Jika hendak membeli peralatan rumah tangga elektronik di Surabaya, kamu tidak perlu bingung. Pasalnya, ada banyak pilihan toko elektronik Surabaya yang menyediakan peralatan rumah tangga secara lengkap.
Untuk mengerjakan berbagai pekerjaan lebih mudah dan cepat, termasuk pekerjaan rumah tangga, kita tentu membutuhkan peralatan elektronik.
Peralatan elektronik membuat kita tidak perlu mengucek pakaian ketika mencucinya atau menggosok piring saat mencuci.
Tidak hanya soal mencuci, bahkan untuk membuat makanan pun, kita akan lebih mudah ketika menggunakan rice cooker, blender, mikser, dan lain-lain.
Lalu, saat membersihkan seluruh penjuru rumah, kita akan lebih mudah saat menggunakan vacuum cleaner.
Untuk bisa menggunakan peralatan elektronik tersebut, tentu kita harus membeli di toko elektronik.
Nah, buat arek Suroboyo, tampaknya tidak sulit menemukan toko elektronik dengan barang sangat lengkap.
Kalau masih bingung, kali ini 99.co Indonesia akan membagikan informasi mengenai 9 toko elektronik Surabaya paling lengkap.
Arek Suroboyo, ayo belanja perabotan rumah tangga di toko-toko berikut ini!
9 Toko Elektronik Surabaya Paling Lengkap
1. Gunung Sari Intan
Gunung Sari Intan adalah salah satu toko elektronik Surabaya terlengkap dan terlama.
Toko Gunung Sari Intan pertama kali berdiri di Kota Malang pada 1989.
Kemudian, beberapa tahun setelahnya, Gunung Sari Intan membuka toko di Jalan Kertajaya 53 Surabaya.
2. Hartono Elektronika
Hartono juga merupakan salah satu toko dengan persediaan peralatan rumah tangga elektronik terlengkap.
Selain itu, toko ini juga dikenal karena menjual berbagai alat elektronik dengan harga relatif terjangkau.
Kamu juga memiliki pilihan untuk membeli barang secara kredit atau tunai.
Lebih menariknya lagi, kini kamu bisa membeli berbagai alat elektronik di Hartono Elektronika secara online melalui situs resminya.
Toko Hartono Elektronika bisa kamu kunjungi di Jalan Dr. Ir. H. Soekarno No.35, Klampis Ngasem, Kecamatan Sukolilo, Surabaya.
3. Arjuna Elektronik
Arek Surabaya juga pasti mengenal toko satu ini.
Sudah menjadi rahasia umum, jika warga Surabaya membutuhkan berbagai perabotan rumah tangga semisal setrika, vacuum cleaner, atau mesin cuci, pasti pergi ke Arjuna Elektronik.
Jika kamu tidak bisa mengangkut alat elektronik yang kamu beli sendirian, toko ini juga menyediakan jasa pengantaran yang cepat dan aman.
Selain itu, toko ini juga mudah diakses warga Surabaya karena berada di kawasan yang strategis.
Arjuna Elektronik berada di Jalan Kertajaya Nomor 108, Kertajaya, Gubeng, Surabaya.
4. Miami Elektronik
Miami Elektronik juga menjadi salah satu toko elektronik di Surabaya yang paling lama berdiri.
Toko yang berdiri sejak 1984 ini menyediakan berbagai peralatan elektronik rumah tangga, semisal kulkas, AC, blender, vacuum cleaner, dan lain-lain.
Toko ini juga berada salah satu kawasan paling strategis di Surabaya, yaitu Jalan Kertajaya No. 230, Gubeng, Surabaya.
5. Perdana Elektronik
Perdana Elektronik dikenal sejumlah warga Surabaya sebagai toko elektronik yang menjual berbagai perabotan rumah tangga dengan harga relatif murah.
Untuk melihat alat elektronik yang tersedia, kamu bisa mengakses situs resminya atau berkunjung langsung ke tokonya pada pukul 10.30 sampai pukul 21.00 WIB.
Toko ini memiliki dua cabang, yaitu di Jalan Panglima Sudirman No.20-22 dan Jalan Raya Kertajaya Indah No.32.
6. Tunjungan Electronic Centre
Jika hendak berbelanja alat elektronik sekalian jalan-jalan, kamu bisa berbelanja di Tunjungan Electronic Centre.
Lokasi Tunjungan Electronic Centre yang berada di Jalan Tunjungan No. 5 ini sangat dekat dengan Tunjungan Plaza.
Maka dari itu, tidak heran jika banyak warga Surabaya memilih berbelanja di toko ini.
Selain itu, tempat yang nyaman dan pelayanan yang baik menjadi salha satu keunggulan pusat perbelanjaan elektronik ini.
7. UFO Elektronika
UFO Elektronika adalah salah satu toko eletronik Surabaya yang telah berusia sangat tua.
Selama lebih dari 35 tahun, toko ini hadir menyediakan berbagai kebutuhan warga Surabaya akan berbagai peralatan elektronik.
Salah satu keunggulan UFO Elektronika adalah dapat menghadirkan produk berkualitas dengan harga terjangkau.
Toko ini berada di Jalan Kertajaya, Gubeng, Surabaya.
8. Delta Elektronik
Di Delta Electronik, kamu bisa menemukan semua perabotan yang berhubungan dengan elektronik, mulai dari kebutuhan rumah tangga sampai peranti membuat robot.
Karena persediaannya sangat lengkap, tentu kamu tidak perlu bingung mencari berbagai peralatan elektronik kan?
Namun, toko yang berlokasi di Jalan Ngagel Jaya Selatan ini, hanya beroperasi dari pukul 08.00 sampai pukul 16.00 WIB.
9. Prima Elektronik
Toko yang berdiri pada tahun 1989 ini selalu memperbarui kelengkapan peralatan elektronik demi menarik perhatian warga Kota Surabaya.
Sebagai toko yang sudah berdiri sejak lama, tentu manajemen pelayanan terhadap konsumen sudah sangat baik.
Kamu bisa mengunjungi toko yang berlokasi di Jalan Kombes Pol Moh Durya No. 29, Tegalsari ini pada pukul 09.30 sampai pukul 21.30 WIB.
***
Itulah 9 toko elektronika Surabaya paling lengkap yang bisa kamu kunjungi.
Semoga artikel ini bermanfaat untuk Property People ya!
Jangan lewatkan informasi menarik lainnya di portal Berita.99.co.
Ikuti Google News Berita 99.co Indonesia agar kamu tak ketinggalan banyak informasi terbaru.
#segampangitu menemukan hunian idaman di www.99.co/id.
Cek sekarang juga!