lampu gantung, dan kipas angin gantung.
Nah, jika memiliki furnitur tersebut, cobalah diatur kembali penataannya, terutama jika ruangan di rumah berukuran kecil.
Jangan sampai keberadaan furnitur tersebut memenuhi ruangan dan menghalangi pemandangan langit-langit.
Apabila di sebuah ruangan yang kecil terdapat lampu gantung, usahakanlah jangan menaruh lemari besar atau kipas angin yang digantung di langit-langit.
Selain itu, jika lebih banyak elemen yang menghalangi langit-langit akan menciptakan kesan plafon yang lebih gelap daripada lantai.
3. Langit-Langit Berbentuk Lingkaran dan Lantai Berbentuk Persegi
Terakhir, kamu harus mengombinasikan feng shui warna plafon dan lantai dengan bentuknya.
Sebagai simbol surga, plafon harus memiliki elemen berbentuk lingkaran berwarna cerah.
Sementara, lantai sebagai bumi direpresentasikan oleh bentuk persegi.
Elemen lingkaran pada plafon tersebut bisa berupa lampu, dekorasi, ornamen, atau lukisan.
Sementara, untuk bagian bawah rumah, kamu bisa mengaplikasikan lantai atau karpet yang berbentuk persegi.
Lalu bagaimana dengan kombinasi bentuk lainnya?
Dalam fengsui, ada beberapa kombinasi bentuk yang masih bisa ditolerir.
Berikut adalah beberapa kombinasi yang bisa ditolerir:
- Plafon dan lantai rumah sama-sama dipenuhi dengan elemen lingkaran
- Plafon dengan elemen lingkaran dan lantai dengan elemen persegi
- Plafon dan lantai rumah sama-sama dipenuhi dengan elemen persegi
***
Itulah aturan dan tips feng shui warna plafon dan lantai rumah.
Semoga artikel ini menginspirasi Sahabat 99, ya!
Jangan lewatkan informasi menarik lainnya di portal Berita 99.co Indonesia.
Jika sedang mencari rumah di Deli Serdang, bisa jadi Villa Pesona Anggrek adalah jawabannya.
Cek saja 99.co/id dan rumah123.com untuk menemukan rumah idamanmu!