Kontrak rumah Bandung memang tidak terlalu sulit, tersedia banyak pilihan properti dan harga yang beragam. Namun ada beberapa hal yang perlu kamu perhatikan!
Bandung merupakan salah satu kota yang saat ini berkembang pesat.
Kota ini memiliki perguruan tinggi ternama, kuliner, wisata alam dan udara yang cukup sejuk.
Tak mengherankan kalau Bandung menjadi kota favorit untuk tinggal.
Mungkin banyak dari kita yang belum memiliki dana untuk membeli rumah.
Sehingga mengontrak menjadi pilihan paling tepat.
Nah, buat kamu yang berencana mencari kontrakan di Bandung, artikel ini akan membantu kamu.
Simak apa saja hal yang perlu diperhatikan sebelum mengontrak rumah di Bandung, ya!
Baca Juga:
7 Tips Memilih Rumah Kontrakan Bagi Pasangan | Tetap Nyaman Meski di Properti Sewaan
Tips & Hal-Hal yang Harus Diperhatikan Sebelum Kontrak Rumah Bandung
-
Persiapkan Keuangan
Sebelum mencari, tentukan terlebih dahulu berapa biaya yang kamu anggarkan untuk rumah kontrakan.
Apakah kamu akan mencari kontrakan yang dapat dibayar per bulan atau tahunan.
Pastikan biaya sewanya sesuai dengan kemampuan kamu.
-
Temukan Rumah Kontrak Bandung yang Cocok
Saat ini, terdapat beragam jenis kontrakan rumah.
Kamu bisa memilihnya sesuai dengan kebutuhan.
Jenisnya sendiri antara lain:
- Kontrakan petak
- Kontrakan rumah paviliun
- Kontrakan rumah
-
Sesuaikan Lokasi
Selanjutnya adalah mencari rumah kontrakan yang lokasinya paling dekat dengan kantor atau kampus kamu berada.
Pastikan kalau kontrakan tersebut memiliki akses yang baik dan tidak sulit dijangkau transportasi umum.
Sebaiknya, lokasi kontrakan juga dekat dengan pasar, toko, swalayan dan klinik kesehatan.
Sehingga memudahkan kamu saat memerlukannya kapan saja.
-
Gunakan Situs Properti
Kamu juga dapat memanfaatkan situs properti seperti 99.co Indonesia untuk mencari properti impian.
Situs ini menyediakan beragam pilihan properti yang beragam.
Selain rumah kontrakan, ada juga jenis properti lainnya seperti apartemen atau ruko.
Karena sifatnya online, kamu juga bisa melihat dahulu gambar rumah tanpa perlu melakukan pengecekan langsung.
Sehingga hal ini dapat menghemat waktu, tenaga dan biaya.
Kamu enggak perlu repot lagi mendatangi semua rumah.
Semuanya tersedia secara lengkap di aplikasi dan situs properti yang tersedia saat ini.
-
Buat Daftar Rumah
Untuk memudahkan kamu dalam memilih, buatlah daftar rumah kontrakan dilengkapi lokasi dan harga sewa.
Kamu juga bisa menambahkan apa saja kekurangan dan kelebihan dari masing-masing rumah.
Pilihlah rumah kontrakan yang memiliki harga sesuai kemampuan, bangunan yang baik, lokasi yang strategis dan ukuran rumah yang dibutuhkan.
Daerah Kontrakan Bandung yang Paling Sering Dicari
Bandung merupakan kota yang cukup besar dan umumnya pusat atau tengah kota menjadi lokasi incaran para perantau untuk tinggal.
Lokasi tersebut, dianggap strategis karena berada dekat dengan berbagai pusat perbelanjaan dan lainnya.
Selain itu, daerah yang paling sering dicari biasanya berlokasi di area perkampusan.
Daerah tersebut antara lain:
- Dipatiukur
- Dago
- Tamansari
- Cihampelas
- Ciumbuleuit
- Setiabudi
- Wastukencana
- Tubagus Ismail
- Cikutra
- Sekeloa
- Jalan Gagak
- Sadang Serang
- Jalan Supratman
- Soekarno Hatta
- Sukajadi
- Cipaganti
- Pasteur
- Jalan Pasir Kaliki
Selain itu masih banyak daerah-daerah lainnya di Kota Bandung yang juga cukup banyak mencari incaran.
Cari Pilihan Kontrak Rumah Bandung di Sini
Kisaran Harga Kontrak Rumah Bandung
Kisaran harga sewa rumah biasanya dipengaruhi lokasi, fasilitas, serta kondisi bangunan.
Untuk sewa bulanan berkisar Rp700 ribu sampai Rp2 juta.
Sedangkan untuk tahunan mulai dari Rp8jutaan.
Baca Juga:
25 Inspirasi Desain Rumah Kontrakan | Sederhana dan Modern Punya!
***
Semoga artikel ini bermanfaat untuk Sahabat 99!
Simak juga artikel menarik lainnya di Berita Properti 99.co Indonesia.
Sedang mencari hunian impian di Jakarta, Bandung, Bali dan lokasi lainnya?
Pastikan hanya mencari di 99.co/id.