Gaya Hidup Ucapan

40 Contoh Ucapan Selamat Wisuda Tahfidz 30 Juz Singkat dan Penuh Makna

4 menit

Kumpulan ucapan selamat wisuda tahfidz 30 juz penuh makna ini bisa kamu jadikan referensi. Simak selengkapnya.

Wisuda merupakan momen istimewa bagi setiap orang.

Hal ini menandakan pencapaian luar biasa dalam menyelesaikan proses belajar.

Momen ini menjadi lebih istimewa bagi para wisudawan tahfidz 30 Juz, yang telah berhasil menghafal isi Alquran dengan penuh dedikasi dan komitmen.

Ucapan selamat menjadi cara yang tepat untuk mengapresiasi pencapaian luar biasa ini.

Selain sebagai apresiasi, ucapan ini mampu memberikan dorongan semangat bagi para wisudawan untuk terus mempelajari serta mengamalkan Alquran dalam kehidupan sehari-hari.

Apa itu Tahfidz Quran?

Mengutip laman Kemenag, tahfidz merupakan kegiatan untuk mempelajari dan menghafalkan Alquran.

Kegiatan menghafalkan secara lisan ini akan mencegah terjadinya perubahan atau pemalsuan sebagian hingga keseluruhan Alquran.

Dengan demikian, Alquran sebagai kitab suci umat Islam tetap terjaga sepanjang zaman.

Orang yang mempelajari dan menghafalkan Alquran ini disebut sebagai hafiz quran.

Contoh Ucapan Selamat Wisuda Tahfidz 30 Juz

1. Ucapan Selamat Wisuda Tahfidz 30 Juz Bahasa Arab

Ucapan Selamat Wisuda Tahfidz 30 Juz Bahasa Arab

Ucapan Selamat Wisuda Tahfidz 30 Juz Bahasa Arab

1. “Barakallahu fiik/fiiki ‘alaa hifdzhil Qur’aanil kariim kaamilan! Kami mohon kepada Allah agar menjadikan ilmu ini sebagai cahaya bagimu di dunia dan akhirat.”

2. “Alf mabruk bit-tahqeeqi haadza al-injaazi al-‘azheem! Selamat atas pencapaian mu. Semoga Allah membalas kamu dengan sebaik-baiknya atas usaha yang diberkati.”

3. “Barakallah fii khotmil Quran. Kamu telah membuktikan bahwa kamu adalah contoh yang luar biasa dari dedikasi dan ketulusan dalam menghafal Alquran. Semoga Allah Swt. memberkati dan membimbing kamu ke dalam kebaikan-Nya.”

4. “Barakallah fii ilmi. Kami mohon kepada Allah agar menjaga Alquran di dalam hatimu dan menjadikannya syafaat bagi kamu di Hari Kiamat.”

5. “Barakallah fii khotmil quran. Semoga Allah Swt. membalas ketulusan hatimu dalam menghafal Alquran.”

6. “Barakallah fii khotmil quran. Kamu adalah orang terbaik yang membawa kitab ini, mempelajarinya, dan mengamalkannya.”

7. “Barakallah fii ilmi. Ingatlah bahwa dengan menghafal Alquran, kamu akan mendapatkan syafaat Alquran di Hari Kiamat.”

8. “Kami mengucapkan selamat kepada kamu atas pencapaian luar biasa ini, dan kami berharap kepada Allah agar menjadikannya bekal terbaik bagimu di dunia dan akhirat.”

9. “Barakallahu fiikum wa nafa’akum bima ‘allamttum. Semoga Allah memberkahi dan memberikan manfaat atas apa yang telah dipelajari.”

10. “Barakallah fii khotmil quran. Semoga ilmu yang kamu pelajari menjadi cahaya di setiap langkah kehidupan.”

2. Contoh Ucapan Selamat Wisuda Tahfidz untuk Anak

Contoh Ucapan Selamat Wisuda Tahfidz untuk Anak

Contoh Ucapan Selamat Wisuda Tahfidz untuk Anak

1. “Selamat atas wisuda tahfidz 30 juz, Ananda! Semoga hafalan Alquran menjadi cahaya dan pembimbingmu di dunia dan akhirat.”

2. “MasyaAllah, Nak! Luar biasa hafalanmu sampai 30 juz. Selamat wisuda tahfidz! Teruslah bersemangat untuk mempelajari dan mengamalkan Alquran.”

3. “Alhamdulillah, Ananda telah menyelesaikan hafalan 30 juz Alquran. Selamat wisuda tahfidz! Semoga menjadi anak yang sholeh/sholehah dan bermanfaat bagi agama, bangsa, dan negara.”

4. “Bangga sekali melihat Ananda berhasil menghafal 30 juz Alquran. Selamat wisuda tahfidz! Teruslah berprestasi dan menjadi teladan bagi yang lain.”

5. Selamat atas kelulusan tahfidz 30 juz, Ananda! Semoga hafalanmu menjadi harta terbaik yang selalu kau jaga dan amalkan.”

6. “MasyaAllah, Ananda! Hafalanmu sungguh luar biasa. Selamat wisuda tahfidz! Semoga menjadi penerus generasi Qur’ani yang membawa rahmat bagi semesta.”

7. “Barakallah atas wisuda tahfidz 30 juz, Ananda! Teruslah rajin membaca dan mempelajari Alquran agar menjadi pelita hidupmu.”

8. “Selamat wisuda tahfidz, Ananda! Semoga hafalan Alquran menjadi bekalmu untuk meraih kebahagiaan di dunia dan akhirat.”

9. “Bangga sekali atas pencapaianmu, Ananda! Selamat wisuda tahfidz 30 juz. Semoga menjadi anak yang selalu dicintai Allah dan manusia.”



10. “Alhamdulillah, Ananda telah mencapai jenjang hafalan 30 juz. Selamat wisuda tahfidz! Semoga menjadi cahaya bagi keluarga dan orang-orang di sekitarmu.”

3. Ucapan Wisuda Tahfidz Quran

Ucapan Wisuda Tahfidz Quran

Ucapan Wisuda Tahfidz Quran

1. “Selamat atas keberhasilanmu menghafal Alquran. Semoga Allah Swt. selalu ajaran Alquran menjadi pedoman kehidupan dan memberkahi langkahmu dimana pun berada.”

2. “Aku bangga melihatmu telah berhasil menghafal Alquran. Semoga pelajaran ini menjadi ilmu berharga dan menyejukkan hatimu di setiap langkah.”

3. “Aku ucapkan selamat atas ketulusan hatimu mempelajari dan menghafal Alquran. Semoga setiap ilmu yang kamu pelajari menjadi cahaya di kehidupanmu.”

4. “Barakallah Hafidz Quran! Semoga hafalanmu menjadi cahaya penerang jalan hidupmu dan syafaat di akhirat kelak. Tetaplah istiqomah dalam mengamalkan dan menyebarkan ilmu Allah.”

5. “MasyaAllah! Sungguh mulia perjuanganmu dalam menghafal kalam suci. Selamat wisuda! Semoga ilmu dan hafalanmu menjadi berkah bagi diri sendiri, keluarga, dan umat Islam.”

6. “Selamat wisuda! Semoga Allah Swt. selalu membimbingmu dalam menebarkan kebaikan dan menjadi teladan bagi sesama. Teruslah menjaga dan mengamalkan hafalanmu.”

7. “Pencapaianmu luar biasa! Semoga hafalan Alquran ini menjadi bekal berharga di dunia dan akhirat. Teruslah belajar dan berkarya untuk kemajuan Islam.”

8. “Barakallah Hafidz Quran! Wisudamu hari ini adalah bukti dedikasi dalam mempelajari Alquran. Semoga Allah Swt. melimpahkan rahmat dan karunia-Nya kepadamu.”

9. “Selamat wisuda! Semoga hafalanmu menjadi jembatan menuju surga. Teruslah menjaga dan mengamalkan Alquran dalam setiap langkah hidupmu.”

10. “MasyaAllah! Sungguh indah perjuanganmu dalam menghafal firman Allah. Selamat wisuda! Semoga hafalanmu menjadi pelita yang menerangi kehidupanmu dan orang-orang di sekitarmu.”

4. Ucapan Selamat Wisuda Islami

Ucapan Selamat Wisuda Islami tahfidz 30 juz

Ucapan Selamat Wisuda Islami tahfidz 30 juz

1. “Selamat atas pencapaian yang membanggakan ini. Semoga setiap ayat yang kamu baca dan hafal menjadi pelindung di dunia dan akhirat.”

2. “Selamat telah menjadi hafidz Quran sesuai dengan harapanmu. Semoga ilmu yang kamu pelajari ini menjadi bekal dan cahaya penerang dalam kehidupan.”

3. “Selamat wisuda tahfidz 30 Juz. Semoga ilmu yang kamu dapatkan menjadi bekal yang berharga untuk meraih kesuksesan dan menjadi di masa depan.”

4. “Alhamdulillah, kamu telah menyelesaikan hafalan 30 juz Al-Qur’an. Selamat wisuda tahfidz! Semoga hafalanmu menjadi bekalmu untuk meraih kesuksesan di dunia dan kebahagiaan di akhirat.”

5. “Duhai Ananda tercinta, hari ini engkau telah mencapai puncak kejayaan dalam menghafal kalam suci Allah. Selamat atas wisuda tahfidz 30 juzmu! Semoga hafalanmu menjadi cahaya yang menerangi jalan hidupmu, di dunia dan akhirat.”

6. “MasyaAllah, selamat telah berhasil mempelajari dan menghafal kallam Allah Swt. Semoga Allah Swt. selalu membimbingmu dalam kebaikan.”

7. “Barakallah atas wisuda tahfidz 30 juz, Ananda! Semoga Allah Swt. selalu menjaga hafalanmu dan menjadikanmu sebagai pembawa cahaya Islam bagi semesta.”

8. “Hari ini, engkau telah mengharumkan nama keluarga dengan hafalan Al-Quranmu yang luar biasa. Selamat wisuda tahfidz 30 juz! Teruslah berkarya dan menjadi inspirasi bagi banyak orang.”

9. “Engkau adalah generasi muda yang penuh potensi. Selamat wisuda tahfidz 30 juz! Gunakanlah hafalan Alquranmu untuk membawa kebaikan bagi diri sendiri, keluarga, dan masyarakat.”

10. “Selamat wisuda tahfidz 30 juz! Semoga menjadi penerus generasi Qur’ani yang membawa rahmat bagi semesta.”

***

Itulah kumpulan ucapan selamat wisuda tahfidz 30 juz yang bisa jadi referensi.

Semoga artikel ini bisa bermanfaat untukmu ya, Property People.

Jangan lupa untuk pantau terus artikel menarik lainnya lewat Berita.99.co.

Cek juga Google News Berita 99.co Indonesia agar bisa mendapatkan update terkini.

Apakah saat ini kamu sedang mencari rumah?

Akses laman www.99.co/id untuk menemukan beragam rumah idaman dan properti.

Dapatkan pula berbagai promo dan diskon menggiurkan karena ternyata beli hunian emang #SegampangItu.



Maskah Alghofar

Maskah adalah seorang content writer di 99 Group sejak tahun 2022. Lulusan Penerbitan PoliMedia Jakarta ini mengawali karir sebagai jurnalis online. Kini, Maskah rutin menulis tentang properti, gaya hidup, pendidikan, dan kesehatan.
Follow Me:

Related Posts