Produk Rekomendasi

5 Varian Grace and Glow Body Wash yang Layak Dipilih, Sabun Mandi dengan Aroma ala Parfum!

3 menit

Grace and Glow Body Wash adalah sabun mandi cair yang diformulasikan untuk melembapkan sekaligus mencerahkan kulit. Yuk, simak berbagai varian dan ulasannya lewat artikel berikut ini!

Sabun mandi mempunyai manfaat untuk membersihkan tubuh dari kotoran serta bau yang menempel pada kulit.

Terdapat dua jenis sabun yang beredar di pasaran, yakni sabun batang dan sabun cair.

Berbeda dengan sabun batang yang mempunyai manfaat untuk membersihkan saja, penggunaan sabun cair mulai digandrungi karena kerap memiliki kandungan lain, yakni pelembap yang lebih tinggi.

Dari sekian banyak produk, Grace and Glow Body Wash layak dijadikan pilihan sabun mandi cair karena kandungan atau komposisi bahannya beragam tergantung pada variannya.

Adapun manfaat Grace and Glow Body Wash antara lain mengurangi hiperpigmentasi, mengurangi tampilan keratos pilaris, dan tentunya membuat kulit tampak lebih cerah.

Berikut ini adalah produk sabun cair dari Grace and Glow yang mempunyai beberapa varian serta dapat kamu pilih sesuai selera.

5 Varian Grace and Glow Body Wash

1. Grace and Glow Rouge 540 Glow & Firm Body Wash

grace and glow body wash

sumber: shopee.co.id

Sabun mandi cair dari Grace dan Glow varian Rouge 540 Glow & Firm mempunyai scrub yang lembut dan mampu membuat kulit lebih halus.

Tidak hanya itu, manfaat lain dari produk ini adalah bisa mengeksfoliasi kulit mati.

Adapun kandungan collagen yang terdapat pada komposisi sabun cair ini juga diklaim bisa mengencangkan kulit dan menjaga elastisitas kulit.

Dari segi packaging, tampilannya kerap disukai oleh konsumen karena terkesan minimalis dan aesthetic ketika disimpan di kamar mandi.

Menilik penilaian dari marketplace resmi Grace and Glow, rerata pengguna merasa cocok karena banyaknya manfaat dan harganya yang terjangkau, sekitar Rp50 ribuan.

Hal yang mesti diperhatikan bagi kamu yang hendak membeli secara online adalah proses pengirimannya karena tidak jarang adanya kebocoran yang disebabkan pada proses pengiriman tersebut.

2. Grace and Glow Black Opium

sabun cuci cair glow body wash

sumber: shopee.co.id

Untuk kamu yang mempunyai kulit gelap dan kusam, Grace and Glow Black Opium Wash layak dipertimbangkan.

Pasalnya, sabun cair ini mempunyai kandungan niacinamide dan glutahthione yang bisa membuat warna kulit tampak cerah.

Dari sisi aroma, varian Black Opium memiliki kesan manis nan segar dan diyakini cukup tahan lama, berkisar antara 1–2 jam.

Apabila meninjau toko resmi di e-commerce, kepuasan pelanggan terhadap varian ini sangat baik karena dari puluhan ribu yang terjual, Grace and Glow Body Wash jenis Black Opium memperoleh bintang 4,9 dari 5.

Beberapa pengguna menilai bahwa wangi sabun tergolong tidak terlalu lama.

Namun, menurut Tasya Farasya selaku beauty vlogger, hal ini dapat dipengaruhi pula oleh aktivitas yang dilakukan si pemakai.

3. Grace and Glow Miss Moisture

grace and glow

sumber: shopee.co.id

Sedang mencari sabun mandi cari yang mempunyai aroma bunga menyegarkan layaknya parfum? Grace and Glow Miss Moisture Body Wash adalah jawabannya.



Selain itu, dalam produk ini terdapat beberapa kandungan mulai dari hyaluronic acid yang bisa melembapkan dan mengurangi kerutan kulit hingga arbutin yang berfungsi mencerahkan.

Harga yang dibanderol Grace and Glow varian Moisture sangat terjangkau, yakni sekitar Rp50 ribuan.

Salah satu reviewer, Tasya Farasya menuturkan pengalamannya menggunakan produk ini.

“Di aku pribadi enggak bikin kering, jadi body wash-nya di kulit aku nggak kerasa keset gitu,” katanya.

Namun, beberapa anggota tim Tasya tidak semuanya merasakan kelembapan dan hal ini dipengaruhi pula oleh jenis kulit pemakainya.

Dengan demikian, kecocokan penggunaan sabun mandi dari Grace and Glow bisa dipengaruhi pula oleh jenis kulit pemakainya.

4. Grace and Glow English Pear Body Wash

sabun mandi cair yang wangi

sumber: shopee.co.id

Sabun mandi cair Grace and Glow varian English Pear mempunyai kandungan AHA, BHA, PHA, serta centella asiatica yang diklaim dapat membersihkan pori-pori sekaligus mengurangi bekas jerawat.

Bagi sebagian orang, aroma buah dan bunga dari varian ini terasa menyegarkan.

Sementara sebagian lainnya menilai bahwa aromanya terkesan biasa saja sebagaimana ulasan yang ditulis oleh akun a**** di salah satu marketplace.

“Ternyata di aku ga cocok. Wanginya wangi sih, tapi yaudah wangi aja gitu nothing special, dibilas juga langsung ilang,” katanya.

5. Grace and Glow Peony Blush Body Wash

grace and glow body wash

sumber: shopee.co.id

Jenis atau varian terakhir dari sabun cair Grace and Glow adalah Peony Blush.

Beberapa pengguna menyebut bahwa body wash varian ini cocok bagi yang ingin menjaga kesehatan kulit agar terlihat tampak glowing.

Perpaduan kandungan sabi white dan hydroquinone ditengarai bisa memudarkan bekas luka.

Ditambah adanya bahan aktif seperti ceramide, varian Peony Blush diklaim dapat melindungi sekaligus memperbaiki skin barrier.

Menurut salah seorang reviewer, wangi yang dihasilkan sangat menarik karena terasa membuat lebih segar.

***

Itulah ulasan mengenai varian sabun mandi cair dari Grace and Glow yang dapat kamu pilih sesuai selera dan kebutuhan.

Semoga informasinya bermanfaat, ya.

Yuk, baca artikel tak kalah menarik hanya di Berita.99.co.

Agar tidak ketinggalan ulasan mengenai rekomendasi produk lainnya, follow Google News kami, ya!

Temukan beragam rumah idaman dan berbagai properti pilihan dengan mengakses www.99.co/id.

Dapatkan pula berbagai promo dan diskon menggiurkan karena ternyata beli hunian emang #segampangitu.



Hendi Abdurahman

Mengawali karier sebagai penulis lepas seputar tema olah raga di sejumlah media online. Sejak 2021 menjadi penulis konten di 99 Group dengan cakupan tema meliputi properti, marketing, dan gaya hidup. Senang menjelajah kota di akhir pekan.
Follow Me:

Related Posts