Semakin mendekat ke hari Lebaran, tentunya kamu menantikan satu hal yang ditunggu-tunggu oleh semua orang juga. Ya, cairnya tunjangan hari raya atau biasa dikenal dengan THR adalah hari berbahagia untuk setiap orang yang mendapatkannya. Namun, sudahkah kamu merencanakan cara mengelola uang THR tahun ini?
Jika tidak dikelola dengan baik, bukan tidak mungkin sebelum hari Lebaran uangnya sudah tidak tahu ke mana.
Pasalnya, ketika menerima uang yang besar, pasti hal pertama yang ada di otakmu adalah membeli barang impian yang belum sempat terbeli.
Padahal, di bulan ini kamu masih harus memikirkan pengeluaran di hari raya.
Untungnya, Berita 99.co Indonesia akan membantumu mengelola uang THR dengan baik.
Simak yuk ulasannya!
Cara Mengelola Uang THR
1. Alokasikan untuk Perayaan Hari Raya
Sesuai dengan namanya, uang ini sejatinya memang dipakai untuk keperluan hari raya.
Maka dari itu, alokasikan uangmu untuk membeli segala keperluan untuk hari raya ini terlebih dahulu.
Jika kamu mudik, kamu harus menyiapkan tiket dan THR untuk saudara di kampung.
Selain itu, jangan lupa untuk membeli baju baru juga, ya!
2. Sisihkan untuk Ditabung
Menabung adalah salah satu cara terbaik untuk mengelola uang THR.
Jumlah uang THR yang besar tidak mungkin langsung habis hanya dipakai untuk keperluan hari raya.
Maka dari itu, kamu bisa memanfaatkan momen ini untuk menabung.
Jika biasanya gaji pokok setiap bulan langsung habis karena keperluan sehari-hari, uang tambahan seperti THR adalah saat yang pas untuk menyisihkan uangmu.
Setidaknya, menyisihkan 10% dari jumlah uang THR dirasa sudah cukup.
Menabung sangatlah penting untuk masa depanmu.
Jika tidak kali ini, kapan lagi?
3. Bayar Utang atau Simpan Sebagai Dana Darurat
sumber: finance.yahoo.com
Jika kamu punya utang yang belum lunas, inilah saat yang paling tepat untuk melunasinya.
Pasalnya, kapan lagi kamu memiliki uang lebih seperti ini?
Memiliki utang yang terus ditunda pembayarannya akan membuatmu kesulitan untuk menabung.
Jika kamu bersikeras untuk memakai uang untuk keperluan lain, bisa-bisa kamu akan kesulitan di masa depan.
Jika kamu terbebas dari utang, kamu bisa juga mengalokasikan uangmu untuk menyimpan dana darurat.
Dana darurat adalah cara pintar untuk kamu yang ingin menanggulangi kejadian yang tak terduga.
Menyisihkan 15% untuk membayar utang atau dana darurat suda bisa dibilang cukup.
Cara mengatur keuangan THR seperti ini dijamin akan menyelamatkanmu di masa depan!
4. Mulai Berinvestasi
sumber: moneyunder30.com
Selain memikirkan hari ini, hari esok dan seterusnya adalah hal yang sama pentingnya untuk diperhatikan.
Menyisihkan uang THR untuk berinvestasi adalah cara yang bijak untuk memakai uang ini.
Jika investasimu berhasil, 10% uang THR yang disisihkan adalah modal yang sangat kecil untuk masa depan yang cerah.
5. Berbagi dengan yang Membutuhkan
Hentikan menghabiskan uang untuk diri sendiri saja!
Bulan ini adalah saat yang tepat untuk kamu membantu orang yang lebih membutuhkan.
Pasalnya, pahala yang kamu dapatkan ketika berbuat baik akan dikalikan.
Buka mata serta hati dan lihatlah orang-orang di sekelilingmu.
Mensyukuri rezeki yang kamu dapatkan bisa dilakukan dengan cari berbagi dengan orang-orang yang membutuhkan.
Dengan melihat kebahagiaan orang lain, kamu akan lebih mengenal arti hidup lebih dalam.
Seperti yang dikatakan oleh orang bijak, “Kebahagiaan nyata saat kita membagikannya dengan orang lain”.
Inilah beberapa cara mengelola uang THR dengan baik yang bisa kamu coba.
Semoga tulisan ini bermanfaat, Sahabat 99.
Simak informasi dan tulisan menarik lainnya di Berita 99.co Indonesia.
Sedang mencari rumah impian? Cek saja di 99.co/id.