Rumah Tips & Trik

Tips Membuat Selasar Rumah Jadi Cantik dan Luas. Gampang Diaplikasikan!

2 menit

Memiliki area selasar yang cantik dan nyaman ditinggali oleh pemilik rumah tentu menjadi dambaan banyak orang. Untuk itu, buat kamu yang ingin membuat selasar rumah jadi tampak begitu cantik, bisa banget nih pantengin tips-tipsnya pada artikel ini!

Buat kamu yang belum familier, selasar adalah area yang menyambungkan satu titik dengan titik lain yang ada pada bangunan.

Umumnya, area ini memiliki luasan yang kecil dan sering dijadikan sebagai bagian pertama yang akan menyambut orang untuk datang berkunjung pada suatu hunian atau bangunan.

Tentunya, menciptakan selasar yang elok dan terorganisasi bisa membuat hunianmu tampak lebih homey.

Kemudian, meski identik dengan kesan yang sempit, selasar juga bisa dibuat agar tampak lebih luas, lo.

Ingin tahu bagaimana tips membuat selasar jadi lebih cantik dan luas?

Melansir dari berbagai sumber, cek penjelasannya di bawah ini.

Tips Membuat Selasar Rumah Jadi Cantik dan Luas

1. Menghadirkan Furnitur

selasar rumah

Ada beragam jenis furnitur yang bisa kamu pilih sebagai pelengkap dekorasi selasar hunian.

Contohnya dengan menghadirkan meja, rak penyimpanan, atau vas bunga untuk memperindah selasar.

Langkah ini tentu sangat ampuh untuk memalingkan fokus orang yang melewatinya agar tidak semata-mata tertuju pada luasan selasar yang tidak terlalu lebar.

2. Mengecat Area Selasar dengan Warna Terang

selasar rumah

Gunakan cat dinding warna cerah untuk area selasar di rumahmu.

Adapun warna yang bisa digunakan adalah putih, pastel, abu-abu muda, dan lainnya.

Selain menggunakan cat dinding, warna-warna cerah tersebut dapat diaplikasikan melalui wallpaper atau hiasan dinding rumah lainnya.

Hindari menggunakan warna yang gelap karena dapat membuat selasar menjadi terasa semakin sempit.

3. Menggunakan Cermin

Cermin kerap kali digunakan pada interior untuk menyiasati suatu ruangan sempit agar tampak lega.

Untuk memilihnya, cukup sesuaikan pilihan cermin dengan gaya dekorasi yang diinginkan.

Contohnya, untuk selasar yang modern dan minimalis, kamu bisa gunakan cermin besar tanpa bingkai pada salah satu sisi ruangan.



Kemudian, untuk kamu yang suka gaya interior klasik dan elegan juga bisa menggunakan cermin berukuran sedang dengan bingkai bergaya vintage.

4. Memilih Material Lantai Terbaik

selasar rumah

Selasar merupakan area transisi dari luar menuju dalam rumah.

Beragam aktivitas bisa dilakukan di sini, seperti memasang atau melepas sepatu, melepas jas hujan dan payung, serta berbagai kegiatan lain yang membuat area ini sangat rentan terhadap kotoran.

Dengan demikian, pastikan untuk memilih material lantai yang kuat, tahan lama, dan mudah dibersihkan.

Untuk tampilan yang cantik, pilih lantai dengan motif, pola, dan warna yang berbeda dari ruangan lain.

5. Menggunakan Pegboard dari Material Kayu

Pegboard dari bahan kayu memiliki tampilan yang cantik dan sangat fungsional.

Dengan menggunakan pegboard, kamu bisa menyimpan buku, pot tanaman, keranjang penyimpanan, helm, dan berbagai benda-benda lainnya dengan mudah.

6. Memasang Karpet sebagai Pemanis Dekorasi Selasar

selasar rumah

Walaupun tidak memiliki area selasar yang luas, kamu tetap bisa mengatasi kesumpekannya dengan berbagai macam carffa.

Adapun salah satunya dengan memasang karpet atau vinyl.

Pemanfaatan material tersebut pada selasar yang cenderung memanjang ini dapat menimbulkan kesan yang lebih lebar.

***

Nah, itulah tips membuat selasar rumah jadi lebih cantik dan besar yang bisa kamu simak.

Semoga bermanfaat untukmu ya, Sahabat 99.

Simak artikel lainnya hanya di Berita 99.co Indonesia.

Jangan lupa, cek rumah favoritmu sekarang hanya di 99.co/id dan Rumah123.com!

Dapatkan penawaran menarik, salah satunya dari Harvest City!



Gadis Saktika

Gadis Saktika adalah Content Writer di 99 Group yang sudah berkarier sebagai penulis dan wartawan sejak tahun 2019. Lulusan Bahasa dan Sastra Indonesia UPI ini senang menulis tentang etnolinguistik, politik, HAM, gaya hidup, properti, dan arsitektur.
Follow Me:

Related Posts