Dalam agama Islam, ada banyak doa-doa nabi dan rasul yang dapat kita amalkan, salah satunya robbi habli minassholihin. Simak tulisan robbi habli minassholihin arab, latin, dan artinya dalam artikel ini!
Doa robbi habli minassholihin mungkin jadi salah satu doa yang familiar didengar, khususnya bagi pasangan suami istri.
Pasalnya, kalimat ini diucapkan oleh Nabi Ibrahim kepada Allah Swt. saat memohon agar diberikan keturunan.
Dari hal tersebut, doa ini kemudian jadi salah satu doa yang kerap dipanjatkan oleh pasangan yang kesulitan mendapatkan keturunan.
Lebih dari itu, memanjatkan robbi habli minassholihin juga berarti bahwa seorang muslim mengharapkan untuk mendapatkan keturunan yang saleh
Tulisan Robbi Habli Minassholihin Arab, Latin, dan Artinya

Mengutip buku Doa Para Nabi dan Rasul oleh Nurul Huda, tulisan robbi habli minassholihin Arab dapat ditemukan dalam surah As-Saffat ayat ke-100.
Berikut ini tulisan robbi habli minassholihin Arab, Arab-latin, dan artinya:
رَبِّ هَبْ لِيْ مِنَ الصّٰلِحِيْنَ
Rabbi hab lii minas-saalihiin
Artinya: “Ya Tuhanku, anugerahkanlah kepadaku (seorang anak) yang termasuk orang yang saleh.”
Bagi yang ingin mengamalkan doa ini untuk mendapatkan keturunan, pada dasarnya doa ini dapat diamalkan kapan saja dan di mana saja.
Namun, lebih dianjurkan untuk mengamalkannya pada waktu-waktu mustajab seperti sepertiga malam atau setelah menunaikan salat wajib.
Sejarah Robbi Habli Minassholihin
Menukil Tafsir Quran Kemenag, ayat ke-100 dari surah As-Saffat adalah doa yang pernah dipanjatkan oleh Nabi Ibrahim saat ia dan istrinya, Siti Sarah, tak kunjung diberikan keturunan oleh Allah Swt..
Ujian tersebut kemudian membuat Siti Sarah merelakan Nabi IBrahim untuk menikah lagi dengan seorang wanita bernama Siti Hajar agar segera mendapatkan keuturunan.
Setelah menikah dengan Siti Hajar, Nabi Ibrahim akhirnya dianugerahi seorang anak laki-laki yang kemudian dikenal sebagai Nabi Ismail.
Tak lama setelah itu, Allah Swt. pun menganugerahkan anak kedua melalui Siti Sarah, yakni Nabi Ishaq.
Dengan demikian, doa ini dapat menjadi amalan yang baik untuk dilakukan bagi pasangan suami istri yang ingin memiliki keturunan.
Doa ini sekaligus bisa menjadi wujud harapan bagi suami istri agar diberikan keturunan yang saleh oleh Allah Swt..
***
Demikian tulisan robbi habli minassholihin Arab.
Baca artikel lainnya hanya di www.99updates.id dan Google News.
Jika sedang mencari hunian, cek rekomendasinya di www.99.co/id.
Menumakn hunian idaman jadi #SegampangItu!
**Referensi:
- Huda, Nurul. (2009). Doa Para Nabi dan Rasul. Yogyakarta: Penerbit Mutiara Media