Ingin memberikan ucapan wisuda singkat untuk temanmu? Yuk, lihat saja referensinya pada artikel ini!
Bagi kebanyakan orang, perayaan wisuda adalah salah satu momen penting yang harus diapresiasi.
Pada momen itu, para wisudawan akan memperoleh pengakuan atas dedikasi, kerja keras, dan upaya yang telah mereka lakukan selama bertahun-tahun mengenyam pendidikan kuliah.
Di hari itu pun, mereka akan mendapatkan beragam ucapan wisuda dari para kerabat yang bisa berbentuk kalimat penghargaan atau doa baik.
Nah, buat kamu yang juga ingin memberikan ucapan wisuda singkat untuk kerabat yang sedang merayakannya, yuk pantengin artikel ini sampai habis.
Pasalnya, Berita 99.co Indonesia telah menghimpun contoh ucapan selamat wisuda yang bisa kamu lihat pada uraian berikut.
Ucapan Wisuda Singkat yang Simple dan Bermakna
Ucapan Wisuda
- Selamat wisuda sahabatku. Selamat datang di dunia nyata. Semoga ilmu pengetahuan yang sudah di dapat di bangku perkuliahan teraktualisasi dan bermanfaat bagi orang banyak.
- Walaupun bukan lulusan terbaik, kamu tetap yang terbaik untukku. Selamat wisuda, Sahabat!
- Selamat untuk temanku yang sudah jadi sarjana hari ini. Semoga ilmu yang telah didapatkan menjadi berkah dan manfaat bagi orang lain.
- Selamat wisuda, kawanku. Semua harapan terbaik untukmu, terutama saat kamu bersiap memasuki fase baru dalam hidup.
- Masa depan cerah sedang menunggu. Semoga selalu diberi keberhasilan. Selamat wisuda, kawan.
- Tampan, otak, hati, dan sekarang ijazah juga? Kamu benar-benar mendapatkan semuanya. Senang sekali!
- Kau berhasil melalui hari-hari berat itu. Selamat wisuda, Bro! Kau keren sekali. Aku sangat bangga.
- Selamat! Masyarakat dan keluargamu, terutama ibumu, pasti sangat bangga padamu.
- Kamu pantas mendapatkan semua jenis tos dan pelukan. Kamu telah bekerja keras dan menyelesaikannya.
- Nikmati bagian mudah dari hidupmu.
Ucapan Selamat Wisuda Islami
- Barakallah fii ilmi! Semoga apa yang pelajari dan sekarang kamu raih berkah ilmu dan gelarnya. Semoga Allah SWT selalu menyertaimu dalam hal apa pun.
- Semoga bahagia dengan gelarmu hari ini saudaraku! Aku doakan semoga hal baik menyertai setiap perjalanan baru bersama dengan gelar sarjana. Semoga Allah SWT senantiasa melindungi setiap langkah hingga engkau berhak meraih kesuksesan setinggi-tingginya.
- Alhamdulillah, semua kerja keras, pengorbanan, serta doamu selama ini telah terbayar sekarang. Selamat wisuda, semoga Allah SWT memberkahi ilmu yang bermanfaat kepadamu untuk nusa, bangsa, dan agama. Aaamiin.
- Selamat untuk temanku yang melaksanakan wisuda hari ini. Semoga ilmu yang telah didapatkan menjadi berkah dan manfaat bagi orang lain. Dan semoga Allah SWT selalu mempermudah langkahmu.
- Selamat atas kelulusannya, ya! Semoga Allah berkahi perjalananmu selanjutnya, jangan pernah mengingkari-Nya, ajarkan ilmu yang kamu miliki semata-mata hanya di jalan-Nya.
- Selamat wisuda, sahabat. Semoga ini menjadi awal yang baik untuk meniti karir dan kesuksesanmu. Tetap semangat untuk meraih semua mimpi-mimpimu. Semoga Allah SWT selalu menyertai setiap langkahmu.
- Alhamdulillah, setelah penantian panjang akhirnya kamu bisa berada di hari bahagia ini. Selamat atas kelulusannya.
- Selamat berbahagia menjadi sarjana, Kawan. Semoga jadi sarjana yang sukses. Barakallah untuk gelar barumu!
- Barakallah fii ilmi, Kawan! Selamat atas gelar sarjananya. Semoga senantiasa bisa bermanfaat bagi siapa pun dan semoga Allah SWT mempermudah segala urusanmu dalam hal apa pun di dunia ini.
- Barakallah fii ilmi, temanku. Alhamdulillah ya, hari ini menjadi saksi perjuanganmu atas apa yang telah kamu kejar sejauh ini. Semoga Allah SWT selalu memberikan segala kebaikan untukmu, atas ilmumu, dan untuk orang lain.
Ucapan Wisuda Singkat
- Kamu adalah bintang hari ini. Selamat dan teruslah bersinar.
- Selamat atas hari besarmu. Kami tahu kamu bisa melakukannya.
- Kami sangat bangga padamu. Kami merasa terhormat dapat merayakan hari kelulusan bersamamu.
- Selamat dan semoga semua impianmu menjadi kenyataan.
- Tos dan peluk! Kamu berhasil!
- Tidak ada yang bisa menghentikanmu sekarang. Terus raih bintangmu.
- Selamat! Langit adalah batasmu. Terbanglah yang tinggi.
- Selamat empat tahunnya!
- Semoga sukses di awal barumu.
- Kamu berhasil, Wisudawan! Senangnya!
Ucapan Selamat Wisuda Singkat dalam Bahasa Inggris
- Congratulation on graduating, wishing you a successful career ahead.
- Congratulations today and best wishes for all your tomorrows.
- Congratulations on your big day! We knew you could do it!
- Happy graduation day my friend, reach your dream with struggle and love and be successful!
- Happy graduation, we’re proud of your achievements, but even more proud of the person you’ve become.
- Keep on growing. Keep adding to the goodness and beauty in the world. Keep developing those unique dreams and talents that make you who you are. Congrats once again!
- Cheers to the new graduate! Best wishes for your future!
- I wish you the best as you step ahead toward new challenges in life. Congrats and may all your other dream be fulfilled.
- So happy we could be here to watch you graduate with honors. Once again congrats on your graduation!
- May your degree unlock many doors to the success you very well deserve. Congratulations!
Ucapan Selamat Wisuda Singkat untuk Teman
- Selamat wisuda. Sukses selalu untuk langkah selanjutnya!
- Selamat wisuda. Semoga sukses selalu di mana pun kami berada, ya!
- Selamat wisuda, Kawan. Semoga kesuksesan selalu mengikutimu pada tiap langkah berikutnya.
- Selamat atas kelulusannya, ya! Semoga ilmu yang kamu dapatkan bermanfaat.
- Selamat atas pencapaianmu! Sukses terus, ya!
- Selamat buat kelulusannya! Petualangan baru sedang menantimu.
- Selamat atas kelulusannya dengan predikat cum laude. Kamu hebat!
- Selamat wisuda, ya. Aku turut senang mendengarnya. Semoga sukses selalu!
- Happy graduation! Semoga kamu selalu sukses dalam hidup.
- Selamat atas kelulusannya! Sekarang semua kerja kerasmu terbayar sudah.
- Selamat buat kelulusanmu. Semoga jadi sarjana yang sukses, ya!
- Happy graduation! Tetap rendah hati dengan gelar yang telah kami dapatkan, ya.
- Udah jadi wisudawan aja, nih. Selamat, ya!
- Selamat wisuda, Kawan. Semoga semua mimpimu menjadi kenyataan.
- Wisuda adalah salah satu acara paling berkesan dalam hidup. Selamat atas kelulusanmu.
***
Semoga artikel ini bisa bermanfaat untukmu ya, Property People.
Jangan lupa untuk pantau terus artikel menarik lainnya lewat Berita.99.co.
Cek juga Google News Berita 99.co Indonesia agar bisa mendapatkan update terkini.
Apakah saat ini kamu sedang mencari rumah?
Akses laman www.99.co/id untuk menemukan beragam rumah idaman dan properti lainnya.
Dapatkan pula berbagai promo dan diskon menggiurkan karena ternyata beli hunian emang #segampangitu.