Berita Berita Properti

5 Wilayah dengan Potensi Rumah Murah di Indonesia Tahun 2020

3 menit

Bagi Masyarakat Berpenghasilan Rendah (MBR), rumah subsidi dengan harga yang terjangkau sangat membantu mereka. Lalu, di mana saja wilayah di Indonesia yang termasuk penyedia rumah murah?

Rumah subsidi yang diperuntukkan bagi masyarakat berpenghasilan rendah dengan diberikan dalam bentuk pembiayaan yang disebut FLPP (Fasilitas Likuiditas Pembiayaan Perumahan).

Jadi dengan adanya FLPP ini, mereka yang masuk dalam kategori MBR bisa membeli rumah subsidi ke developer dan mengajukan KPR kategori rumah subsidi ke bank.

Dalam artikel ini, Tim 99 Indonesia akan memberikan kamu informasi mengenai wilayah di Indonesia yang menyediakan rumah murah.

Simak beritanya di bawah ini.

5 Wilayah Indonesia yang Menyediakan Rumah Murah 2020

1. Kota Yogyakarta

rumah murah

Sumber: Kompas.com

Wilayah yang satu ini nampaknya selalu memiliki daya tarik bagi siapapun untuk tinggal, sehingga kebutuhan rumah terus meningkat.

Tentunya masyarakat pun sangat mendambakan rumah dengan harga murah dan nyatanya pemerintah memberikan respons melalui Perumnas.

Dikutip dari jogja.tribunnews.com, sebenarnya rumah yang disubsidi oleh pemerintah sudah ada sejak tahun 1982.

Salah satu contohnya ada di Condongcatur dan Minomartani, Sleman.

Dalam hal ini, subsidi yang dimaksud bukanlah harganya, melainkan selisih bunganya.

Uang muka atau down payment (DP) yang harus dibayarkan pun hanya sebesar 10%.

Harga rumah subsidi ini pun berbeda-beda setiap tahunnya.

Pada tahun 2015 harganya Rp110,5 juta, kemudian pada tahun 2016 harganya naik menjadi Rp116,5 juta, dan tahun 2017 menjadi Rp123 juta.

Lalu, bagaimana harga rumah murah di Yogyakarta di tahun 2020?

Berdasarkan Keputusan Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (Kepmen PUPR) No. 535/KPTS/M/2019 tentang Batasan Harga Jual Rumah Sejahtera Tapak yang….

….Diperoleh Melalui KPR Bersubsidi, harganya rumah mencapai Rp150,5 juta.

2. Rumah Murah di Aceh

Di tahun 2017, ada 200 unit rumah yang dibangun di lahan seluas 4 hektare yang berlokasi di Kecamatan Badar.

Sebelumnya, rumah murah sudah dibangun di Kabupaten Gayo Lues. Bukan hanya di situ, akan dibangun juga di Kabupaten Bener Meriah, Aceh Tengah, dan Aceh Tenggara.

Khusus dataran tinggi Gayo sendiri akan segera dibangun rumah murah karena permintaan rumah di daerah ini terus meningkat.

Pembangunan di Gayo Lues ini menjadi pembangunan rumah bersubsidi pertama yang dibangun oleh pengembang lokal.

Rencananya akan ada 160 unit rumah yang dibangun dan kini area perumahan tersebut sudah memasuki tahap pembersihan.

Dari total tersebut, akan ada 60 unit yang dijual seharga Rp123 juta, namun menjadi Rp130 juta setelah termasuk biaya akad.

Besaran DP yang harus dibayarkan pun tidak lebih dari 10% atau sesuai dengan kesepakatan awal dan bunganya hanya 5 %.

Sama dengan kota Yogyakarta, harga rumah murah di Aceh pada tahun 2020 mencapai Rp150,5 juta.

Untuk lebih memudahkan kamu juga bisa mencari rekomendasi seperti rumah murah BTN di 99.co/id.

Agennya terpercaya dan terdapat kalkulator KPR yang bisa kamu gunakan secara online.

Baca Juga:

5 Tips Ampuh Menemukan Rumah Murah di Jakarta Tahun 2020

3. Kota Jambi

rumah murah

Sumber: Kompas.com

Selanjutnya, dikutip dari regional.kontan.co.id, tahun 2017 Real Estate Indonesia (REI) Provinsi Jambi telah membangun 5.000 unit rumah.



Jumlah ini dilakukan oleh REI untuk mendukung program sejuta rumah milik pemerintah.

Jika dibandingkan dengan tahun 2016, REI Provinsi Jambi telah membangun 4.800 unit rumah.

Pembangunannya sendiri akan dikhususkan bagi MBR yang memang belum memiliki rumah dan nantinya akan didominasi melalui Program Fasilitas Likuiditas Pembiayaan Perumahan (FLPP).

Untuk di tahun 2020 harga rumah murah di Jambi berdasarkan Kepmen PUPR yaitu, mencapai Rp150,5 juta sama dengan kota Yogyakarta dan Aceh.

Perlu disimak lagi bahwa properti memiliki prospek bisnis yang akan mengalami pertumbuhan pesat.

Hal ini didukung oleh adanya harga komoditas unggulan di Jambi yang terus naik, seperti sawit dan kelapa sawit.

4. Kota Bali

Melansir dari bali.tribune, tahun 2020 ini, Real Estate Indonesia (REI) Bali ditarget mampu menyediakan ribuan Fasilitas Likuiditas Pembiayaan Perumahan (FLPP) di Bali.

Calon ketua REI Bali, I Gede Suardita, menginstruksikan REI Bali untuk membangu 5.000 uni rumah MBR atau rumah subsidi.

Pembangunan rumah murah ini dibangun di sejumlah kabupaten Bali seperti, Karangasem, Klungkung, Buleleng, Tabanan dan Jembrana.

Sebab, harga tanah di wilayah tersebut masih bisa menjangkau pembangunan rumah MBR.

Walaupun industri properti kini sedang diterpa isu virus corona, namun, menurut I Gede Suardita ia akan tetap optimis dengan program rumah subsidi ini.

Untuk harga rumah murah tahun 2020 di kota Bali harganya mulai dari Rp168 juta yang sama dengan harga rumah murah di Jakarta.

5. Kota Bogor

rumah murah

Sumber: IDN Times

Kini kita beralih ke Bogor, Jawa Barat.

Di wilayah ini nampaknya masih cukup banyak ditemukan rumah bersubsidi yang sudah dan sedang dibangun.

Pada awal tahun 2017, Perumnas berencana membangun rumah dekat stasiun kereta api untuk memudahkan mobilisasi penghuninya.

Salah satu proyek tersebut akan dibangun di Parung Panjang dengan harga sekitar Rp195 juta.

Perumnas juga akan bekerja sama dengan PT Kereta Api Indonesia (KAI) untuk membangun stasiun baru.

Ada tiga tipe rumah yang ditawarkan yaitu tipe 26 seharga Rp104 juta dengan DP hanya Rp10,9 juta, tipe 30 seharga Rp141 juta dengan DP Rp14 juta, dan tipe 42 seharga Rp215 juta dengan DP Rp21,5 juta.

Selain memberikan harga yang murah, pengembang pun membebaskan pihak pembeli untuk memilih jenis KPR.

Di tahun 2020, masyarakat MBR yang mengambil rumah murah di daerah Bogor akan mendapatkan insentid subsidi selisih bunga KPR selama 10 tahun.

Proyek rumah subsidi di Bogor salah satunya yaitu, Trimitra Prawara Goldland.

Trimitra Prawara Goldland mengembangkan rumah subsidi tipe 30/72 rasa fasilitas estate di Cibungbulang Townhill (Citoh).

Untuk memiliki hunian ini, calon pembeli hanya perlu menyiapkan dana Rp159 juta dan booking fee Rp1 juta serta anggsuran Rp987 ribu selama 20 tahun.

Perlu kamu ketahui, harga rumah subsidi di Bogor menurut Kepmen PUPR yaitu sekitar Rp168 juta yang sama dengan rumah murah di Bandung.

Baca Juga:

6 Tips Mendapatkan Harga Rumah Murah dari Pengembang Hunian

Semoga informasi di atas bermanfaat untukmu,ya!

Yuk, simak artikel menarik lainnya di Berita Properti 99.co Indonesia.

Sedang mencari situs jual rumah murah? Temukan di 99.co/id.



Follow Me:

Related Posts