Rumah Tips & Trik

Cara Menentukan Ukuran Ventilasi Rumah Minimalis. Sirkulasi Lancar, Udara Segar!

2 menit

Menentukan ukuran ventilasi rumah minimalis tidak boleh sembarangan. Kamu harus benar-benar menghitungnya agar tampak proporsional sehingga bisa meningkatkan kenyamanan hunian.

Ventilasi rumah merupakan faktor penting yang berpengaruh pada rasa nyaman.

Apalagi jika rumah yang kamu huni berkonsep minimalis, hunian ini membutuhkan perhitungan matang dalam tiap-tiap elemennya.

Sebelum menentukan ukuran, ada baiknya kamu juga memilih jenis ventilasi yang dirasa cocok.

Menentukan seberapa besar atau kecilnya ventilasi di sejumlah sudut hunian tentu saja bisa kamu lakukan sesuka hati.

Namun, jika ukuran ventilasi rumah terlalu kecil atau bahkan terlampau besar, hal itu malah bisa mengganggu, lo.

Beberapa poin yang perlu kamu perhatikan ketika menentukan ukuran ventilasi rumah yakni luas lubang ventilasi, tinggi ambang ventilasi, bawah ventilasi, hingga lebar ventilasi.

Yu, simak ulasan lengkapnya di sini!

Cara Menentukan Ukuran Ventilasi Rumah Minimalis

1. Tentukan Luas Lubang Ventilasi

ukuran ventilasi rumah

sumber: bangizaltoy.com

Melansir berbagai sumber, ukuran ventilasi yang ideal bisa kamu ukur dari luas lubangnya dengan rumus 1/20 x luas ruangan.

Sebagai gambaran, seandainya kamu mempunyai lantai ruangan dengan luas 5 meter persegi, maka ukuran ventilasi dapat dihitung 1/20 x 500 cm2 = 25 cm2.

Maka, luas lubang ventilasi yang ideal untuk lantai tersebut adalah 25 cm2.

Namun, kamu juga dapat memakai rumus lain untuk menentukan luas lubang ventilasi.

Rumus yang digunakan 1/10 sampai 1/40 kemudian dikalikan dengan luas lantai ruangan.

2. Menghitung Ukuran Ventilasi Rumah dengan Menentukan Tingginya

sirkulasi udara di rumah

sumber: bangizaltoy.com

Banyaknya jenis ventilasi tentu saja membuat perhitungan bisa disesuaikan dengan kondisi yang ada.

Akan tetapi, jika memasang ventilasi menjadi satu dengan kusen pintu atau jendela, ada baiknya kamu membuat tinggi sekitar 30 cm hingga 50 cm.



Ukuran ini terbilang ideal guna dipasang di rumah dengan konsep minimalis.

Nantinya, sirkulasi dan kualitas udara yang kamu hirup akan jauh lebih baik, lo.

Hindari membuat ventilasi dengan tinggi melebihi atau justru kurang dari ukuran yang disarankan.

Jika terlalu pendek, udara akan sulit keluar dan masuk.

Sebaliknya, apabila terlalu tinggi maka angin atau udara besar dapat asuk ke rumah sehingga membuat suhu udara di rumah menjadi tak nyaman dan tidak ideal.

3. Lebar Ventilasi

ukuran jendela rumah

sumber: bangizaltoy.com

Setelah menentukan tinggi, selanjutnya kamu bisa menentukan lebar ventilasi yang ideal untuk rumah minimalis.

Berbeda dengan sebelumnya, dalam menentukan lebar ventilasi kamu tak perlu rumus yang terlampau rumit.

Pasalnya, ventilasi udara bisa dibuat sama dengan lebar pintu ataupun jendelanya.

4. Mengukur Tinggi Ambang Bawah Ventilasi

Langkah terakhir dalam menentukan ukuran ventilasi rumah dengan mengukur tinggi ambang bawah ventilasi itu sendiri.

Secara umum, ventilasi yang baik mempunyai tinggi ambang bawah yang sama dengan tinggi ambang atas pintu atau jendela.

Hal ini tentu saja bisa kamu jadikan acuan sebagai peletakan ventilasi udara yang pas.

Apalagi jika kamu memakai ventilasi udara jenis roster atau kayu, maka kamu hanya butuh memasangnya secara langsung di atas kusen pintu maupun kusen jendela.

Untuk kamu ketahui, cara menentukan ukuran ventilasi rumah minimalis bisa pula diterapkan untuk semua tipe rumah.

Tak perlu seorang ahli untuk bisa menentukan ukuran ideal ventilasi karena kamu juga bisa melakukannya sendiri, bukan?

Akan tetapi, apabila kamu masih kurang yakin ketika menentukan ukurannya, tidak ada salahnya lo kamu meminta tukang yang telah terpercaya.

***

Itulah cara menentukan ukuran ventilasi yang bisa kamu terapkan sewaktu-waktu jika diperlukan, Sahabat 99.

Semoga ulasannya bermanfaat, ya.

Pantau terus informasi menarik lainnya di Berita 99.co Indonesia.

Apabila kamu sedang mencari rumah di wilayah Bogor, mungkin Adhi City Sentul adalah hunian yang cocok.

Cek saja selengkapnya di www.99.co/id.



Hendi Abdurahman

Mengawali karier sebagai penulis lepas seputar tema olah raga di sejumlah media online. Sejak 2021 menjadi penulis konten di 99 Group dengan cakupan tema meliputi properti, marketing, dan gaya hidup. Senang menjelajah kota di akhir pekan.
Follow Me:

Related Posts