Games Gaya Hidup

Cara Top Up FF Pakai Pulsa Murah, Mudah, dan Cepat!

2 menit

Berikut ini cara top up FF pakai pulsa murah, mudah, dan cepat yang bisa kamu lakukan agar bermain game Free Fire semakin menyenangkan.

Free Fire atau FF merupakan salah satu game online yang populer di Indonesia.

Permainan ini merupakan jenis game battle royal atau permainan video dengan elemen bertahan hidup dan petualangan.

Dikembangkan oleh 111 Dots Studio dan diterbitkan oleh Garena untuk Android dan iOS, game ini punya banyak karakter dan senjata menarik.

Tak ayal, banyak pecinta game tembak-tembakan yang ingin menjadi pemenang di permainan ini.

Namun, untuk mendapatkan karakter dan senjata yang menarik, pemain harus membeli diamond, yang merupakan in-game currency, melalui top up.

Kamu bisa melakukan top up dengan mudah melalui kartu kredit, bank transfer, e-wallet, atau pulsa.

Lantas, bagaimana cara top up FF pakai pulsa yang mudah dan cepat? Simak ulasan selengkapnya berikut ini.

Cara Top Up FF Pakai Pulsa Murah, Mudah, dan Cepat

cara top up free fire pakai pulsa

Sumber: Gadgetren.com

1. Dari dalam Game

Cara top up FF pakai pulsa pertama bisa kamu lakukan langsung dari dalam game Free Fire.

  • Pertama, masuk ke akun Free Fire kamu dan pilih logo diamond di bagian atas permainan.
  • Pastikan akun email pada HP yang digunakan sudah terhubung dengan akun Free Fire.
  • Pilih jumlah diamond yang ingin kamu beli sesuai dengan beberapa opsi yang tersedia.
  • Pilihan mulai dari 100 hingga 5600 diamond dengan harga mulai dari Rp 14 ribuan hingga Rp 700 ribuan.
  • Usai memilih jumlah diamond, selanjutnya pilih metode atau cara pembayaran melalui Google Play, seperti pulsa, kartu kredit, atau GoPay.
  • Kamu bisa memilih metode pembayaran melalui pulsa.
  • Kemudikan lakukan transaksi pembayaran seperti biasa.
  • Jika sudah, kamu akan mendapatkan konfirmasi email terkait pembelian.
  • Diamond FF pun akan langsung bertambah secara otomatis.

2. Via Google Play Store

Selanjutnya melakukan pembelian dengan menggunakan Google Play Store.



Cara top up FF pakai pulsa dengan Google Play bisa kamu lakukan dengan cara berikut ini.

  • Daftarkan nomor ponsel ke Payment Google Play Store.
  • Buka aplikasi game FF kamu dan masuk masuk ke bagian isi ulang diamond.
  • Lalu klik jumlah diamond yang ingin kamu beli sesuai dengan pilihan yang tersedia.
  • Setelah itu, kamu akan diminta untuk memasukkan password Google Payment yang sudah diatur di nomor (1) di atas.
  • Setelah pembelian diamond sukses, kamu akan mendapatkan notifikasi.
  • Terakhir, cek apakah diamond FF yang kamu beli sudah masuk ke akun FF apa belum.

3. Via Situs Codashop

Cara top up FF pakai pulsa selanjutnya dengan menggunakan Codashop.

Codashop merupakan sebuah layanan online untuk untuk steam dan top up di semua game online battles.

Adapun cara top up untuk permainan game FF ini dengan pulsa, di antaranya:

  • Buka website codashop.com
  • Masukkan ID Free Fire kamu.
  • Pilih jumlah diamond FF yang ingin dibeli (ada pilihan 5 hingga 73100 diamonds).
  • Selanjutnya, pilih metode pembayaran diamond dengan menggunakan pulsa.
  • Kamu bisa memilih metode pembayaran dari beberapa provide, seperti Telkomsel, XL, Indosat, Tri atau Smartfren.
  • Lalu klik tombol beli sekarang dan selesaikan perintah.
  • Jika sudah selesai dan transaksi dinyatakan berhasil, cek diamonds FF kamu sekarang.

4. Via Situs UnPoint

Selanjutnya, kamu bisa mengakses situs Unpoint untuk top up FF dengan mudah. Berikut ini langkah-langkahnya.

  • Buka situs upoint.id
  • Pilih Free Fire pada menu TOP UP GAMES
  • Masukan ID Player.
  • Pilih jumlah Diamond (5 hingga 3640 diamonds FF).
  • Pilih metode top-up FF menggunakan pulsa yang tersedia (Telkomsel, Tri, XL, AXIS, Smartfren dan Indosat).
  • Masukan data diri seperti nomor telepon dan e-mail.
  • Tap Beli Sekarang.
  • Lakukan pembayaran dan selesai.

***

Semoga artikel terkait cara top up FF pakai pulsa murah ini bermanfaat, ya.

Pantau terus informasi menarik lainnya hanya di Berita 99.co.

Follow juga Google News kami supaya tidak ketinggalan informasi paling up to date.

Jangan lupa kunjungi www.99.co/id untuk menemukan hunian idaman.

Ya, dapatkan berbagai promo dan diskon menggiurkan karena ternyata beli hunian emang #segampangitu.



Maskah Alghofar

Maskah adalah seorang content writer di 99 Group sejak tahun 2022. Lulusan Penerbitan PoliMedia Jakarta ini mengawali karir sebagai jurnalis online. Kini, Maskah rutin menulis tentang properti, gaya hidup, pendidikan, dan kesehatan.
Follow Me:

Related Posts