Rumah Tips & Trik

Catat, Inilah Ukuran Kulkas 2 Pintu Berbagai Merek Terbaik. Jangan Sampai Salah Pilih, ya!

4 menit

Mengetahui ukuran kulkas 2 pintu adalah salah satu hal yang mesti kamu perhatikan sebelum membeli alat elektronik tersebut. Jangan sampai, kulkas yang kamu pilih tidak sesuai.

Sahabat 99, apakah dalam waktu dekat kamu berencana membeli kulkas 2 pintu?

Jika iya, ada beberapa hal yang tak boleh luput dari perhatian, lo.

Selain harga dan fitur, kamu juga mesti memperhatikan ukurannya.

Memilih ukuran kulkas 2 pintu haruslah sesuai dengan kondisi ruangan.

Lagi pula, ukuran standar kulkas 2 pintu sangat bervariasi tergantung merek dan jenisnya.

Jadi, kamu harus mengetahui ukuran panjang dan lebar kulkas 2 pintu yang menyesuaikan dengan ruangan di rumah.

Nah, berikut adalah ukuran dari sejumlah merek terkenal dengan tipe dan jenis terbaiknya.

Ukuran tersebut berdasarkan width x height x depth (lebar x tinggi x dalam).

Kamu bisa memilih kulkas sesuai kebutuhan di rumah, ya.

Ukuran Kulkas 2 Pintu

1. Sharp

ukuran kulkas 2 pintu

Sumber: id.sharp

Sharp adalah salah satu merek kulkas terbaik di Indonesia dengan sejumlah fitur unggulan.

Kulkas Sharp 2 pintu ukuran besar adalah panjang 187 cm dan lebar 86,5 cm dengan tipe SJ-IG962PM-SL dan SJ-IG963PG-BK berkapasitas hingga 600 liter.

Ada pula ukuran dari tipe dan jenis lainnya dengan satuan sentimeter (cm).

Ukuran kulkas 2 pintu merk Sharp:

  • SJ-195MD-SR/SG : 54,5 x 138 x 58,8
  • SJ-246XG-MR/MS : 56,2 x 137,6 x 56
  • SJ-235GC-SD/SS/SP : 54,5 x 138 x 58,8
  • SJ-315GC-SD/SS/SP : 54,5 x 163 x 58,8
  • SJ-197ND VP/VB : 53,5 x 127,5 x 55
  • SJ-196MF/SS : 54 x 128 x 55
  • SJ-246GC-SR : 54 x 138 x 58
  • SJ-316MG-GB/GR : 54,5 x 163 x 58,8
  • SJ-IG962PM-SL : 86,5 x 187 x 86,5

2. Samsung

ukuran kulkas 2 pintu

Sumber: Samsung.com

Samsung adalah salah satu produsen alat elektronik asal Korea Selatan yang sudah terkenal di tanah air.

Merek yang satu ini juga menawarkan kulkas berbagai ukuran yang bisa kamu sesuaikan di rumah.

Berikut beberapa di antaranya dalam satuan sentimeter.

Ukuran kulkas samsung 2 pintu:

  • Samsung RT38 : 67,5 x 178,5 x 66,8
  • Samsung RT32 : 60 x 171,5 x 67,2
  • Samsung RT19 : 55,5 x 144,5 x 63,7
  • Samsung RT22 : 55,5 x 154,5 x 63,7
  • Samsung RT43 : 70 x 178,5 x 72,6
  • Samsung RT46 : 70 x 182,5 x 72,6

3. LG

ukuran kulkas 2 pintu

Sumber: LG.com

Sebagian orang memilih kulkas LG karena desain dan modelnya.

Sama seperti yang lain, LG juga mempunyai ukuran kulkas yang bervarisi.

Berikut adalah ukuran kulkas LG paling populer berdasarkan situs lg.com dengan satuan milimeter (mm).

Ukuran kulkas LG 2 pintu:

  • GN-F392PXAK : 680 x 1760 x 700
  • GN-B392PLGB : 680 x 1760 x 700
  • GN-B312PXGB : 720 X 1640 X 600
  • GN-B195SQMT : 555 x 1400 x 585
  • GN-F372PXAK : 680 x 1720 x 700
  • GN-H602HXHL : 780 x 1720 x 730
  • GN-B332PXGB : 720 X 1720 X 600
  • GN-G222SLCB : 555 x 1520 x 585
  • GN-A702HLHU : 780 x 1800 x 730
  • GC-B369NQRM : 595 x 1720 x 670
  • GN-B200SQBB : 555 x 1520 x 585
  • GN-G272SLCB : 555 x 1665 x 620
  • GR-H802HQHU : 860 x 1840 x 730
  • GN-B422SQCL : 700 x 1680 x 700
  • GN-B272SQCB : 555 x 1665 x 620
  • GN-B372SQCB : 600 x 1690 x 665
  • GN-C422SLCL : 700 x 1680 x 700

4. Polytron

ukuran kulkas 2 pintu polytron

Sumber: polytron.id

Polytron dikenal sebagai produsen kulkas yang menawarkan fitur menarik.

Harga kulkas yang satu ini juga bervariasi dengan ukuran tertentu.

Berikut net dimension dalam satuan mm seperti melansir situs resmi Polytron.



Ukuran kulkas 2 pintu Polytron:

  • Belleza PRM21ORX : 540 x 1412 x 587
  • Belleza PRM21OLX : 540 x 1412 x 587
  • New Belleza PRA 21BLR : 530 x 1395 x 528
  • Beauty Steel PRB287LB : 587 x x 1589 x 576
  • Beauty Steel PRB217LB : 540 x x 1412 x 587
  • Beauty Steel PRB237LB : 587 x 1589 x 576
  • Metal Door Series PRB 219B : 540 x 1394 x 530
  • Belleza Jumbo PRW 23MNX : 587 x 1388 x 576
  • Belleza Jumbo Inverter PRW 23VX : 587 x 1388 x 593
  • Belleza Jumbo PRW 25MNX Series : 587 x 1509 x 576
  • Belleza Jumbo PRW 29MNR : 587 x 1589 x 576
  • Belleza PRW 29MOW : 587 x 1589 x 576
  • Belleza PRW 25MTR : 587 x x 1509 x 576
  • Belleza Jumbo PRW 23MNR : 587 x 1388 x 576
  • Belleza Jumbo Inverter PRW 29VX : 587 x 1589 x 593
  • Belleza Jumbo PRW 29MNX : 587 x 1589 x 576
  • Belleza Big Liter Inverter PRM 491X : 620 x 1727 x 672
  • Belleza Big Liter Inverter With Vacuum Compartment PRM 495X : 620 x 1727 x 672
  • Belleza Big Liter PRM 430X : 620 x 1627 x 672

5. Toshiba

ukuran kulkas toshiba

Sumber: toshiba-lifestyle.com

Produsen alat elektronik asal Jepang, Toshiba, memiliki sejumlah keunggulan.

Beberapa di antaranya adalah kapasitas, model, dan ukuran yang bervariasi, salah satunya Glacio.

Ukuran kulkas Toshiba Glacio 2 pintu GR-Y228JZ adalah 524 x 1373 x 586 mm , sedangkan GR-M245E yakni 524 x 1483 x 584 mm.

Ukuran kulkas Toshiba 2 pintu:

  • Toshiba GR-B31S : 545 x 1640 x 623
  • Toshiba GR-B28IS : 580 x 1595 x 666
  • GR-RG46ED : 655 x 1601 x 747
  • GR-B22IS : 580 x 1405 x 666
  • GRB31IS : 580 x 1690 x 666
  • GR-WG66ED : 803 × 1848 x 739
  • GR-M39ED : 594 x 1772 x 713

6. Aqua

ukuran kulkas aqua 2 pintu

Sumber: aquajapanid.com

Tak cuma Toshiba, Jepang juga mempunyai merek lain yakni Aqua.

Aqua juga memproduksi sejumlah peralatan elektronik rumah, salah satunya kulkas 2 pintu.

Dengan sejumlah keunggulan, kulkas Aqua menawarkan sejumlah tipe dengan ukuran bervariasi.

Ukuran kulkas Aqua 2 pintu (mm):

  • AQR-D251 (LK/LB) : 540 x 1344 x 585
  • AQR-D261 : 540 x 1532 x 585
  • AQR-D270 : 540 x 1530 x 655
  • AQR-D251 : 540 x 1344 x 585
  • AQR-D270(WDS) : 540 x 1530 x 655
  • AQR-D275R (WBK) : 540 x 1530 x 656
  • AQR-305IG (BK) : 545 x 1465 x 635
  • AQR-D240 (S) : 525 x 1344 x 585
  • AQR-485IG (BK) : 721 x 1725 x 691
  • AQR-343RBM : 600 x 1850 x 685
  • AQR-350RBG (BK) : 598 x 1775 x 681

7. Panasonic

ukuran kulkas panasonic 2 pintu

Sumber: www.panasonic.com

Kamu pasti sudah tidak asing lagi dengan merek Panasonic.

Merek kulkas terbaik ini juga tak kalah hebatnya dengan yang lain.

Begitu juga dari segi ukuran yang bisa kamu pilih sesuai kebutuhan di rumah.

Berikut ukuran di antaranya dalam satuan mm.

Ukuran kulkas Panasonic 2 pintu:

  • NR-BX471CPKD : 686 x 1790 x 695
  • NR-BX421BPKD : 686 x 1680 x 695
  • NR-BV360GK1D : 601 x 1785 x 656
  • NR-BV360QS1D : 601 x 1785 x 656
  • NR-BB331Q : 595 x 1738 x 618
  • NR-BB271Q : 555 x 1636 x 624
  • NR-BB251GK : 555 x 1546 x 624
  • NR-BB251Q : 555 x x 1546 x 624
  • NR-BB211Q : 525 x 1455 x 583
  • NR-BB210V-S : 525 x 1455 x 583
  • NR-BB200V-S : 525 x 1385 x 583

***

Semoga bermanfaat, Sahabat 99.

Simak informasi lainnya di Berita 99.co Indonesia.

Kunjungi www.99.co/id dan rumah123.com bagi kamu yang sedang mencari rumah.

Temukan ragam promo menarik, salah satunya adalah Harvest City!



Ilham Budhiman

Content Editor
Lulusan Sastra Daerah Unpad yang pernah berkarier sebagai wartawan sejak 2017 dengan fokus liputan properti, infrastruktur, hukum, logistik, dan transportasi. Saat ini, fokus sebagai penulis artikel di 99 Group.
Follow Me:

Related Posts