Berita Berita Properti

Window Blinds, Pengganti Gorden yang Modern nan Cantik!

3 menit

Memakai gorden untuk menutup jendela rumah kini sudah enggak zaman! Ganti dengan window blinds! Belum familiar? Yuk, pelajari di sini!

Desain interior rumah, walau tidak terlihat dari tampilan luar, memiliki nilai yang sama pentingnya dengan desain eksterior, terutama untuk penghuni rumah.

Interior yang nyaman dan sedap di pandang tentu saja menjadi poin tambahan!

Dewasa ini, perkembangan desain interior semakin cepat saja.

Banyak hal yang berubah, salah satunya adalah penggunaan window blinds pada jendela sebagai ganti gorden.

Walaupun keberadaanya sudah ada sejak lama, popularitas komponen pelengkap desain interior dan pembangunan rumah ini baru melonjak!

Selain karena tampilannya yang modern dan cantik, kinerja blinds juga dianggap lebih unggul dibandingkan dengan gorden biasa.

Ayo, kita kenali blinds jendela lebih jauh!

Apa Itu Window Blinds?

window blinds

Window blinds adalah temuan yang dikembangkan sebagai kebutuhan interior rumah dalam melindunginya dari teriknya sinar matahari.

Ya, memang pada awalnya, blinds hanya digunakan untuk mengurangi dampak buruk akibat sinar UV matahari yang masuk ke dalam rumah.

Akan tetapi, semakin ke sini, komponen pelindung ini kian berubah fungsinya, begitu juga dengan jenis, tipe, dan material dasarnya yang berkembang.

Kini banyak pilihan blinds mulai dari kayu, alumunium, kertas, hingga kain.

Karena itu, kini window blinds sudah tidak digunakan hanya sebagai alat pelindung dari sinar matahari saja, tetapi juga sebagai pelengkap desain interior rumah.

Tampilannya lebih modern dan dapat langsung beradaptasi dengan semua jenis serta tipe rumah.

Baca Juga:

Yuk, Kenali 8 Kelebihan & Kekurangannya Model Jendela Lebar

Jenis-jenis Window Blinds

window blinds

  • Vertical blinds: Kerai yang disusun secara vertikal
  • Horizontal blinds: Kerai yang disusun secara horizontal
  • Roman blinds: Kerai berbahan kain dan kertas yang melipat ke atas ketika dibuka
  • Roller blinds: Kerai yang tergulung ke atas ketika dibuka
  • Sansheer blinds: Kerai 3D pelindung sinar matahari
  • Wooden blinds: Kerai yang terbuat dari kayu
  • Panel blinds: Kerai jendela yang bisa dibuka ke atas dan ke samping
  • Venetian blinds: Kerai jendela klasik
  • Skylight blinds: Kerai jendela yang di pasang pada skylight rumah

Baca Juga:

5 Jenis Window Blinds Terbaik 2019 | Dilengkapi Cara Merawat



Kelebihan Window Blinds

window blinds

1. Tampilannya Lebih Kece dan Modern

Apapun itu material dasarnya, pemasangan window blinds di rumah dijamin akan meningkatkan nilai estetika desain interior agar terlihat lebih modern!

Window blinds merupakan sentuhan apik yang keindahannya timeless, berbeda dengan gorden yang terkadang dapat terlihat kuno dan trennya ketinggalan jaman seiring jalannya waktu.

2. Dapat Mengatur Terang Ruangan

Ingin menghemat listrik ketika siang hari? Mengapa tidak gunakan kerai blinds saja?!

Blinds disusun dan diciptakan untuk dapat dibuka juga ditutup sesuai dengan keinginan pemilik rumah.

Ingin ruangan tampak lebih terang? Buka sepenuhnya!

Butuh privasi? Tutup secara total!

Bagaimana dengan suasana rumah yang sejuk tapi terang? Roll blinds kamu setengah saja!

Gampang, kan?

3. Mudah Dibersihkan

Berbeda dengan gorden yang harus dibongkar pasang untuk bisa dicuci, blinds hanya cukup dibersihkan dengan cara di lap saja!

Gunakan campuran air hangat dan bahan natural seperti cuka, baking soda, perasan lemon, dan sebagainya untuk dijadikan cairan pembersih.

Kamu hanya tinggal mencelupkan kain bersih pada cairan tersebut dan mengelap kerai sampai kinclong!

4. Anti Ribet

Zaman sekarang, udah gak zaman, kali, ya, buka tutup jendela pake tangan?

Nah, beberapa jenis blinds datang bersama remote control, Sahabat 99!

Terutama tipe roller blinds.

Kamu enggak usah jalan jauh untuk membuka tutup jendela untuk mengatur tingkat cahaya di rumah.

Hanya dengan satu sentuhan di remote, kerai pun akan tertutup dan terbuka dengan sendirinya!

Kekurangan Window Blinds

window blinds

1. Susah Direparasi

Karena sistem pengoperasiannya yang sudah modern, apabila rusak dan tidak apik, kerai jendela dapat sangat merepotkan!

Kamu tidak bisa mereparasi jenis penutup jendela satu ini dengan sendiri karena komponen pembangunannya cukup rumit.

Seperti roller blinds otomatis, misalkan.

Mesin penggulung di dalamnya harus dibawa ke tukang reparasi mesin apabila sudah rusak.

2. Harga Lumayan Mahal

Walaupun praktis, fungsional, dan stylish, sayangnya harga window blinds tidak semurah gorden.

Mungkin ada beberapa yang lebih murah seperti horizontal blinds kayu yang memang sudah merupakan kerai tradisional buatan Indonesia…

…Namun untuk blinds berjenis otomatis dengan material yang berkualitas (terutama kain jepang dan kayu mahogani), kamu mau tidak mau harus merogoh kocek yang lebih dalam.

Baca Juga:

19 Inspirasi Teralis Jendela untuk Hunian Indonesia | Plus 5 Tips Memilih

Semoga bermanfaat artikelnya ya, Sahabat 99!

Jangan lupa untuk pantau terus informasi penting seputar properti lewat Blog 99.co Indonesia.

Tak lupa, pastikan kamu menemukan properti idaman di www.99.co/id



Samala Mahadi

Editor 99 Group
Lulusan Sastra Inggris Maranatha Christian University, Samala adalah seorang editor di 99 Group dari tahun 2021. Berpengalaman menulis di bidang properti, lifestyle, dan fashion. Hobi termasuk menulis dan segala hal berbau literatur dan Paleontologi.

Related Posts