Memilih tegel untuk area eksterior memang tidak mudah. Pasalnya, tegel akan terpapar langsung oleh perubahan cuaca di luar rumah. Agar tidak salah beli, yuk simak dahulu tips memilih keramik lantai teras ideal berikut ini!
Tegel untuk area eksterior idealnya memiliki kekuatan atau ketahanan tinggi.
Ini karena tegel akan terpapar langsung dengan perubahan cuaca serta debu polusi.
Selain kuat, tampilannya juga harus tetap menawan untuk menunjang estetika eksterior rumah.
Karena itu, proses memilih elemen rumah satu ini memang terbilang tricky.
Daripada bingung sendiri, lebih baik simak dahulu tips memilih keramik lantai teras di bawah ini sebagai panduan, yuk!
5 Tips Memilih Keramik Lantai Teras Ideal di Rumah
1. Pilih Permukaan yang Tidak Licin
Meski biasanya area teras tertutup oleh ujung atap, risiko tempias tetap tinggi di musim hujan.
Apalagi lumpur dari alas kaki pun bisa menempel atau bahkan menggenang di permukaannya.
Oleh sebab itu, sebaiknya pilih keramik yang permukaannya tidak akan terasa licin setelah terkena air.
Tipe keramik dengan permukaan kasar dikenal juga dengan istilah matte.
Kamu bisa dengan mudah menemukannya di berbagai toko bangunan sekitar rumah.
Namun, jika area teras memang terlindung sempurna oleh atap, bisa saja kamu menggunakan keramik glossy.
2. Pastikan Motifnya Senada dengan Desain Fasad
Tips memilih keramik lantai teras berikutnya adalah menyelaraskan motifnya dengan desain fasad.
Apabila hunianmu mengusung konsep industrial, maka gunakan keramik lantai warna hitam, abu, dan lainnya.
Tujuannya adalah agar tampilan eksterior rumah terlihat lebih selaras dan menawan.
Dengan begitu, nilai estetika hunian pun akan meningkat dengan sendirinya.
3. Hitung Luas Area Teras Terlebih Dahulu
Sebelum membeli keramik lantai, pastikan kamu sudah menghitung luas area teras di rumah.
Ini penting untuk memudahkan proses pencarian serta pemilihan keramik.
Luas teras akan berpengaruh pada ukuran keramik yang kamu gunakan.
Apabila lahan teras terbilang kecil, hindari memilih keramik berukuran besar.
Lebih baik menggunakan keramik berukuran 30×30 cm atau 40×40 cm saja.
Ini karena keramik besar justru akan memperkuat kesan kecil serta sempit di teras.
Sebagai catatan, menghitung luas lantai juga dapat membantumu menentukan kebutuhan keramik.
Dengan begitu, kamu bisa lebih leluasa mengatur bujet untuk pembelian material bangunan.
4. Gunakan Keramik dengan Porositas Rendah
Jangan hanya fokus pada motif, pertimbangkan juga daya tahan keramik untuk teras.
Kkeramik untuk eksterior idealnya memiliki tingkat porositas rendah.
Dengan begitu, kemampuan menyerap air dan risiko permukaan keramik tergores akan lebih kecil.
Salah satu material yang bisa kamu pertimbangkan adalah batu alam seperti granit.
5. Pilih Keramik Lantai yang Tebal
Terakhir, pilih keramik dengan ketebalan yang tinggi untuk eksterior.
Semakin tebal tegel lantai, maka akan semakin panjang pula usia pakainya.
Tidak hanya itu, keramik tebal akan lebih mudah dan praktis untuk kamu pasang.
Artinya, kamu bisa memangkas waktu pembangunan agar menjadi lebih efektif.
4 Inspirasi Model Keramik Lantai Teras
1. Keramik Lantai Teras Polos dengan Nuansa Monokrom
Untuk menghadirkan kesan maskulin di hunian, kamu bisa coba menggunakan keramik granit yang warnanya menyerupai semen.
Pilih tegel dengan tekstur permukaan halus dan polos agar tampilannya lebih minimalis.
2. Tegel Kayu untuk Eksterior Rumah
Opsi lainnya adalah memilih tegel dari kayu untuk menciptakan kesan alami dan hangat di teras.
Selain tegel kayu, kamu juga bisa menggunakan lantai bambu yang tidak kalah menawan.
3. Tegel Lantai Motif Bunga
Jika desain fasadmu cenderung minimalis dan polos, kamu bisa berkreasi pada area teras.
Misalnya saja dengan menggunakan keramik motif bunga seperti inspirasi di atas untuk mempercantik tampilan eksterior.
4. Keramik Segi Enam Tiga Warna
Area teras di hunian ini terbagi dua, ada area yang sedikit lebih tinggi dan rendah.
Di area yang lebih tinggi, lantainya ditutup oleh tegel polos warna putih.
Sementara, penghuni menggunakan keramik bentuk segi enam yang memiliki tiga warna pada pola di bawahnya.
***
Itu dia sejumlah tips memilih keramik lantai teras lengkap dengan inspirasi motifnya untukmu.
Simak artikel menarik lainnya di Berita Properti 99.co Indonesia.
Kunjungi 99.co/id dan rumah123.com untuk menemukan hunian impian, karena kami selalu #AdaBuatKamu.
Ada banyak pilihan hunian menarik, seperti perumahan Sutera Winona yang berlokasi di Tangerang.