Berita Berita Properti

Tren Pencarian Properti Kuartal II/2020, Harga Rp2 M – Rp5 M Paling Dicari

3 menit

Covid-19 membuat tren pencarian properti pada kuartal II/2020 bergerak cukup dinamis. Sempat ikut terseret turun di awal kuartal, tren pun berubah positif pada Juni 2020. Lantas, properti seperti apa hingga rentang harga berapa yang paling dicari masyarakat di masa itu?

Berdasarkan riset pasar yang dilakukan Tim Analis 99 Group (99.co dan rumah123.com) di masa new normal, tren suplai dan pencarian mengalami peningkatan konstan pada Mei ke Juni 2020.

Khusus untuk pencarian (demand) diketahui bahwa tren untuk seluruh tipe properti menukik turun dari Maret 2020 ke April 2020 sebesar 30 persen.

Perubahan lalu terjadi pada Mei 2020 di mana terjadi kenaikan pencarian sebesar 65 persen.

Pada Mei ke Juni tren semakin positif dengan terjadinya peningkatan jumlah pencarian sebesar 50 persen.

Bagaimana dengan tren pencarian properti khusus di portal 99.co Indonesia? Mari simak ulasan lengkapnya berikut ini!

Kota dan Wilayah yang Banyak Dicari Pencari Properti

Pada rentang waktu April hingga Juni 2020, data 99 Group Indonesia telah mencatat 341 kota yang paling dicari masyarakat.

Kota Bandung menempati posisi pertama yang paling dicari dengan persentase 10.88 persen.

Berikut urutan 10 kota yang paling diincar oleh para pencari properti di portal 99.co/id:

Setelah mengetahui kota paling dicari pada kuartal II/2020, mari kita melihat tren wilayah yang amat diincar.

Di bawah ini merupakan 5 besar wilayah yang diincar di Kota Bandung. Buahbatu menempati posisi pertama dengan angka persentase 5.32 persen:

Beralih ke Surabaya, Rungkut menjadi wilayah pencarian yang favorit di kota pahlawan ini dengan persentase 10.26 persen.

Berikut 5 besar wilayah yang paling dicari di Kota Surabaya:



Sementara itu di Kota Bekasi, Pondok Melati jadi wilayah pencarian properti yang paling dibidik dengan persentase 9.44 persen. Berikut daftar lengkapnya:

Lalu, di kota favorit pencari keempat, yaitu Jakarta Selatan, kawasan Cilandak-lah yang paling dicari dengan persentase 14.76 persen, beda tipis dengan Jagakarsa.

Seperti ini daftar 5 besar wilayah pencarian terfavorit di Kota Jaksel.

Lanjut ke kota kelima yang paling dicari, Jakarta Barat, Cengkareng ternyata menjadi wilayah terfavorit. Berikut daftar lengkapnya:

 

Tren Pencarian Properti Berdasarkan Tipe, Harga, dan Luas Tanah

Penasaran dengan tipe properti yang paling dicari pada April hingga Juni 2020?

Dari waktu ke waktu, rumah masih jadi tipe properti yang paling diincar masyarakat Indonesia.

Menyusul di bawahnya ialah properti tipe ruko dan tanah.

Lalu setelah itu pencarian tipe gudang dan apartemen.

  • Rumah: 658.710 pencarian
  • Ruko: 202.764 pencarian
  • Tanah: 89.356 pencarian
  • Gudang: 54.695 pencarian
  • Apartemen: 29.940 pencarian

Tren pencarian properti tipe rumah, tanah, dan ruko mengalami penurunan dari April ke Mei namun kembali naik pada Mei ke Juni 2020.

Lalu, untuk tipe apartemen dan gudang, sempat mengalami kenaikan pencarian dari April ke Mei namun turun kembali pada Juni 2020.

Beralih ke tren pencarian ukuran lahan, berdasarkan data dari Tim Analis 99 Group Indonesia, properti dengan luas lahan kurang dari 70 meter persegi mendominasi.

tren pencarian properti

Selanjutnya, ukuran lebih besar dari 280 meter persegi, disusu dengan 70-140, 140 -210, lalu 210-280.

Lantas untuk tren harga, pada kuartal II/2020 ternyata rentang Rp2 miliar hingga Rp5 miliar paling dicari.

Setelah itu, properti dengan harga Rp500 juta – Rp1 miliar menjadi favorit kedua, diikuti Rp1 miliar – Rp2 miliar, di bawah Rp300 juta, lalu Rp300 juta – Rp500 juta.



Tiara Syahra Syabani

Content Manager : 99 Group
Seorang jurnalis/editor kemudian beralih profesi menjadi content dan copywriter. Pecinta buku komik Hai, Miiko! Senang traveling dan makan makanan gurih.

Related Posts