Iklim dan cuaca menjadi faktor penting penentu konsep pembangunan rumah. Membangun rumah di negara tropis seperti Indonesia tentu memiliki perberbedaan. Nah, ada beberapa hal yang harus diperhatikan saat membangun rumah tropis agar tetap nyaman ditinggali.
Umumnya, suhu udara di negara tropis cenderung panas hampir sepanjang tahun, terutama di daerah pesisir pantai.
Selain itu, curah hujan dan tingkat kelembapan di negara tropis pun cenderung tinggi.
Maka dari itu, desain rumah pun dirancang sedemikian rupa agar tidak membuat penghuni kepanasan saat musim kemarau.
Selain itu, rumah juga dipersiapkan untuk tetap kokoh saat hujan deras mengguyur.
Bagi yang tinggal di negara tropis, tentu harus mengetahui cara membangun hunian yang nyaman dari cuaca panas dan tetap kokoh saat hujan deras mengguyur.
Bagaimana caranya?
Melansir berbagai sumber, berikut sejumlah tips membangun rumah tropis yang nyaman dan sejuk.
7 Tips Membangun Rumah Tropis yang Nyaman dan Kokoh
1. Plafon Rumah Tropis Harus Tinggi
Salah satu ciri negara tropis adalah suhu udara yang cenderung panas.
Maka dari itu, rumah harus dibuat dengan sirkulasi udara yang baik agar penghuni tidak merasa kepanasan.
Salah satu caranya adalah membuat plafon rumah yang tinggi.
Biasanya udara panas akan berkumpul di plafon bagian atas dan udara dinding mengalir di bagian bawah ruangan.
Maka dari itu, jika plafon rumah tinggi, maka penghuni rumah akan lebih banyak menerima udara dingin.
2. Memperbanyak Ruang Terbuka
Rumah tropis juga memiliki karakteristik banyak ruang terbuka.
Ruang terbuka ini bisa kamu buat di halaman belakang dengan ukuran yang agak luas.
Jika memiliki lahan cukup besar, kamu bisa membuat bangunan rumah berbentuk huruf ‘U’, sehingga bagian tengah rumah bisa menjadi ruang terbuka yang cukup luas.
Ruang terbuka ini berfungsi untuk memperlancar sirkulasi udara.
Baca Juga:
10 Desain Rumah Unik di Belgia Ini, Bikin Kamu Enggak Habis Pikir! Kok Bisa Ya?
3. Ventilasi Silang di Rumah Tropis
Untuk memperlancar sirkulasi udara, ventilasi yang digunakan di rumah tropis tidak bisa sembarangan.
Kamu tidak bisa hanya menggunakan ventilasi di satu sisi.
Gunakanlah ventilasi silang untuk mendapat sirkulasi udara yang baik.
Ventilasi silang adalah ventilasi yang dipasang di dua sisi berhadapan.
Cara ini digunakan untuk menarik udara segar di satu sisi bangunan dan mendorong keluar udara pengap ke sisi lain bangunan.
4. Menerapkan Bukaan yang Lebar
Salah satu karakteristik rumah tropis adalah banyak masuknya sinar matahari ke dalam rumah.
Hal ini bisa kamu terapkan dengan menggunakan bukaan yang besar.
Bukaan tersebut bisa berupa jendela besar atau pintu geser dari kaca.
Selain mendapat banyak sinar matahari, bukaan yang besar dapat membuat rumah kamu teraliri banyak udara segar.
5. Dekorasi Fasad Rumah
Ciri khas rumah tropis juga bisa terlihat dari tampilan fasad rumah.
Terdapat beberapa elemen pelindung pada bagian depan rumah, semisal kanopi pada teras atau roster beton.
Tampilan ini dapat membuat rumah terlihat lebih adem dan cantik secara visual.
6. Tanaman Hias Rumah Tropis
Tidak lengkap rasanya jika hunian di daerah tropis tidak dilengkapi tanaman hias yang khas.
Kamu bisa menggunakan beberapa tanaman hias semisal monstera, jepun bali, anturium, dan kaktus untuk menambah nuansa tropis pada rumah.
Tanaman hias tersebut sangat cantik ditaruh di halaman depan atau halaman belakang rumah.
Jika kamu tinggal dalam rumah dengan lahan sempit, kamu bisa menggantung pot tanaman hias di bagian depan atau belakang rumah.
7. Material dan Furnitur Rumah Tropis
Kamu juga bisa melengkapi hunian bernuansa tropis dengan berbagai furnitur yang menambah nuansa tropis.
Pilihlah furnitur yang memberikan kesan alami, semisal furnitur yang terbuat dari kayu, bambu, rotan, dan logam.
Furnitur tersebut tampak semakin cantik dikombinasikan dengan dinding dan lantai yang juga terbuat dari material alami, semisal kayu.
Konsep ini juga kerap digunakan di berbagai penginapan di pesisir pantai.
Baca Juga:
7 Inspirasi Desain Kamar Tidur Suasana Pantai | Bikin Istirahat Jadi Makin Santai!
Itulah 7 tips merancang rumah tropis yang nyaman dan sejuk.
Semoga artikel ini menginspirasi kamu dalam merancang interior dan eksterior rumah.
Jangan lewatkan informasi menarik lainnya di situs Berita Properti 99.co Indonesia.
Kamu sedang mencari rumah di Bali?
Cek saja di 99.co/id untuk menemukan rumah idamanmu!